BocoranFree FireMobile

UZI Bakal Rilis di Advance Server Free Fire

Nah, di Advance Server edisi Mei-Juni 2021, Free Fire bakal kedatangan senjata baru UZI.

Sama seperti biasanya, Garena bakal kembali menggelar Advance Server guna memberikan kesempatan kepada pemain untuk mencoba beberapa konten terbaru. Nah, di Advance Server edisi Mei-Juni 2021, Free Fire bakal kedatangan senjata baru UZI.

Lantas, bagaimana penampilan dari senjata baru di Free Fire ini? Yuk simak artikel berikut sampai habis.


Uzi, Senjata Baru di Free Fire

Uzi Free Fire
UZI | Free Fire Mania BR

Berbeda dengan PUBG Mobile, Uzi merupakan senjata secondary dengan peluru HG Ammo. Walau masuk ke dalam kategori pistol, damage dari Uzi bisa dibilang sangat sakit ketimbang beberapa senjata secondary lainnya.

Secara garis besar, Uzi memiliki akurasi yang tinggi dengan rate of fire cepat. Ini membuat pemain bisa dengan mudah mengarahkan peluru ke musuh. Menariknya, reload speed dari senjata ini juga sangat cepat.

Sayangnya, Uzi tetap memiliki kelemahan, salah satunya adalah kapasitas peluru yang berjumlah 18 saja. Tentunya, rate of fire tinggi membuat peluru cepat habis bahkan sampai harus melakukan reload ketika tengah bertarung. Nah, untuk itu damage dan akurasi menjadi faktor penting dalam penggunaan Uzi.

Senjata ini sendiri akan hadir di Advance Server mendatang. Jadi, pastikan kalian mencobanya yah.


Ini Tanggal Berlangsungnya Advance Server

Wukong
Wukong | Istimewa

Berdasarkan informasi yang ada, Free Fire Mania Brasil membagikan informasi yang menyebut bahwa update patch OB28 Free Fire akan rilis pada 10 Juni 2021. Itu berarti, Advance Server dari Free Fire akan rilis pada tanggal 26 mendatang. Bagi kalian yang ingin mencobanya, kalian harus mendaftarkan diri terlebih dulu. Cek artikel berikut ini untuk mendaftarkan diri.

Sebelumnya, Garena telah mengunggah sebuah foto pada 19 Mei 2021. Dalam foto tersebut, pemain bisa melihat karakter baru bernama Sverr. Sverr sendiri merupakan salah satu karakter yang sempat diperkenalkan pada Advance Server. Namun, Garena tidak merilis karakter ini di update Maret 2021 lalu.

Selain Sverr, masih banyak konten yang telah Garena siapkan. Walau begitu, belum ada bocoran mengenai konten-konten apa yang mereka siapkan.


Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks