PeripheralReview

Review Altec Lansing ALGS9806: Speaker Mini untuk Nomaden

Altec Lansing menghadirkan opsi speaker yang portable dan cocok untuk kalian yang sedang merancang setup clean dan kemungkinan nomaden melalui ALGS9806.

Altec Lansing menghadirkan opsi speaker yang portable dan cocok untuk kalian yang sedang merancang setup clean dan kemungkinan nomaden melalui ALGS9806.

Speaker menjadi pilihan alternatif dari headphone ketika ingin mendengarkan musik atau merasakan sensasi ruangan yang menggelegar ketika menonton film sehingga lebih terasa powerful dan menyentuh sanubari. Produksi audio speaker memang cenderung lebih kuat guna menghasilkan suara mendalam.

Bagi yang ingin mempunyai setup clean dan sering berpindah-pindah (nomaden), mungkin speaker Altec Lansing ALGS9806 bisa menjadi pilihan menarik karena beberapa poin ulasan yang akan penulis bahas di review ini.

Simak review Altec Lansing ALGS9806 (selanjutnya disebut ‘ALGS9806’) berikut ini.

Unboxing

Box ALGS9806 sangat mirip rupa atau tampilan visual dan bahannya dengan box soundbar ALGS9805 yang sebelumnya pernah penulis bahas. Box-nya ini memakai tema dominan warna hitam dengan sedikit goresan warna biru, dan tentunya terdapat jargon ‘JUST LISTEN’ pada bagian atas. Sedangkan bagian depan memperlihatkan gambar speaker, lalu bagian belakang box menampilkan list spesifikasi teknis dalam berbagai bahasa.

Penggunaan material box ini mampu menahan box lain karena cukup solid. Adapula isi konten di paket penjualan yang akan kita dapatkan, yaitu:

  • Speaker Altec Lansing ALGS9806
  • Buku manual

Di sini memang tidak ada kartu garansi karena tergabung menjadi satu dengan buku mnaual. Dan menurut informasi, Altec Lansing memberlakukan garansi selama satu tahun asalkan masih terdapat kemasan dan invoice ketika ingin klaim garansi.

Si Mini yang Bisa Dibawa Bepergian

Altec Lansing Algs9806 Gamedaim Review 01

Berkat penggunaan material body speaker LGS9806 yang dominan dari plastik ABS yang solid dan tidak ringkih, bobot speaker hanya di 970g saja dan sangat aman jika dibawa bepergian atau dimasukkan ke dalam tas—mengingat ukurannya yang compact dan mini. Distribusi bobot speaker terletak pada bagian alas atau kaki speaker. Hal tersebut tentunya bagus untuk membuat posisi speaker lebih kuat agar tidak mudah tersenggol atau jatuh. Selain itu, Speaker mini ini hanya sebesar genggaman tangan orang dewasa dengan rincian panjang 10 cm, lebar 9 cm, dan tinggi di 8 cm.

Bentuknya mengingatkan penulis dengan speaker compact dari brand biru sebelah yang juga mini. Bedanya, speaker Altec Lansing ini bentuknya lebih memiliki sisi sudut atau segienam di mana terdapat kaki pada bagian alas. Kaki ini penting untuk memberitahukan posisi speaker yang benar agar tidak terbalik meskipun tidak membuat ketinggian speaker mengarah ke pengguna. Bentuknya yang segienam pun membuat kita dengan mudah mengatur posisi speaker karena sisi-sisinya terbilang datar sehingga secara tampilan pun tidak ambigu.

Dikatakan speaker ini portable karena kabel konektivitasnya saja tidak begitu panjang, hanya memiliki ukuran 1.6 meter saja. Mungkin yang memiliki PC desktop, kemudian akan meletakkan speaker di dekat monitor, sedangkan system unit/casing PC-nya di bawah meja akan terjangkau secara jarak, namun tidak akan leluasa untuk memindahkan speaker dengan jarak berjauhan.

Sumber power speaker menggunakan USB 2.0, sedangkan audio-nya memakai jack 3.5mm yang membuat speaker akan kompatibel untuk segala macam perangkat seperti laptop, PC desktop, tablet, maupun smartphone dan perangkat lainnya yang memiliki port jack 3.5mm tentunya.

Uniknya, speaker ini seolah-olah mirip headphone/headset karena terdapat in-line controller di kabel konektivitasnya. Volume wheel, pengatur lampu LED, dan power ON/OFF terdapat di kontroler tersebut. Namun adanya kontroler di kabel justru membuat speaker kurang begitu efisien. Mengapa? karena tangan kita akan lebih mudah menjangkau tombol di speaker dibandingkan di kabel konektivitas. Kontrolernya sendiri memang terletak agak jauh dari kedua speaker.

Sama seperti soundbar ALGS9805, speaker ALGS9806 ini juga terdapat fitur LED RGB yang berada di sekitaran speaker berbentuk bulat. Tidak ada pengaturan lebih lanjut untuk LED RGB-nya, namun kita bisa mematikan fitur bling-bling tersebut lewat tombol kontroler.

Audio yang Vokal

Speaker berdiameter 50mm ini diklaim cocok untuk banyak kebutuhan seperti main gim, nonton film, dan menyetel musik.

Lantas untuk membuktikan hal tersebut, penulis mencoba menyetel beberapa musik kesukaan penulis dari BMTH seperti ‘Drown’, sampai For Revenge berjudul ‘Untuk Siapa?’ yang baru saja rilis. Ketika dua lagu tersebut disetel, vokal penyanyi lebih dominan dibandingkan instrumen musik di dalamnya. Meskipun demikian, bass-nya tetap bisa mengikuti jadi secara sound-stage pun juga tidak begitu buruk—masih bisa tergambarkan letak instrumennya.

Ketika bermain Apex Legends, suara bom atau tembakan bisa tergambarkan posisinya baik di kanan maupun di kiri, tetapi tidak begitu detail secara posisi pastinya. Jadi ketika arc star meledak, speaker cenderung hanya mengeluarkan audio di posisi arah timur/abarat saja, tidak begitu jernih letak pastinya apakah di barat laut/timur laut atau tenggara.

Jadi menyoal audio speaker, untuk menyetel musik maupun menonton film masih di ambang lumayan bagus, namun ketika bersentuhan dengan gim battle-royale yang membutuhkan gambaran lebih detail, ALGS9806 sayangnya kurang begitu mumpuni mendukung hal tersebut.

Spesifikasi Teknis

  • Frequency response: 30Hz-15kHz
  • Separation : >35db
  • Signal to noise ratio: >65db
  • Product Size: 104 (W) x 92(D) x 81(H) mm
  • Cable 3.5mm AUX jack + USB 2.0 (power)
  • Plug and Play
  • Output power : 3 W
  • Cable length 1.6m
  • Compatible w/ PC, Laptop, Tablet, Smartphone, SmartTV, Projector, etc.
  • RGB Glowing mood light

0%

SCORE

PROS

    CONS

      REVIEW BREAKDOWN

      Altec Lansing ALGS9806 dibandrol dengan harga Rp239.999 melalui link pembelian berikut ini.

      Remaja Gen Z yang punya memori nostalgia zaman SD saat bermain Stronghold Crusader, Harvest Moon: Back to Nature, sampai Warcraft II. Hubungi: irgie@gamedaim.com

      Related Posts

      Leave Comment
      Hidupkan Notifikasi OK No thanks