Sebelumnya kita sudah memberikan tips terkait cara Summon dan mengalahkan Boss pertama pada game Valheim. Karena Boss pada game ini berjumlah 5, kita akan melanjutkan tips mengalahkan Boss selanjutnya. Setiap Boss pada game ini memiliki tingkat kesulitan yang berbeda-beda. Tidak hanya itu saja, cara Spawning Boss pun punya perbedaan masing-masing. Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas cara mengalahkan dan Summon Elder Boss, Rune Boss kedua pada game Valheim.
Valheim adalah game Survival yang mengangkat cerita Mythology orang-orang Nordik kuno. Kehadiran monster pada game ini cukup beragam. Bahkan setiap bioma pada game ini menghadirkan berbagai jenis monster unik yang memiliki kekuatan tersendiri. Saat melakukan Combat dengan para monster, player bisa meningkatkan Skill yang karakter punya. Itulah mengapa Valheim menghadirkan berbagai Boss juga agar kita mendapatkan Reward baru yang lebih besar.

Sang player akan memiliki Goal berupa memberikan persembahan pada sang Dewa Odin. Namun sebelum kalian memberikan persembahan, kalian harus melakukan Spawning Boss pada game ini. Boss kedua yang akan hadir adalah Pohon yang menyerupai manusia berukuran besar dan memiliki kekuatan Akar menjalar. Untuk melakukan Spawning Elder, faktanya lebih kompleks dari pada Eikthyr. Belum lagi kekuatannya sendiri lumayan lebih kuat dari pada sebelumnya
Cara Summon Elder Boss Pada Game Valheim
Perlu kalian ingat dahulu, untuk melakukan Spawnning Boss kedua ini memerlukan berbagai perlengkapan yang lebih kuat dari pada yang pertama. Untuk menemukan lokasi spawning Elder Boss, pertama-tama kalian harus mengunjungi bioma dengan nama Black Forrest dan mencari Altar. Sama seperti Boss pertama, kita juga harus mempersembahkan sesuatu untuk melakukan Spawning boss kedua ini.

Untuk melakukan persembahan, kalian harus mengalahkan Greydwarf brutes, Greydwarf shamans, dan menghancurkan Greydwarf nests. Setelah itu, kalian harus mencari Burial Chambers pada area Black Forest. Dan yang terakhir kalian harus menghancurkan 3 Ancient Seed. Informasi tersebut dapat kalian temukan melalui Rune Merah yang terletak pada sisi Altar milik Elder Boss.
Greydwarf brutes, Greydwarf shamans, dan Greydwarf nests dapat kalian temukan pada area Black Forrest. Sedangkan Burial Chamber akan memiliki ciri berupa gua berwarna hijau dengan bebatuan alam di sekitarnya. Sama seperti para Grey Dwarf, kalian dapat menemukan Burial Chamber ini pada area sekitar Black Forrest. Jika kalian sudah menyelesaikan semua task ini, kalian dapat kembali ke Altar dan melakukan Summoning.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Cara Mengalahkan Elder Boss Pada Game Valheim
Sebelum kalian melakukan Summoning, pastikan dahulu kalian sudah memiliki perlengkapan tempur yang memiliki bahan dasar Tembaga (Bronze). Tidak hanya itu saja, kalian juga harus memiliki pasokan makanan agar dapat melakukan Healing. Boss yang satu ini cukup sulit untuk kita kalahkan mengingat patch terbaru Valheim membuat beberapa Boss pada game ini semakin diperkuat.
Ada beberapa Weapon yang dapat kita sarankan saat melawan Elder, yaitu Bronze Sword, Bronze Shield, dan Bow. Kalian dapat menggunakan Armor berupa Troll hide armor yang dapat membuat karakter kalian lebih cepat dan lincah. Namun berhati-hatilah, karena Troll Hide Armor ini tidak memiliki perlindungan yang signifikan dibandingkan dengan Bronze Armor yang kuat namun memiliki Speed terbatas.
Berikut Pattern serangan Elder Boss saat menyerang:
- Foot stomp. Serangan ini ditandai dengan kaki musuh yang terangkat. Menjauhlah dari area radius getaran agar tidak terkena Damage
- Shooting branches. Yang satu ini cukup berbahaya. Sang Elder akan menarik tangannya ke belakang dan melempar kalian sebatang pohon besar. Menghindarlah saat tangan Elder bergerak agar tidak mengenai kalian
- Root summons. Serangan terakhir, Elder akan membuka tangannya dan melakukan Spwaning akar yang dapat menyerang kalian. Meskipun Damage yang ia berikan tidak banyak, namun serangan ini cukup efektif membuat player jadi kehilangan segelintir Health Bar, Mengatasinya cukup mudah, kalian hanya harus fokus dan menghindar dari serangan akar-akar ini.
Persembahan

Saat selesai menghabiskan nyawa sang musuh, kini kalian dapat melakukan persembahan pada lokasi awal batu rune yang berbentuk lingkaran. Lakukan Interaksi pada batu kedua dengan lambang Pohon Besar menggunakan Trophy yang kalian dapatkan. Mengalahkan Elder dapat memberikan kalian Kunci khusus untuk membuka Sunken Crypts, tempat yang berisi banyak Besi. Selanjutnya kalian juga dapat membuat Smellter untuk membuat perlengkapan dari besi.
Itu saja tips dari kita tentang cara mengalahkan dan Summon Elder Boss pada game Valheim. Semoga tips ini dapat bermanfaat bagi kalian yang baru pertama kaliannya memainkan game Valheim. Jika kalian tertarik, Valheim dapat kalian mainkan pada platform Windows, Mac, dan Linux. Game ini dapat kalian nikmati langsung pada platform Digital Steam dengan harga Rp 109.000. Bagaimana menurut kalian, apakah kalian juga ingin berpetualang pada dunia Valheim ini?