Review

Review Mousepad Deskmat Press Play Indonesia: Licin dan Besar!

Kertas hasil sobekan terkadang menjadi alternative kita untuk dijadikan Mouse Pad.

Mousepad memang cuma sekedar lembaran kain (biasanya) yang berfungsi besar agar sensor Mouse dapat berjalan dengan baik dan cursos bisa terarah sesuai keinginan.

Tapi, kalian tahu bahwa fungsi Mousepad itu besar bagi kinerja mouse dan masih belum juga beli Mouse Pad?

Tenang saja, karena Gamedaim berkesempatan untuk mengulas produk Press Play Indonesia, yaitu Mousepad Deskmat. Bisa kalian jadikan acuan untuk membeli Mouse Pad.

Simak ulasan Gamedaim berikut ini.

Berukuran 30x80cm, Cukup Besar!

Mousepad Deskmat Press Play Gamedaim 2

Produk dari Press Play Indonesia yang satu ini berukuran 30x80cm. Dimana Panjangnya 80cm dan lebarnya 30cm.

Dengan ukuran yang cukup besar, equipment gaming kamu, baik mouse, atau bahkan keyboard yang memiliki hand-rest sekali-pun masuk semuanya ke dalam ukuran Mousepad ini.

Dapat dibilang, Mousepad ini cukup besar! Walau tidak sebesar taplak meja makan di rumahmu. Hehe.

Licin Bahannya, Cepat Gerakannya

Mousepad Deskmat Press Play Gamedaim 3

Bahan yang digunakan pada Mousepad ini sendiri yaitu Neoprene durable.

Bahan ini terbilang licin di permukaannya. Dan kasar di bagian belakangya.

Permukaan yang licin inilah yang bisa meningkatkan performa gaming kamu karena gesekannya sendiri-pun sangat kecil.

Dan bukan tanpa alasan mengapa permukaan belakangnya kasar.

Karena kasar itulah yang membuat Mousepad dari Press Play ini tidak gampang tergeser saat kamu menggerakkan Mouse dengan semangat yang membara.

Selain itu, Mouse Pad ini dijahit secara rapih dengan kualitas Premium.

Mousepad Deskmat Press Play Gamedaim 1

Di bagian pojok bawah, terdapat logo Press Play yang bukan sablon, melainkan printed-logo. Jadi tidak akan pudar dan tidak menganggu performa gaming kamu.

Bagaimana?

Tertarik membeli?

Produk Mousepad Deskmat berukuran 30x80cm ini dapat kamu bandrol seharga Rp129,000 melalui official Tokopedia mereka di sini.

Remaja Gen Z yang punya memori nostalgia zaman SD saat bermain Stronghold Crusader, Harvest Moon: Back to Nature, sampai Warcraft II. Hubungi: irgie@gamedaim.com

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks