ML
Mobile LegendsTips

Build Luo Yi Tersakit Mobile Legends 2022, Musuh Bakal Susah Kabur!

Pemilihan build dalam bermain Luo Yi sangatlah penting sekali. Sehingga kamu harus mengetahui apa saja rekomendasi build Luo Yi tersakit 2022.

Luo Yi adalah hero Mobile Legends yang menempati role Mage dengan spesialisasi Support/Crowd Control. Dengan menjadi Midlaner, hero ini sangat efektif untuk mendukung pergerakan Hyper dalam melakukan farming atau membunuh musuh. Oleh karena itu, kamu harus mengetahui apa saja pilihan build Luo Yi tersakit 2022 di Mobile Legends.

Bisa dikatakan, Luo Yi menjadi hero dengan kemampuan Crowd Control yang sangat menyebalkan. Karena dengan kombinasi skillnya, Luo Yi dapat menghambat pergerakan musuhnya dengan membuatnya tertarik ke arah skill Rotation atau sesama musuh yang terkena Mark dari skill Yin Yang.

Selain itu, salah satu kelebihan Luo Yi lainnya adalah dapat membuat dirinya dan rekan satu tim melakukan teleportasi ke tempat lainnya dalam hitungan detik saja. Sehingga skill ini sangat berguna untuk mengejutkan musuh dalam melakukan Initiator atau mengejar musuh yang berusaha kabur.

Nah, sebelum membahas apa saja rekomendasi build Luo Yi tersakit di Mobile Legends. Silahkan simak informasi mengenai penjelasan skillnya di bawah ini.

Penjelasan Skill Luo Yi Mobile Legends

5 Daftar Skin Luo Yi Mobile Legends Terbaik Saat Ini
Build Luo Yi Tersakit | UHDPaper

Berkat skill Yin Yang yang dimilikinya, musuh yang telah terkena Mark dari kedua skill tersebut dapat saling terkena Damage dengan sendirinya. Meski memiliki HP yang tipis, namun Luo Yi akan mendapatkan Shield tambahan saat mengeluarkan kombinasi skillnya. Dengan jangkauan skill yang luas, musuh dipastikan akan sulit untuk menghindarinya.

Hanya saja, hero ini tidak memiliki skill kabur selain skill ultimate miliknya. Sehingga sangat lemah terhadap skill Crowd Control musuh. Hero bertipe melee akan sangat kesulitan jika satu lawan satu melawan Luo Yi.

Nah, agar lebih memahami bagaimana penggunaan skillnya agar bisa dikombinasi dengan build Luo Yi tersakit. Berikut informasi mengenai penjelasan skill dari Luo Yi di Mobile Legends.

Skill Pasif (Duality)

Skill Luo Yi akan menciptakan Mark “Yin” dan “Yang” di dalam Battlefield, masing-masing berlangsung selama hingga 6 detik.

Yin-Yang Reaction terjadi setiap kali dua pembawa Mark yang berbeda saling mendekat, memberikan 365 (+20* Level hero) (+190% Total Magic Power) Magic Damage dan menyebabkan efek Stun kepada mereka selama 1 detik.

Setiap kali Luo Yi meninggalkan Mark baru kepada pembawa Mark, ia akan memperoleh Shield sebesar 300 (+10* Level hero) (+150% Total Magic Power) (Maksimal pada 3 Stack) dan 30% Movement Speed (semakin berkurang dengan cepat dalam 2 detik).

Skill 1 (Dispersion)

Luo Yi mengeluarkan energi dari Yang/Yin di arah yang ditentukan, menyebar ketika Hit pertama dan memberikan 210 (+120% Total Magic Power) Magic Damage kepada target dan lawan di belakang dalam area berbentuk kipas, meninggalkan “Mark of Yang/Yin” kepada hero lawan yang terkena Hit.

Luo Yi memperoleh 1 Stack Dispersion setiap 8 detik, hingga 4 Stack. Dia memperoleh 1 Stack tambahan setiap kali Yin-Yang Reaction terjadi.

Mengganti Mode Skill setelah skill dikeluarkan.

Skill 2 (Rotation)

Luo Yi memanggil “Fire of Yang/Aqua of Yin” di area yang ditentukan, memberikan 250 (+50% Total Magic Power) Magic Damage kepada target yang terkena dan menyebabkan efek Slow sebesar 60% selama 0,5 detik.

“Fire of Yang/Aqua of Yin” berlangsung selama hero lawan yang terkena Hit, memberikan 50 terus-menerus dengan unit di sekitar.

Mengganti Mode Skill ketika skill dikeluarkan.

Skill 3 (Diversion)

Cooldown dari setiap skill Luo Yi berkurang sebesar 6%.

Aktif: Luo Yi menciptakan sebua Teleport Circle di sekitar dirinya. Setelah 3 detik, dia mengirimkan hero satu tim yang berada di lingkaran tersebut ke lokasi lain di Battlefield. (dalam jarak 20).

Combo Skill Luo Yi Terbaik

Kombo skill Luo Yi sangat tergantung dari skill 1 dan 2 nya. Untuk membuat musuh terkena efek Crownd Control, kamu harus pintar dalam memanfaatkan skill 1 nya. Usahakan saat mengeluarkan skill, warna dari skill 1 dan 2 harus berbeda. Misalnya skill 1 harus berwarna kuning dan skill 2 harus berwarna ungu, dan bisa juga berlaku sebaliknya.

Nah, yang artinya kombo skill Luo Yi yang bisa kamu gunakan sudah pasti 2-1-1-1-1 (hingga Stack habis) atau skill 1 terlebih dahulu, kemudian skill 2, dan dilanjutkan dengan skill 1 terus-menerus. Jika musuh kabur, kamu bisa menghampirinya dengan skill Ultimate milik Luo Yi.

Build Luo Yi Tersakit 2022

Kisah Luo Yi Mobile Legends Penyihir Surga Dan Bumi Pengikut Setia Black Dragon
Build Luo Yi Tersakit | UHDPaper

Setiap pemain tentunya memiliki pilihan build itemnya masing-masing. Apalagi pemilihan item tersebut juga tergantung dari sikon dan musuh yang dihadapi di dalam permainan. Jika kamu ingin mencoba rekomendasi build Luo Yi tersakit 2022 dari Gamedaim Tips, berikut informasinya:

1. Arcane Boots

Build Chang'e Tersakit Arcane Boots

Pilihan build Luo Yi tersakit yang pertama adalah Arcane Boots. Karena dengan item sepatu satu ini, Luo Yi akan mendapatkan tambahan +50 Movement Speed dan +10 Magical Penetration. Atau kamu juga bisa menggunakan Magic Shoes untuk mengurangi durasi skill Luo Yi.

2. Build Luo Yi Tersakit Enchanted Talisman

Item Mobile Legends Enchanted Talisman

Karena Luo Yi adalah tipe hero yang harus mengeluarkan skill secara terus-menerus, jadi sudah pasti Mana dari Luo Yi akan boros. Item Enchanted Talisman tentu akan cocok untuknya. Karena item ini akan menambah +50 Magic Power, +250 HP, dan +20% Cooldown Reduction.

Pasif Unik – Mana Spring: Meregenerasi 15% dari Max Mana setiap 10 detik secara keseluruhan.

3. Genius Wand

Genius Wand

Item Genius Wand sangat berguna mengurangi Magic Defense hero musuh dengan skala yang besar. Karena sudah pasti, musuh akan menggunakan item Magic Defense yang kuat saat bertemu dengan Luo Yi. Karena itulah Genius Wand sangat berguna dalam situasi ini untuk menambah +75 Magic Power, +10 Magical Penetration dan +5% Movement Speed.

Pasif Unik – Magic: Memberikan Damage kepada hero lawan akan mengurangi 2-9 Magic Defense mereka (Berskala dengan level). Efek ini berlangsung selama 2 detik. Dapat di-Stack hingga 3 kali.

4. Ice Queen Wand

Ice Queen Wand

Pilihan build Luo Yi tersakit selanjutnya adalah Ice Queen Wand. Item ini berguna untuk memberikan efek Slow kepada musuh, sehingga Damage yang diberikan oleh Luo Yi akan membuat pergerakan musuh menjadi lambat.

Dengan adanya tambahan +75 Magic Power, +10% Magical Lifesteal, +150 Mana, dan +7% Movement Speed, tentunya akan menguntungkan Chang’e yang efektif memberikan Damage terus menerus.

Pasif Unik – Ice Bound: Skill yang memberikan Damage pada hero lawan akan menyebabkan efek Slow pada mereka sebesar 15%. Efek ini berlangsung selama 3 detik. Dapat di-Stack hingga 2 kali.

5. Build Luo Yi Tersakit Glowing Wand

Glowing Wand

Build Luo Yi tersakit yang tak boleh terlupakan adalah Glowing Wand. Item ini akan memberikan Damage secara terus menerus kepada musuh. Karena Glowing Wand akan memberikan efek bakar yang berasal dari tambahan +75 Magic Power, +400 HP, dan +5% Movement Speed.

Pasif Unik – Scorch: Damage skill akan menyebabkan Burn kepada target slemaa 3 detik. Memberikan 1% dari Max HP target sebagai Magic Damage per detik (Damage kepada target yang sama beberapa kali dalam waktu singkat dapat meningkatkan Damage ini menjadi maksimal hingga 2%), minimal 10 Damage.

6. Divine Glaive

Divine Glaive

Divine Glaive menjadi item Magic Damage Gord yang tidak boleh kamu lupakan. Karena Item ini akan meningkatkan Magic Penetration Luo Yi dengan skala tinggi. Divine Glaive akan menambah +65 Magic Power dan +35% Magical Penetration.

Pasif Unik – Spellbreaker: Setiap Magic Defense dari lawan akan meningkatkan Magic Penetration sebesar 0,1% saat memberikan Damage padanya, hingga 20%.

Selain item-item di atas, terdapat beberapa item lainnya yang bisa digunakan sesuai dengan situasi kondisi di dalam permainan, seperti Clock of Destiny, Lightning, Truncheon, Holy Crystal, Blood Wings, Necklace of Durance, Winter Truncheon, atau Immortallity.

Set Emblem Luo Yi Terbaik

Untuk rekomendasi Set Emblem Luo Yi terbaik di Mobile Legends sudah psati Custom Mage Emblem. Dengan susunan Agility (Movement Speed +6.00%), Observation (Magical PEN +6.00), dan Talent (Magic Worship (Memberikan Damage yang lebih besar dari 7% dari Max HP hero lawan sebanyak 3 kali dalam 5 detikdapat menyebabkan mereka terbakar tiga kali.

Battle Spell Luo Yi Terbaik

Sementara itu, untuk pilihan battle spell Luo Yi terbaik antara Flicker dan Flameshot. Spell Flicker berguna untuk mengejar musuh dan kabur dari musuh dengan melakukan Blink. Sedangkan spell Flameshot digunakan untuk menyerang dan bertahan dari musuh.


Nah, itulah barusan informasi mengenai rekomendasi build Luo Yi tersakit Mobile Legends 2022 yang bisa kau coba. Kunjungi terus Gamedaim agar selalu mendapatkan informasi terbaru seputar Build Hero Mobile Legends lainnya.

Rasa sayang akan mengalahkan rasa cinta yang ingin memiliki. Jadi, aku ingin kamu selalu bahagia.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks