HardwareReview

Review Rexus Daxa M100 Pro: Full Size tapi Rapat

Rexus Daxa M100 Pro menjadi keyboard dengan layout full size dan compact pertama dari Rexus yang di mana keyboard ini punya warna keycaps yang eye-catching.

Rexus Daxa M100 Pro menjadi keyboard dengan layout full size dan compact pertama dari Rexus yang di mana keyboard ini punya warna keycaps yang eye-catching.

Sebelumnya, penulis baru saja membahas Rexus Daiva yang juga keyboard compact namun berbeda tipe layout di mana Daiva ini 65%, sedangkan Daxa M100 Pro itu full size. Tapi memang jika diperhatikan akhir-akhir ini, Rexus selalu menghadirkan keyboard compact tanpa ada sela di antara keycaps yang memungkinkan kita bisa menghemat ruang di atas meja.

Keyboard Daxa M100 Pro memang bisa dibilang bisa menghemat ruang dikarenakan model compact keyboard yang lebih kecil dibandingkan full size pada umumnya. Hanya saja dilihat dari segi harga kurang terjangkau alias kalian tidak bisa menghemat isi dompet. Meskipun begitu, balik lagi, ada beberapa hal yang ditawarkan Rexus melalui Daxa M100 Pro ini yang akan penulis jabarkan pada review kali ini.

Simak review Rexus Daxa M100 Pro berikut ini.

Unboxing Rexus Daxa M100 Pro

Biasanya, box keyboard Daxa itu ada sentuhan warna abu-abu dan putih. Namun berbeda karena di Daxa M100 Pro, justru full black alias hitam sepenuhnya. Penulis pribadi lebih menyukai pengusungan tema warna box seperti Daxa M100 Pro ini karena terlihat lebih elegan dan sangar.

Kemudian secara bahan, box ini tidak mengusung double box namun tetap keras di sisi pinggirnya jadi akan aman jika ingin kalian tumpuk dengan box lain.

Secara tampilan visual, pada bagian depan hanya menampilkan logo keyboard, sedangkan pada bagian belakang terdapat spesifikasi teknis secara singkat dan juga pilihan warna switch.

Prosesi unboxing Daxa M100 Pro tidak yang gimana-gimana atau dengan kata lain, tidak ada yang spesial. Namun setidaknya, di sini keyboard-nya disediakan sleeve tipis dan masing-masing konten dilindungi oleh plastik klip kecil.

Isi konten box yang akan kalian dapatkan antara lain:

  • Keyboard Rexus Daxa M100 Pro
  • Kabel braided USB-A to USB-C sepanjang 1.8 meter dan sudah gold-plated
  • Switch puller
  • Keycaps puller
  • 4x brown Gateron switch cadangan
  • 2x keycaps cadangan
  • Kartu garansi

Di sini penulis tidak menerima buku manual sama sekali meskipun Rexus sendiri menjelaskan bahwa setiap box penjualan Daxa M100 Pro tersedia buku manual. Entah terselip atau bagaimana, mungkin karena ini barang sample review jadi buku manualnya tertinggal.

Sedikit Unik dan Berbeda

Rexus Daxa M100 Pro Keyboard Flatlay Right Side Gamedaim Review
Rexus Daxa M100 Pro Keyboard Flatlay Left Side Gamedaim Review

Sebagai pengguna Daxa M71C, penulis tidak terbiasa ketika transisi dengan memakai Daxa M100 Pro untuk sementara waktu. Banyak saltik yang penulis lakukan ketika ingin memencet tombol arrow misalkan, justru tombol numpad yang terpencet.

Dengan total 100 buah tombol, layout full size Daxa M100 Pro memiliki rincian ukuran yaitu panjang 36.7 cm, lebar 12 cm, dan tebal/tinggi di 3.9 cm. Ketebalan/ketinggian hampir 4 cm keyboard ini dikarenakan model case keyboard yang landai atau agak miring ke atas untuk bagian depannya sehingga ketika pengetikan itu terasa ergonomi.

Rexus Daxa M100 Pro Ukuran Gamedaim Review

Build quality case keyboard terbilang cukup bagus dengan material dari plastik ABS yang terasa solid dan tidak ringkih. Permukaan case berwarna hitam keyboard sangat halus ketika menyentuh kulit namun sangat mudah tercap minyak. Jadi, pastikan tangan kalian selalu bersih dan tidak ada minyak semisal habis makan gorengan karena akan repot untuk membersihkannya—mencegah lebih baik daripada mengobati.

Case keyboard yang benar-benar persegi panjang meskipun agak tumpul untuk setiap sisi sudutnya ini terdapat branding pada pojok kanan depan case. Kemudian di dekat logo Daxa atau agak ke bawah sedikit (masih di bagian depan case), terdapat port USB-C sebagai konektivitas wired keyboard. Di sini Daxa M100 Pro mengusung letak port pada sebelah kanan seperti Daxa M84 Pro, bukan sebelah kiri seperti Daxa M71C.

Rexus Daxa M100 Pro Port C Gamedaim Review

Tipe keyboard dengan posisi port sebelah kanan seperti Daxa M100 Pro akan memberi benefit lebih bagi yang menaruh system unit PC-nya di sebelah kanan karena akan lebih pendek secara jarak. Namun jika kalian memakai kabel Coiled tipe sebelah kiri, tentu saja akan membuat kabel tersebut semrawut yang alhasil jadi kurang rapih jika dilihat.

Rexus Daxa M100 Pro Indikator Gamedaim Review

Kemudian bagian belakang case keyboard atau yang mengarah ke kita terdapat indikator cahaya untuk function tombol. Di sini terdapat 1, A (Capslock), Mac (mode keyboard ke MacOS), Win (mode keyboard ke Windows), dan indikator baterai. Di sini penulis kurang memahami maksud icon 1 dan icon baterai keyboard karena yang pasti, keyboard ini wired, bukan wireless.

Rexus Daxa M100 Pro Keyboard Flatlay Right Side Alas Gamedaim Review
Rexus Daxa M100 Pro Keyboard Standing Alas Gamedaim Review

Lanjut di bagian alas, di sini banyak lekukan yang sehingga alasnya ini tidak rata. Terdapat 4 rubber feet di setiap sudut yang berfungsi agar keyboard tidak mudah tergeser. Tetapi jika keyboard dirasa kurang ergonomi dan tidak sesuai preferensi kemiringan kalian, di sini teradapat 2 feet yang kecil dan agak keras untuk ditarik dan dilipat kembali. Di sisi lain, model feet seperti ini tidak akan mudah terlipat jika keyboard kita dorong ke depan.

Yang membuat penulis bingung dan hal unik dari keyboard ini ialah, di sini terdapat slot dongle USB meskipun balik lagi, seharusnya Daxa M100 Pro merupakan keyboard wired, tidak ada dukungan untuk wireless baik menggunakan Bluetooth maupun 2.4GHz. Jadi penulis tidak mendapatkan atau mengetahui petunjuk apapun mengapa bagian alas keyboard ini terdapat slot dongle USB.

Semua Rapat

Rexus Daxa M100 Pro Keyboard Standing Keycaps Close Up Gamedaim Review

Total berjumlah 100 buah tombol yang dimiliki Daxa M100 Pro ini memiliki 3 tone warna yaitu putih (yang paling dominan jumlahnya), oranye (yang paling sedikit), blue navy/biru dongker (sedang secara jumlah). Pengusungan tri color way keycaps keyboard sangat jarang sekali penulis temukan untuk varian produk keyboard Daxa dari Rexus. Mungkin, justru Daxa M100 Pro satu-satunya keyboard Rexus Daxa yang memakai 3 warna berbeda sekaligus untuk keycaps.

Semua keycaps yang menyatu dengan rapat tanpa ada sekat sekalipun ini menjadi pengalaman baru tersendiri bagi penulis pribadi. Dengan tombol-tombol keyboard yang rapat, jangkauan jari pun tidak terlalu besar jaraknya sehingga dapat penulis jangkau ketika melakukan pengetikan.

Material keycaps-nya sendiri terbuat dari plastik PBTyang terasa halus berkapur jika menyentuh kulit pada bagian permukaannya. Metode double injection untuk printing font legend keycaps kontras dengan warna dasar keycaps jadi meskipun dalam keadaan gelap, font-nya masih bisa terlihat meskipun tidak passthrough.

Ya, sayangnya keycaps keyboard ini tidak tembus cahaya LED RGB meski Daxa M100 Pro sudah memiliki fitur bling-bling tersebut. Mungkin Rexus ingin membawa kesan kalem ke dalam keyboard ini tanpa memperlihatkan fitur LED RGB secara gamblang.

Untuk menggonta-ganti mode RGB, sayangnya tidak ada dedicated software untuk mengatur hal tersebut. Namun kita dapat menggonta-ganti mode LED RGB melalui tombol kombinasi FN + PrtSc. Sayangnya di sini memang tidak terdapat icon khusus LED RGB pada tombol PrtSc sehingga awalnya penulis bingung.

Switch Smooth dan PCB Hot-Swap

Rexus Daxa M100 Pro Switch Brown Gateron Esc Gamedaim Review

Keyboard Daxa M100 Pro mengusung switch Gateron yang di mana Rexus sendiri menyediakan 3 varian berbeda yaitu Blue, Brown, dan Yellow. Di sini penulis menerima varian Brown Gateron di mana karakteristik yang penulis rasakan itu sangat smooth dan punya rasa tactile yang ringan di setiap keypress. Suara yang terproduksi dari Brown Gateron ini terkesan gentle atau di tengah-tengah antara quiet, dan clicky sehingga skenario penggunaan switch cokelat ini bisa dipakai untuk gaming maupun office.

Jika penulis bandingkan dengan Yellow Gateron yang saat ini penulis pakai di Daxa M71C versi mod, bedanya ,Yellow Gateron itu feedback-nya terasa lebih keras dibandingkan Brown Gateron meskipun keypress Yellow Gateron itu lebih ringan sedikit dibandingkan Brown Gateron. Dan menyoal suara, Yellow Gateron sedikit lebih hening dibandingkan switch varian cokelat-nya.

Ketahanan Brown Gateron sendiri bisa hingga 50 juta keystroke dan jikalau ada yang rusak, kita bisa menggantinya dengan mudah hanya dengan mencabut switch dan diganti dengan switch cadangan yang telah disediakan di paket penjualan.

Rexus Daxa M100 Pro Switch Hot Swap Esc Gamedaim Review

Lebih dari itu, PCB Daxa M100 Pro ini sudah mendukung universal hot-swappable dengan socket 5 pin sehingga kita dapat dengan leluasa melakukan modifikasi terhadap keyboard compact ini.

Spesifikasi Teknis

  • Layout                         : 100 keys
  • Cahaya Latar               : LED RGB
  • Merek Switch              : Gateron ( Blue, Brown, Yellow)
  • Material                      : Plastik ABS
  • Keycaps                       : PBT Double Injection
  • Konektivitas                 : USB 2.0
  • Catu daya                    : 5V, 200mA
  • Ukuran                        : 367 x 120 x 39 mm (P x L x T)
  • Sistem Pendukung       : Windows/Mac OS

Rexus Daxa M100 Pro dibandrol dengan harga Rp859.000 melalui link pembelian berikut ini: Tokopedia

Remaja Gen Z yang punya memori nostalgia zaman SD saat bermain Stronghold Crusader, Harvest Moon: Back to Nature, sampai Warcraft II. Hubungi: irgie@gamedaim.com

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks