Selain hadir dengan mekanisme gameplay yang menarik, Genshin Impact juga memiliki karakter dalam jumlah banyak. Salah satu karakter yang dinilai memiliki kekuatan cukup besar adalah Diluc. Nah, kali ini kami akan coba membagikan build Diluc terbaik berdasarkan pengalaman dan juga referensi lainnya.
Sebelum itu, kami tekankan bahwa Diluc adalah karakter SSR atau Bintang 5 yang bisa kalian dapatkan dari wish atau dalam artian Gacha. Tanpa basa-basi lagi, yuk simak artikel berikut sampai habis.
Diluc Skill Talents

Sebagai informasi, Diluc memiliki Normal Attack, Elemental Skill, dan juga Elemental Burst. Ketiga skill dari Diluc tersebut memiliki detail yang jelas berbeda. Jika memiliki Build yang terbaik, Diluc akan sangat overpowered. Lebih jelasnya, berikut penjabarannya:
- Tempered Sword (Normal Attack)
– Normal Attack (Melancarkan hingga 4 serangan berturut-turut)
– Charge Attack (Mengkonsumsi sejumlah stamina membuat Diluc mampu melakukan tebasan secara terus menerus)
– Plunging Attack (Menyerang dari udara dan memberikan damage ke musuh) - Searing Onslaught (Elemental Skill)
– Diluc melakukan serangan Elemental Pyro (Api) sebanyak 3 kali. - Dawn (Elemental Burst)
– Dengan skill ini, Diluc mengeluarkan Phoenix dan memberikan damage Pyro yang sangat besar.
Diluc Passive Talents

Selain skill utama, Diluc juga memiliki skill pasif yang sangat berguna. Apa saja? Simak di bawah:
- Relentless
– Mengurangi konsumsi Stamina Diluc sebesar 50%. - Blessing of Phoenix
– Jika menggunakan Elemental Burst (Dawn), efek Pyro dari skill tersebut bertahan selama 4 detik dan Diluc memperoleh 20% Bonus Pyro Damage selama efek ini berlangsung. - Tradition of the Dawn Knight
– Mengembalikan 15% Ore (Bijih) yang digunakan saat membuat senjata type Claymore
Build Diluc Terbaik
Sebagai informasi, ini merupakan Build yang terbaik walau kalian tidak memiliki konstelasi dari Diluc. Lebih lanjut, berikut Build lengkap dari sang pemilik Dawn Winery.
Senjata
- Wolf’s Gravestone (Bintang 5)

Senjata ini memiliki Base Attack sebesar 46 dengan Secondary Stats juga berupa Attack. Jika Diluc terkena damage, serangan terhadap musuh dengan HP kurang dari 30% akan meningkat selama 12 detik.
2. Prototype Aminus (Bintang 4)
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.

Saat terkena DMG, Normal Attack atau Charge Attack memiliki 50% peluang untuk memberikan 240 hingga 480% ATK DMG tambahan ke musuh dalam radius kecil. Ini menjadikan Prototype Aminus sebagai salah satu weapon terbaik yang paling cocok untuk Build Diluc ini.
Artefak
- Crimson Witch of Flames

Artefak seperti Crimson Witch of Flames bisa kamu dapatkan dari menyelesaikan Domain. Jika kalian menggunakan 2 set dari Artefak ini, kamu bisa mendapatkan Bonus Pyro DMG sebesar 15%.
Sedangkan 4 set dari Artefak ini meningkatkan Overload dan Burning DMG sebanyak 40%. Selain itu, elemental reaction seperti Vaporize dan Melt bakal meningkat sebanyak 15%. Jika kalian menggunakan Elemental Skill, akan ada peningkatan terhadap 2 Set sebelumnya menjadi 50% selama 10 detik.
2. Gladiator’s Finale

Untuk mendapatkan Artefak Gladiator’s Finale, kamu bisa mengalahkan Dvalin dan juga Andrius (Wolf). Kalau kamu menggunakan 2 Set dari Artefak ini, maka akan ada peningkatan terhadap Attack sebesar 18%.
Sementara itu, 4 Set dari Artefak ini bakal meningkatan Normal Attack DMG bagi senjata Sword, Claymore, atau Polearm sebesar 35%.
Itulah Build Diluc terbaik berdasarkan berbagai informasi dan referensi. Jika kalian punya saran yang lain, silahkan komen yuk.