HardwarePeripheralReview

Review ASUS ROG Falchion Ace: Gaming Keyboard dengan Layout 65%

ASUS ROG Falchion Ace menjadi sebuah keyboard compact, dengan layout 65%, dan touch panel interaktif serta memiliki feel typing yang cukup asik.

Bagi pengguna PC tentunya keyboard merupakan komponen wajib yang harus dimiliki. Fungsi utama keyboard adalah menginput angka,huruf dan simbol yang kita tekan. Dengan cepatnya perkembangan teknologi, saat ini terdapat ratusan hingga ribuan jenis keyboard dengan berbagai tipe, layout bahkan suara yang dihasilkan.

Kali ini penulis mendapatkan kesempatan untuk me-review salah satu mechanical gaming keyboard dari Republic of Gamers (ROG) yaitu ROG Falchion Ace, sebuah keyboard compact, dengan layout 65%, dan touch panel interaktif serta memiliki feel typing yang cukup asik.

Sebelum masuk ke review, penulis ingin menyampaikan untuk seri keyboard ROG Falchion Ace yang digunakan adalah seri Black (terdapat 2 jenis warna, Black dan Moonlight White) dengan switch MX Red (terdapat 3 jenis switch, NX red, blue dan brown).

Simak review ASUS ROG Falchion Ace di bawah ini.

Unboxing

ROG Falchion ace dibungkus dengan box khas ROG dengan tema warna hitam dan merah. Di Bagian depan terdapat gambar produk dan berbagai spek serta fitur menariknya di bagian belakang.

Asus Rog Falchion Ace Gamedaim Review 16

Berikut yang terdapat pada pembelian mechanical gaming keyboard ROG Falchion Ace:

  • 1 x ROG Falchion Ace gaming keyboard
  • 1 x Detachable Braided Cable
  • 1 x Quick Start Guide
  • 1 x ROG Sticker
  • 1 x Warranty Booklet
  • 1 x Keyboard Cover

Uniknya terdapat sebuah cover keyboard dengan material polycarbonate dalam pembelian keyboard ROG Falchion Ace. Cover yang diberikan juga bukan hanya sekedar penutup, pengguna dapat menutup keyboard menggunakan cover namun jika pengguna ingin menggunakannya, cover dapat ditaruh di bagian bawah keyboard sebagai alas agar tidak memakan space.

Desain Compact yang Minimalis

Bisa dibilang, pemilihan keyboard dengan layout 65% adalah keputusan yang tepat. Menurut penulis, layout 65% merupakan sweet spot karena compact, tidak memakan begitu banyak space dan mudah dibawa kemana. Jadi, nilai plus untuk ROG karena mengusung keyboard dengan ukuran ini.

Masuk ke desainnya yang minimalis namun tetap menunjukkan sisi gamingnya. Terdapat logo mata merah pada escape key serta tulisan Republic Of Gamers di bagian space bar. Font yang digunakan sama dengan beberapa keyboard ROG lainnya. Beberapa keycaps juga ada yang menggunakan double print (front dan top print), yaitu keycaps yang dapat dikombinasikan dengan key function.

Asus Rog Falchion Ace Gamedaim Review 14
Asus Rog Falchion Ace Gamedaim Review 13

Di bagian belakang terdapat dua buah port USB Type-C di sisi kanan dan kiri, sehingga pengguna dapat menghubungkan dua perangkat dalam satu keyboard secara bersamaan. Juga terdapat toggle switch yang berfungsi untuk mengatur port mana yang akan digunakan oleh keyboard tersebut.

Lanjut ke bagian bawahnya, terdapat tiga level ketinggian yang dapat diatur, sehingga menjadikan keyboard ini lebih ergonomis karena dapat menghasilkan beberapa angel. Dan di bagian bawah didesain dengan motif gaming dengan garis diagonal serta terdapat logo ROG.

ROG Falchion Ace memiliki bobot yang cukup ringan di angka 593 gram dengan dimensi 305.79 x 101 x 37.5mm.

Tentunya untuk sebuah gaming keyboard pasti nya sudah terdapat lampu RGB LED tiap key-nya dengan berbagai tema yang bisa pengguna pilih dan customize sesuai keinginan menggunakan aplikasi Armoury Crate.

Untuk tingkah cahayanya terdapat empat tingkat yaitu 0% , 25%, 50%, 75% dan 100%, dengan menekan key fn + up (brightness up) dan fn + down (brightness down). Juga untuk mengganti tema RGB bisa menggunakan fn + left atau right.

Keyboard ini juga memiliki onboard memory yang dapat menyimpan ke enam profile  dan tema yang bisa digunakan kapan saja. Serta tiap keynya programmable On-the-Fly Recording Support, kecuali key fn

Asus Rog Falchion Ace Gamedaim Review 11
Asus Rog Falchion Ace Gamedaim Review 09

Keycaps yang digunakan juga menggunakan dual shot  PBT keycaps, yang transparan pada bagian huruf atau simbolnya. Dual shot PBT keycaps dapat bertahan dan lebih awet dibanding dengan keycaps biasa.

Lalu untuk mendukung keringkasan keyboard, terdapat touch panel yang interaktif, fungsi default-nya adalah untuk menaik/turunkan volume perangkat yang terhubung, namun bisa juga di customize menggunakan Armoury Crate. Fitur ini cukup menarik perhatian penulis karena tidak perlu repot-repot merubah volume secara manual, karena penulis bisa merubah volume tanpa perlu meninggalkan keyboard.

Asus Rog Falchion Ace Gamedaim Review 05
Feet keyboard dengan 2 level

Feel Typing yang Cozy

Asus Rog Falchion Ace Gamedaim Review 10

Switch yang digunakan oleh ROG Falchion Ace dalah NX Mechanical Switch Red, dengan behavior linear dan swift. Tentunya dalam dunia mechanical keyboard, red switch identik dengan switch linear yang membutuhkan force cenderung lebih kecil dibandingkan dengan blue atau brown switch.

NX Switch merupakan switch buatan ROG. secara garis besar, switch ini mirip dengan switch cherry dan omron yang biasa ada dipasaran. NX Red Switch Memiliki actuation point 1.8mm, initial force 40gf dan total force 50gf.

Asus Rog Falchion Ace Gamedaim Review 04

Untuk menambahkan pengalaman mengetik menggunakan ROG Falchion Ace, switch yang digunakan sudah prelube dari pabriknya, sehingga typing akan terasa lebih smooth dan suaranya yang dihasilkan lebih bagus.

ROG Falchion Ace sendiri bertipe north facing switch, yang mana north facing berarti arah switch menghadap ke north, alias bagian atas dari keyboard. Sehingga posisi lampu RGB berada pada bagian atas dari switch.

Profile keycaps yang digunakan adalah cherry profile. Profile yang asik banget buat dipakai ngetik bahkan main game, cherry profile adalah salah satu profile paling cocok di tangan penulis karena tiap jari dapat berpindah antar key dengan dengan mudah.

Lalu, untuk menghasilkan suara yang lebih ciamik lagi, ROG Falchion Ace juga sudah dilengkapi dengan sound dampening foamuntuk mereduksi suara yang memantul. Serta dilengkapi dengan ROG Switch Stabilizer yang sudah di tune dan lube pada key yang cukup panjang seperti shift, enter dan spacebar.

ROG Falchion Ace juga sudah dijamin 100% Anti Ghosting sehingga pengguna tidak perlu khawatir jika menekan beberapa key dalam waktu yang bersamaan

Penulis sendiri telah mengetes keyboard ini dengan menggunakannya selama satu bulan full. Hasilnya, penulis mendapatkan pengalaman bermain game yang lebih seru lagi, serta penulis dapat mengetik lebih cepat ketika pindah ke keyboard ini.

Kesimpulan

Review ASUS ROG Falchion Ace: Gaming Keyboard dengan Layout 65%

Keyboard ROG Falchion Ace memiliki ukuran yang begitu kompak namun penuh dengan fungsionalitas. Dengan layout 65% keyboard ini cocok bagi kalian yang menginginkan setup minimalis dan clean. Feel typing menggunakan keyboard ini terasa sangat effortless, tiap jari dapat berpindah dengan mudah berkat profile yang digunakan, serta tiap key dapat ditekan dengan lebih ringan memberikan sensasi yang menyenangkan ketika mengetik dengan mechanical keyboard yang satu ini.

84%

SCORE

PROS

  • Dimensi yang kompak

  • Terdapat dua port (kanan dan kiri)

  • Lubricated switch

  • Menggunakan cherry profile

CONS

  • Tidak terdapat switch cadangan dalam pembelian

REVIEW BREAKDOWN

Desain

Build Quality

Keycaps

Switch

Harga

ROG Falchion Ace bisa kalian beli di e-commerce yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp1.439.000.

Remaja Gen Z yang punya memori nostalgia zaman SD saat bermain Stronghold Crusader, Harvest Moon: Back to Nature, sampai Warcraft II. Hubungi: irgie@gamedaim.com

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks