Dalam perayaan 20 tahun film Harry Potter, Secretlab menghadirkan kursi Secretlab TITAN Evo Harry Potter Edition yang disusun melalui berbagai komposisi ajib untuk Potterhead.
Keunggulan yang ditonjolkan oleh Secretlab sebagai brand yang terkenal untuk produk kursi gaming ialah kolaborasi. Melalui kolaborasi dengan berbagai IP ternama di dunia—salah satunya Harry Potter—Secretlab mampu merealisasikan sebuah visual khas dari IP yang mereka gaet ke dalam bentuk sebuah kursi gaming.
Sebelumnya, Gamedaim pernah membahas kursi Secretlab yang berkolaborasi dengan League of Legends Ahri Edition. Dari situ saja, Secretlab terbukti bersungguh-sungguh menyuguhkan visual yang ciamik dan memanjakan mata.
Melalui edisi Harry Potter, Secretlab mencoba mengambil atensi terkhusus para Potterhead yang mungkin ingin memiliki kursi gaming khusus edisi Wizarding World. Meski demikian, apakah kursi gaming ini terbukti ampuh membawa para Potterhead maupun pengguna umum ke definisi kenyamanan jangka panjang?
Simak review Secretlab TITAN Evo Harry Potter Edition berikut ini.
Contents
Unboxing

Salah satu sesi paling membahagiakan ketika menerima produk ialah proses unboxing itu sendiri. Secretlab sepertinya mafhum bahwa mereka bukan hanya menghadirkan produk saja, tetapi tampilan luar pun juga menjadi kunci akan kesungguh-sungguhan mereka. Oleh karena itu, box kursi gaming mereka selalu dihadirkan secara totalitas dan khas.







Seri TITAN Evo ini secara visual box memiliki kemiripan satu sama lain. Hanya saja, beberapa bagian disesuaikan dengan IP kolaborasi yang dalam hal ini Harry Potter. Sebagai contoh, terdapat logo film berdasarkan novel karya J. K. Rowling ini di sisi sampingnya. Dan di atas, seperti biasa, Secretlab menaruh tulisan “Your Unboxing Experience Starts Here” yang memang menjelaskan secara gamblang bahwa pengalaman sebelum merakit kursi ini dimulai semenjak kalian membuka box yang besar tersebut.


Seperti biasa, ketika box dibuka, kita akan disuguhkan selembar kertas berisikan panduan untuk merakit kursi Secretlab secara bertahap. Lalu di bawahnya terdapat backrest yang cukup ditarik untuk dikeluarkan dari box. Semua isi paket penjualan dilindungi secara rapih dengan berbagai plastik dan sekaligus menunjukkan betapa totalitasnya Secretlab menyuguhkan produk mereka ini.
Mengenai cara pemasangan kursi Secretlab, kalian bisa mengunjungi artikel sebelumnya di sini. Tidak banyak yang berbeda dari kursi Secretlab yang Penulis terima sebelumnya. Dan dengan edisi Harry Potter, sudah ke-3 kalinya Penulis merasakan sensasi merakit kursi gaming premium dari Secretlab. Bedanya, kali ini berukuran Small atau yang paling kecil. Sebelum-sebelumnya sih selalu ukuran Reguler.
Tebar Pesona Sebagai Identitas ‘Hogwarts’

Bisa dikatakan, kursi Harry Potter ini mengusung tema warna ala houses Gryffindor yang dominan warna merah seperti emblem logo rumah mereka. Tidak ada secuilpun warna dari perwakilan houses lain, seperti biru dari Ravenclaw, hijau dari Slytherin, dan atau kuning dari Hufflepuf. Mungkin, yang di mana Penulis masuk ke dalam houses Ravenclaw, tidak begitu merasa terwakilkan dengan dominannya warna merah di kursi ‘Harry Potter’ ini.
Pengusungan visual dominan warna merah layaknya Gryffindor (mungkin) berdasarkan houses si Harry Potter sebagai protagonis utama dalam film besutan Warner Bros tersebut. Potter memang terpilih oleh Sorting Hat untuk masuk ke keluarga Gryffindor karena karakternya yang terkenal bijak, berjiwa pemimpin, dan tidak mengintimidasi layaknya Slytherin.



Meski sebagai Ravenclaw tidak merasa terwakilkan, tetapi kombinasi warna merah, hitam, dan krem di kursi ini tampak serasi tanpa mesubordinasikan satu sama lain. Logo Hogwarts berwarna krem di bagian depan backrest terjahit dengan rapih dan cukup detail, bahkan ke slogan ‘Draco Dormiens Nunquam Titillandus’, dan juga masing-masing houses. Di sampingnya, terdapat siluet sekolah Hogwarts itu sendiri yang semakin membuat imajinasi kita selalu terpacu dan seakan-akan masuk ke dalam Wizarding World yang penuh keajaiban.
Tidak seperti logo Hogwarts, justru logo Secretlab di bagian kepala backrest dibuat samar-samar dan tidak kontras layaknya versi Softweave Cookies & Cream. Begitu pula untuk logo Secretlab di bagian belakang kursi.






Menengok bagian belakang, inilah yang menjadi atensi utama di kursi Harry Potter ini. Kita akan langsung disuguhkan dengan jahitan “The Marauder’s Map” yang cukup detail dan rapih, disertai slogan dan tulisan kecil. Secretlab mencoba mencetak cover dari dokumen magical “The Marauder’s Map”—yang mengungkapkan semua bagian sekolah Hogwarts beserta segala lorong di dalam kastil—ke dalam bentuk sebuah visual di kursi gaming.
“Itinerarium Maraudentium” sebagai tulisan kecil yang berada di atas keseluruhan logo “The Marauder’s Map” ini berasal dari bahasa Latin diartikan sebagai Perjalanan Para Perampok (berdasarkan Google Translate) atau bisa diartikan sebagai ‘petualangan dari para perampok’. Juga, di bawah logo terdapat tulisan “Mischief Managed” atau sebuah praktik kenakalan yang dikelola. Berbeda dari tulisan Latin, tulisan di bawah logo ini agak melenceng dari cover dokumen yang dimaksud.

Tapi, jika Secretlab menyetak keseluruhan dari cover dokumen magical tersebut, justru akan sangat sulit dan membutuhkan tingkat detail yang lebih tinggi lagi. Namun, Secretlab tetap menyetak jejak kaki baik dari sisi bawah di kiri, maupun dari sisi atas di kanan. Selain itu, terdapat tag Harry Potter pada bagian kanan atas, dan juga tag NFC Secretlab Authentic pada bagian bawah.
Jaminan Kenyamanan Jangka Panjang

Bukan berukuran Reguler, kali ini Penulis mendapatkan ukuran yang paling sesuai dengan profil tubuh, yakni Small. Ukuran Small ini cocok untuk mereka yang memiliki tinggi badan di bawah 169cm, dan berat badan di bawah 90kg. Bersamaan dengan angka maksimum tersebut, Penulis sangat klop di kursi Small ini.
Faktor ‘klop’ yang dimaksud ialah ukuran seat base yang sangat terasa lebih compact dan cocok di ukuran bokong Penulis. Berbeda dengan Reguler, Small terasa lebih sempit, namun itulah hal yang justru memberikan rasa nyaman. Jika terlalu lebar, pengendalian posisi duduk seakan-akan susah untuk dikontrol karena begitu luas. Ketika kedua kaki disila dan diangkat ke kursi pun, seat base sangat cukup dalam menyediakan tempat untuk hal tersebut.
Hanya saja, posisi dudukan akan terasa sangat kosong jika tidak ditambah bantal kursi Secretlab yang sangat berfungsi untuk mengisi kekosongan di belakang pinggul. Oleh karena itu, Penulis acapkali menaruh Secretlab Memory Foam Lumbar Pillow – Harry Potter Slytherin Edition di belakang pinggul selama beraktivitas di depan komputer. Warna hijau bantal tersebut terlihat serasi meski sangat jauh warnanya dengan warna basis kursi yang merah.

Di sisi lain, ketika ditaruh bantal kursi, tetapi betis kaki jadi lebih maju sehingga ada kekosongan ruang yang cukup berjarak antara seat base ke pergelangan kaki. Kejadian seperti ini memang justru melahirkan opsi yang dilema. Pada satu sisi, Penulis ingin mendapatkan kenyamanan di bagian pinggul, tetapi harus mengorbankan bagian pergelangan kaki yang jadi terlalu tertekuk. Kondisi tersebut tentunya menimbulkan rasa pegal pada pergelangan kaki karena tidak adanya senderan yang menyeluruh.
Kemudian, faktor ‘klop’ lainnya ialah ketinggian backrest yang hampir sejajar dengan tinggi badan Penulis sampai dengan kepala. Sayangnya, kursi Secretlab memang terkenal dengan kondisi ‘kaku’ nya yang seakan-akan tidak memberikan sandaran secara ergonomi bagi tulang ekor punggung. Bahkan di bagian leher pun dibuat sangat rata. Tetapi, Secretlab sudah memikirkan hal tersebut dengan menanamkan magnet di dalam bagian ujung kepala kursi agar bisa ditempel dengan bantal leher.
Berbeda dengan bantal punggung, bantal leher ini sudah menjadi satu-kesatuan dalam paket penjualan—tidak perlu membelinya secara terpisah. Ketika bermain gim maupun beraktivitas biasa, bantal leher sangat wajib digunakan untuk memberikan rasa nyaman pada bagian leher agar tidak mudah pegal, terutama ketika berada di depan komputer selama lebih dari 6 jam.
Sebagai jajaran produk varian Leatherette, kursi Harry Potter ini mengusung bahan bertajuk NEO Hybrid Leatherette yang didukung busa cold-cure Secretlab. Kombinasi kedua hal tersebut merupakan kunci dari seberapa besar kenyamanan yang ditimbulkan oleh kursi ke bagian tubuh para penggunanya.
Sejauh ini, Secretlab baru mengeluarkan 2 varian kursi yang berbeda bahan, yakni Leatherette dan SoftWeave. Keduanya memiliki karakteristik yang sangat berbeda dengan cara perawatan yang berlainan pula. Untuk mengetahui lebih dalam mengenai SoftWeave, kalian bisa membaca ulasan lengkapnya di sini.
Tentu kedua bahan Secretlab tersebut memiliki plus dan minusnya masing-masing. Namun, kita fokus ke bahan kulit ini.
Menyoal kesejukan atau keleluasaan dalam bernapas untuk kulit, bahan Leatherette sayangnya bukan pilihan yang tepat. Selama merasakan kursi Potter ini di ruangan bersuhu sekitar 29 derajat, seat base selalu tercap keringat yang timbul dari paha maupun betis. Memang, bahan kulit sangat membuat kulit kita susah untuk bernapas sehingga mudah menyebabkan panas. Oleh karena itu, Leatherette akan sangat cocok ketika kalian berada di ruangan yang dingin.
Tidak dipungkiri, ketika duduk di kursi berbahan Leatherette ini memang memberikan rasa halus yang cukup memanjakan kulit. Layaknya melihat motor yang glossy, kursi Potter selalu terlihat mewah karena senantiasa terlihat mengkilap asalkan tidak berdebu.
Cara perawatan Leatherrete pun paling mudah dibandingkan SoftWeave. Dari sisi keberishan, SoftWeave akan mudah timbul spot kekuningan dan bagian tersebut sangat susah dibersihkan—bahkan ketika menggunakan Secretlab SoftWeave Fabric Wipes sekaligus. Kursi Leather memang mudah menimbulkan rasa gerah ke kulit, tetapi dari sisi perawatan justru sangat mudah. Tidak banyak spot yang mengalami kekuningan di samping memang karena visual kursi yang sangat kontras dan dapat menutupi noda-noda membandel.
Meski terbuat dari kulit buatan, tetapi Leatherette diklaim Secretlab telah dirancang sedemikian rupa agar kekuatannya atau ketangguhannya sama persis dengan kulit binatang asli. Hal tersebut belum bisa Penulis yakini. Namun, setelah lebih dari 12 bulan memakai Secretlab Ahri Edition yang di mana juga berbahan Leatherette, belum ada satu spot pun yang mulai sobek maupun terkelupas. Semua sisi tetap kencang seperti semula—awet muda.
Tidak lupa juga, bagian kaki-kaki kursi ini sangat senyap ketika kursi digerakkan. Pergerakan kursi terasa halus tanpa hambatan dan tidak menimbulkan suara berdecit di kondisi permukaan lantai apapun—entah itu karpet maupun parket kayu. Bahkan, ke-5 roda kursi berukuran 6cm tersebut membuat kita semakin mudah mendorong kursi yang cukup berat ini. Namun sisi kekurangannya, karena di-laminating glossy, debu-debu sangat mudah tercap sehingga harus sering-sering dibersihkan menggunakan lap bersih maupun basah.
Berbagai Opsi Pengaturan untuk Tingkat Kenyamanan Tertinggi
Ringkasnya, pengaturan atau adjustment di kursi Secretlab edisi TITAN Evo itu semua sama persis, tidak ada perubahan sedikitpun—termasuk di kursi Potter ini. Namun, kita coba kulik lagi dalam skenario ketika bermain Hogwarts Legacy.
Ketika artikel review ini tayang, Warner Bros selaku publisher juga merilis gim berdasarkan Wizarding World, yakni Hogwarts Legacy di banyak platform—Steam salah satunya. Memang, secara harga tidak terjangkau dan masuk ke kategori gim AAA tipikal bernuansa Open World yang memiliki dunia luas. Apalagi, banyak Potterhead yang sangat menantikan gim tersebut karena mengambil tema RPG di mana kita berperan sebagai karakter utama yang akan masuk ke salah satu dari empat houses tertentu.
Korelasi antara Hogwarts Legacy dengan kursi Harry Potter dari Secretlab ini ialah soal kenyamanan. Hogwarts Legacy merupakan gim yang akan menyita banyak waktu kalian, di sisi lain, kursi ini mampu memberikan kenyamanan melalui opsi pengaturan berdasarkan preferensi kalian agar ketika bermain gim selalu senantiasa mendapatkan pengalaman ideal.
Beberapa pengaturan konvensional yang memang sudah umum di kursi-kursi—termasuk kursi non-gaming—ialah sistem recline untuk backrest. Tuas recline kursi memang agak mendorong ke posisi semula ketika ditarik, namun penarikannya terasa tidak ada hambatan alias mulus-mulus saja. Kita bisa mengatur recline bahkan hampir 165 derajat penuh. Pengaturan posisi recline yang luas ini menghadirkan opsi luas tentang bagaimana kita akan beraktivitas.

Jika sedang santai bermain Hogwarts Legacy seperti menyelsaikan side mission atau roaming dan membuat kekacauan di dalam kastil sekolah, pengaturan recline yang condong ke belakang atau sekitar 30 derajat akan sangat cocok. Atau, jika sedang mengejar misi utama dan menghadapi boss, kita bisa mengatur recline ke posisi agak tegak atau sekitar 10-15 derajat untuk bersiap-siap mengeluarkan semua sihir demi mengalahkan lawan. Tapi, hal tersebut tidak berlaku ketika kalian sudah membuka spell terkuat dalam dark magic, yakni Avada Kedavra yang akan mengalahkan lawan tertentu—seperti Troll—dalam sekali serangan.
Banyak dari kawan Penulis yang telah menduduki kursi ini. Mereka berpendapat bahwa kursi Potter mampu memberikan rasa nyaman sehingga dapat tertidur nyenyak, terutama ketika recline diatur sangat miring. Dan tidak perlu khawatir, kursi ini cukup mampu menopang beban asalkan di bawah 90kg teruntuk ukuran Small. Sehingga, kursi tidak akan mudah terbalik maupun jatuh dalam keadaan penggunanya sedang bersender penuh ke backrest.




Pengaturan konvensional lain terdapat di armrest. Namun, kursi Secretlab mengusung 4D armrest yang sesuai namanya, memiliki 4 macam pengaturan arah melalui 3 tombol fisik di sudut tertentu. Kita bisa mengatur ketinggian armrest agar sesuai dengan posisi meja sehingga pergelangan tangan bisa sejajar dan tidak mudah pegal. Pengaturan ketinggian bisa diatur lewat tombol pada sisi kanan armrest dengan cara ditarik ke atas.
Dalam kasus Penulis, ketinggain armrest tidak perlu lagi diubah atau biarkan di posisi default jika ketinggian kursi sudah diatur mentok. Kita bisa mengatur ketinggian kursi melalui tuas yang berada di bawah seatbase pada sisi kanan kalian. Penarikan tuasnya gradual, terasa tidak ada hambatan, dan kursi akan dengan cepat merespon tuas untuk diatur ketinggiannya—entah itu ke bawah atau ke atas (lebih tinggi).

Di sisi berlawanan, ada tuas yang berbeda fungsi. Fungsi tuas kiri ini untuk mengatur kunci dari posisi permanen backrest ketika didorong ke belakang. Jika ditarik, tuas kiri akan mengunci backrest agar tidak bisa miring ke belakang secara permanen. Dan jika tuas didorong, maka backrest akan bisa miring secara sementara ketika didorong oleh badan. Bisa dibilang, fitur adjustment ini ialah recline versi lite atau sementara saja. Juga, fungsi ini akan sangat sesuai bagi mereka yang profil badannya bisa menyaingi beban backrest atau sekitar 60kg ke atas.
Bagi yang badannya slim, kita bisa mengatur armrest secara menyamping atau horizontal melalui tombol di tengah sisi yang berlawanan dengan tombol ketinggian. Penulis selalu memposisikan armrest mendekati rongga dada agar ketika mengetik, tangan tetap mendapati ruang untuk bersandar. Kemudian di bagian moncong armrest pada bagian samping. Tombol kecil ini akan mengubah arah maju-mundur atau menyerong dari armrest. Tidak banyak kursi gaming yang memberikan opsi pengaturan menyerong seperti Secretlab ini, biasanya hanya maju-mundur saja.
Terakhir yang sangat menarik, ialah bantalan punggung versi tanam atau disebut 4-Way L-Adapt Lumbar Support dari Secretlab. Bagi yang belum tahu, secara singkat, fitur ini merupakan teknologi buatan Secretlab di mana kita akan mendapatkan pengaturan bantal yang ditanam di dalam backrest kursi. Tidak seperti bantal punggung eksternal dari Slytherin, tapi bantal tanam atau Lumbar Support ini bisa diatur secara ketinggian maupun volume-nya.

Terdapat knob di dua sisi, yakni kanan dan kiri yang sejajar dengan posisi sikut atau armrest. Pemutaran knob nya agak berat ketika dikencangkan, bukan di-loosen atau diputar ke arah belakang. Sayangnya juga, letak knob Lumbar Support agak susah dijangkau oleh tangan. Jika dalam posisi duduk, tangan kita harus menengok keras ke belakang yang bikin tangan cepat pegal. Mungkin, akan lebih baik jika Secretlab menaruh knob tersebut di sisi bawah backrest, bukan yang sejajar dengan armrest.
Knob kanan akan berguna untuk memperbesar ataupun memperkecil besaran punggung yang di mana rasanya seakan-akan di dalam backrest sedang dipompa. Demi mendapatkan preferensi yang sesuai, Penulis biasanya mengatur knob kanan ke maksimum agar bantalan punggung bisa menyesuaikan bentuk tulang punggung.
Kemudian untuk knob kiri ialah adjuster ketinggian bantalan punggung. Sama seperti pengatur ketinggian kursi, knob kiri akan menyesuaikan posisi ketinggian demi mencocokkan letak atau kondisi fisik punggung pengguna. Putar knob ke depan untuk menurunkan posisi bantalan, dan sebaliknya, putar knob ke belakang untuk menaikkan posisi bantalan.
Kesimpulan Review
Secretlab TITAN Evo Harry Potter Edition (ukuran Small) dibandrol dengan harga Rp9.250.000 melalui link pembelian berikut ini: Tokopedia