ML
Mobile LegendsTips

Build Gatotkaca Mobile Legends Tersakit & Terkuat 2021

Gatotkaca dengan rekomendasi build tersakit dan terkuat bisa menjadi hero yang tak terkalahkan karena dengan damage dan durabilitynya.

Gatotkaca adalah hero Tank yang juga cukup efektif dimainkan sebagai Fighter. Hal itu karena selain durability-nya yang kuat, Gatotkaca juga memiliki damage yang bukan main. Karena itulah, pada season ini Gatotkaca lebih sering dimainkan oleh player Mobile legends sebagai Offlaner. Maka dari itu, penting buat kamu mengetahui build tersakit & terkuat dari Gatotkaca.

Banyak pro player Mobile Legends yang merekomendasikan Gatotkaca dimainkan sebagai offlaner atau sidelaner. Hal itu karena Gatotkaca kurang efektif bermain sebagai Tank di season saat ini. Mengingat terlalu banyaknya hero-hero baru yang lincah, sehingga Gatotkaca pasti sulit melakukan lock kepada musuh.

Nah, sebelum membahas build Gatotkaca Mobile Legends, tak ada salahnya untuk mengetahui skill-skill dari Gatotkaca serta bagaimana cara menggunakannya secara efektif.

Skill Gatotkaca Mobile Legends

Gatotkaca
Gatotkaca | UHDPaper

Gatotkaca merupakan hero hdengan mekanik yang rendah, sehingga siapa pun pastinya dapat bermain dan menguasai hero ini. Agar lebih efektif sebagai seorang Fighter, kamu harus pintar-pintar dalam memanfaatkan skill pasifnya untuk memberikan damage yang lebih sakit dan memulihkan HP dari Gatotkaca itu sendiri.

Daripada berlama-lama, simak penjelasan dari Skill Gatotkaca yang Gamedaim Tips kutip dari Mobile Legends.

Skill Pasif (Steel Bones)

Gatotkaca mengkonversi 2% dari HP-nya yang telah hilang menjadi Physical Defense, maksimal 200. Untuk setiap 300 damage (Damage Reduction sebelum menerima damage) yang ia terima, Gatotkaca memperoleh 5 rage, maksimal 100.

Setelah mencapai lebih dari 25 rage, Basic Attack berikutnya akan diperkuat, menggunakan seluruh rage, memberikan Magic Damage tambahan dan memulihkan HP. Damage berskala dengan rage, level, dan attack-nya.

Skill 1 (Blast Iron Fist)

Gatotkaca menghancurkan tanah di depannya, memberikan 200 (+150% Total Magic Power) Magic Damage. Memberikan 100 (+20% Total Magic Power) Magic Damage per detik kepada lawan yang terperangkap di dalam area yang dihancurkan Gatotkaca dan menyebabkan efek slow kepada mereka sebesar 30%.

Skill 2 (Unbreakable)

Gatotkaca menyerang dan berteriak keras ke arah yang telah ditentukan, memberikan 200 (+100% Total Magic Power) Magic Damage dan menyebabkan efek taunt kepada lawan untuk menyerangnya selama 1,5 detik. Jarak charge bervariasi seiring dengan durasi charge.

Skill 3 (Avatar of the Guardian)

Gatotkaca melompat ke area yang ditentukan, menyebabkan efek airborne kepada lawan di sekitar selama 1 detik dan memberikan 500 (+300% Total Magic Power) Magic Damage. Lawan di dekat bagian tengah area akan terkena efek airborne dengan durasi lebih lama.

Lawan pada bagian tepi area akan tertarik ke tengah. Kamera akan mengikuti indikator skill tetapi tidak akan memberikan tambahan penglihatan.

Combo Skill Gatotkaca Mobile Legends

Untuk combo skillnya sendiri tentunya beragam. Kamu bisa menggunakan skill 2 untuk menarik musuh ke arah kamu, kemudian skill 1 dan diakhiri dengan skill ultimate. Atau bisa juga dengan langsung mengeluarkan skill ultimate untuk memberikan efek airborne, kemudian di combo-kan dengan skill 2 dan 1.

Penggunaan combo skill Gatotkaca tergantung situasi di dalam pertandingan. Jadi, kamu harus pintar-pintar saat mengeluarkan skillnya. Manfaatkan skill pasif dari Gatotkaca dengan memberikan basic attack kepada hero musuh atau minion dan crap.

Rekomendasi Build Gatotkaca Tersakit Mobile Legends

Gatotkaca
Gatotkaca | UHDPaper

Meski bermain sebagai Fighter, namun karena skill pasifnya membuat Gatotkaca harus menggunakan build yang cenderung ke arah Tank. Nah, bagi kamu user Gatotkaca, bisa mengikuti rekomendasi build Gatotkaca tersakit ala Gamedaim Tips berikut ini.

1. Warrior atau Tough Boots

Build Gatotkaca Tersakit Warrior Boots

Untuk sepatu, kamu bisa menggunakan Warrior Boots atau Tough Boots. Hal ini tergantung dari hero musuh, jika musuh kebanyakan hero yang memberikan damage physical, kamu bisa menggunakan Warrior Boots. Dan sebaliknya jika hero musuh kebanyakan memberikan damage magical, kami bisa memilih Tough Boots.

2. Cursed Helmet

Cursed Helmet

Rekomendasi build Gatotkaca selanjutnya adalah Cursed Helmet. Item ini sangat cocok digunakan oleh tank untuk membersihkan lane. Jadi, karena Gatotkaca bermain di sisi side, karena itulah kamu wajib membeli item Cursed Helmet ini.

Item ini akan menambah +1200 HP dan +25 Magical Defense. Skill pasif – Burning Soul: Memberikan 1,5% Magic Damage setara dengan Max HP lawan di sekitar per detik. Damage akan meningkat sebesar 50% kepada minion.

3. Concentrade Energy

Build Gatotkaca Tersakit Concentrade Energy

Item yang juga cocok untuk Gatotkaca sidelaner adalah Concentrade Energy. Item ini akan meningkatkan +70 Magic Power, +25% Magical Lifesteal dan +700 HP. Saat item ini sudah terbeli, kamu harus pintar dalam memanfaatkan skill pasif Gatotkaca untuk mendapatkan efek spell vamp yang tinggi.

Skill pasif – Recharge: Kalahkan hero lawan untuk memulihkan HP sebesar 10%.

4. Dominance Ice

Build Gatotkaca Tersakit Dominance Ice

Dominance Ice sangat efektif digunakan jika berhadapan dengan hero-hero yang mengandalkan lifesteal dan attack speed. Karena itulah, item ini akan menambah +500 Mana, +70 Physical Defense, +10% Cooldown Reduction dan +5% Movement Speed.

Skill pasif – Arctic Cold: Mengurangi shield dan HP regen hero lawan di sekitar sebesar 50% (tiak termasuk yang terkena efek “Life Drain“), serta Attack Speed mereka sebesar 30%.

5. Athena Shield

Athena Shield

Item Athena Shild sangat baik untuk menangkal efek Burst Magic Damage. Karena item ini akan menambah +900 HP, +62 Magical Defense, dan+2 HP regen.

Pasif unik – Shield: Dapat diaktifkan ketika menerima Magic Damage. Mengurangi Magic Damage yang diterima sebesar 25% selama 5 detik (termasuk Magic Damage yang mengaktifkan efek ini). Anda hanya dapat mengaktifkan efek ini kembali setelah meninggalkan pertarungan selama 10 detik.

6. Immortality

Immortality

Rekomendasi build Gatotkaca tersakit dan terkuat yang terakhir adalah Immortality.

Item Immortality sangat penting saat pertarungan memasuki late game. Karena dengan item ini di saat kamu mati, kamu akan hidup kembali dengan memperoleh 15% HP dan Shield yang dapat menyerap 220-1200 Damage.

Kamu masih memiliki waktu meski sebentar untuk meminta bantuan teman untuk melakukan back up. Immortality juga akan menambah 800 HP dan 40 physical defense.

Pasif unik – Immotral: Resurrect 2,5 detik setelah tereliminasi dan memperoleh 15% HP dan shield yang dapat menyerap 220-1200 damage. (Berskala dengan level hero). Shield bertahan selama 3 detik. Efek ini memiliki cooldown selama 210 detik.

Set Emblem Gatotkaca Terbaik

Rekomendasi set emblem yang cocok untuk Gatotkaca adalah menggunakan Set Emblem Tank dengan susunan 3 Firmness, 3 Inspire dengan Talent Concussive Blast. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan Set Emblem Magic, dengan susunan 3 Mastery, 3 Observation dengan Talent Magic Worship.

Battle Spell Gatotkaca Terbaik

Untuk battle spell sendiri, ada 3 pilihan spell yang bisa kamu gunakan. Yang pertama Revitalize yang berguna ketika kamu diberikan damage yang banyak. Kemudian Execute untuk membunuh musuh dengan lebih cepat. Dan terakhir Flicker untuk mengejar musuh atau lari dari musuh dengan baik.


Nah, itulah informasi mengenai rekomendasi build Gatotkaca Mobile Legends tersakit dan terkuat yang bisa kamu gunakan. Semoga pembasahan ini bermanfaat dan jangan lupa untuk terus mengunjungi Gamedaim untuk mendapatkan informasi rekomendasi build hero Mobile Legends lainnya.

Rasa sayang akan mengalahkan rasa cinta yang ingin memiliki. Jadi, aku ingin kamu selalu bahagia.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks