Apakah mendapatkan booyah menggunakan panci di Free Fire mustahil? Tentu tidak, karena banyak sekali para pemain yang mendapatkan booyah menggunakan panci dengan mudah. Tentu hal ini karena mereka memang memiliki skill di atas rata-rata ataupun punya strategi matang yang sudah disiapkan sebelumnya.
Panci di Free Fire biasanya berguna untuk menangkis tembakan yang dilontarkan dari sisi belakang kalian. Ada beberapa cara agar kalian bisa mendapatkan booyah menggunakan panci. Kali ini kami akan memberitahukannya kepada kalian. Penasaran? Inilah Cara Booyah Menggunakan Panci di Free Fire! Cek di bawah ini.
Contents
Beginilah Cara Mendapatkan Booyah Menggunakan Panci di Free Fire!
1. Kerja musuh dari belakang
Musuh yang tidak sadar dengan keberadaan kalian adalah sasaran empuk. Dekati mereka dari arah tak terduga secara diam-diam dan langsung pukul dengan panci tersebut. Jika mereka menggunakan senjata, berlarilah secara cepat dan menghampiri mereka secara langsung. Satu kesalahan saja bisa membuat kalian terbunuh lho.
2. Jadikan sasaran sebagai tameng
Bila kalian sedang ditembaki musuh saat mengejar sasaran, gunakan sasaran kalian tadi sebagai tameng agar mereka yang ditembaki. Namun kami sarankan kalian untuk bersembunyi saja jika ada musuh di sekitar.
3. Perhitungkan Pergerakan Musuh
Mengejar musuh yang berlari tanpa senjata memang terbilang cukup sulit. Namun kalian bisa menghalanginya dengan Gloo Wall atau menggunakan skill Kelly agar bisa menambah kecepatan lari kalian.
4. Bermain sabar
Mendapatkan booyah menggunakan panci tidaklah semudah yang kalian kira, kecepatan sangatlah dibutuhkan. Namun hal yang paling penting adalah kalian harus bermain sabar. Ya, karena jika salah langkah sedikit saja kalian bisa terbunuh dengan mudah. Tunggulah musuh kalian mendekat atau bermain di belakang mereka langsung.
Nah, Itulah Cara Mendapatkan Booyah Menggunakan Panci di Free Fire. Kunci untuk mendapatkan booyah menggunakan panci sendiri adalah bermain sabar dan memiliki sebuah kecepatan. Masih banyak sekali Tips Free Fire yang belum kami berikan. Oleh karena itu, selalu kunjungi Gamedaim ya.