PUBG MobileTips

GGWP, Begini 4 Gaya Bermain Keras ala BTR Ryzen!

Bagi kalian para penikmat ranah Esports PUBG Mobile di Indonesia, pasti sudah tidak asing lagi dengan nama BTR Ryzen. Ya, Abbi atau lebih dikenal dengan Ryzen adalah salah satu roster PUBG Mobile dari tim Bigetron Esports. Prestasi dan skill yang ia miliki di PUBG Mobile sudah tidak perlu diragukan lagi.

Ryzen bersama teman-temannya berhasil menjuarai berbagai ajang tournamen PUBG Mobile di Indonesia maupun tingkat dunia. Belum lama ini mereka juga berhasil menjadi juara 5 di ajang PMCO Spring Split 2019 dan juara 1 di B.E.S.T turnamen yang digelar baru-baru ini.

Setelah sebelumnya kami memberikan settingan dari BTR Ryzen sendiri. Kali ini kami akan membahas gaya bermain keras dari BTR Ryzen. Penasaran dengan hal tersebut? Begini 4 Gaya Bermain Keras ala BTR Ryzen! Cek di bawah ini.

4 Gaya Bermain Keras ala BTR Ryzen!


Tidak Takut Bermain Barbar

GGWP Begini 4 Gaya Bermain Keras Ala BTR Ryzen Agresif

BTR Ryzen sendiri terkenal karena bermain sangat barbar dan cepat. Dengan cepatnya permainan, maka musuh tidak akan memiliki banyak waktu untuk bereaksi karena mereka sudah mati. Apalagi aim yang ia miliki sangatlah baik dan efektif untuk bermain barbar.


Ahli Menggunakan Assault Rifle

GGWP Begini 4 Gaya Bermain Keras Ala BTR Ryzen Assault Rifle

Apakah kalian tahu? Ternyata BTR Ryzen sangat ahli untuk semua senjata berjenis Assault Rifle seperti M416, AKM, M16A4. Oleh karena itu, ia tidak takut untuk bermain barbar saat sedang menggunakan senjata berjenis Assault Rifle.


Pintar Melihat Situasi

GGWP Begini 4 Gaya Bermain Keras Ala BTR Ryzen Situasi

BTR Ryzen bersama timnya selalu pandai dalam melihat situasi sekitar, meskipun itu sudah tidak sesuai rencana awal. Ya, karena kerjasama sangatlah penting jika kalian ingin mendapatkan chicken dinner di PUBG Mobile, terutama selalu komunikasi.


Akurat Dalam Jarak Dekat Maupun Jauh

GGWP Begini 4 Gaya Bermain Keras Ala BTR Ryzen AKURAT

Jarak bukanlah menjadi masalah bagi BTR Ryzen. Ia sangat mematikan pada jarak dekat maupun jauh. Karena keahliannya ini, ia dapat tapping secara akurat pada musuh yang berjarak ratusan meter. Mematikan banget pokoknya, apalagi jika ia sudah satu squad bersama roster BTR lainnya seperti Luxxy, Zuxxy dan Microboy.


Nah, Itulah 4 Gaya Bermain Keras ala BTR Ryzen. Gaya bermain dari BTR Ryzen boleh saja kalian ikuti. Namun setidaknya kalian harus memiliki aim yang cukup baik agar tidak kesulitan. Apalagi kalian diharuskan bermain sangat agresif jika ingin seperti dirinya. Terakhir, pakailah senjata yang kalian suka dan sudah menguasainya.

Masih banyak sekali Tips PUBG Mobile yang belum kami berikan. Oleh karena itu selalu kunjungi Gamedaim ya.

Halo, saya Syaipul, juga dikenal sebagai Ipul, dan saya adalah seorang penikmat anime yang bersemangat, pecinta game, dan penggemar K-Drama. Mari kita jelajahi dunia yang menarik ini bersama!

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks