BeritaHardwarePCResmi

Valve Tidak Berharap Luncurkan Steam Deck 2 dalam Beberapa Tahun Mendatang

Karyawan Valve, Pierre-Loup Griffais, mengatakan bahwa perusahaan tidak berharap untuk merilis penerus Steam Deck “dalam beberapa tahun ke depan”.

Karyawan Valve, Pierre-Loup Griffais, mengatakan bahwa perusahaan tidak berharap untuk merilis penerus Steam Deck “dalam beberapa tahun ke depan”.

Informasi ini dikatakan oleh Griffais saat diwawancarai CNBC. Jika kalian tertarik dengan hardware di industri video game, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.

Valve Tidak Berharap Luncurkan Steam Deck 2 dalam Beberapa Tahun Mendatang

Berbicara dengan CNBC, Pierre-Loup Griffais mengungkapkan bahwa Valve tidak berharap untuk merilis penerus Steam Deck “dalam beberapa tahun ke depan”.

Saat ini kami melihat target performa yang kami miliki sebagai target yang stabil untuk beberapa tahun ke depan.

Kami pikir ini adalah titik yang cukup baik untuk dapat memainkan semua pengalaman dari generasi baru ini dan sejauh ini, rilis baru keluar dengan pengalaman yang luar biasa di Steam Deck.

Tentu saja, kami bekerja sama dengan para pengembang untuk rilis yang akan datang dan kami memantau umpan balik di sana, tetapi sejauh ini, menurut saya, ini sudah cukup bagus dari sisi tenaga kuda.

Pierre-Loup Griffais, Valve’s Employee

Griffais juga mengatakan kepada The Verge:

Sangat penting bagi kami bahwa Deck menawarkan target performa yang tetap bagi para pengembang, dan pesan kepada pelanggan adalah sederhana, di mana setiap Deck dapat memainkan game yang sama.

Oleh karena itu, mengubah tingkat performa bukanlah sesuatu yang kami anggap enteng, dan kami hanya ingin melakukannya jika ada peningkatan yang cukup signifikan. Kami juga tidak ingin peningkatan performa yang lebih besar mengorbankan efisiensi daya dan daya tahan baterai.

Saya tidak mengantisipasi lompatan seperti itu dapat dilakukan dalam beberapa tahun ke depan, tetapi kami masih terus memantau inovasi dalam arsitektur dan proses fabrikasi untuk melihat ke mana arahnya.

Pierre-Loup Griffais, Valve’s Employee

Komentar ini senada dengan desainer Valve, Lawrence Yang, yang mengatakan kepada Rock Paper Shotgun bahwa “next-gen Steam Deck yang sesungguhnya dengan lonjakan tenaga kuda yang signifikan tidak akan hadir dalam beberapa tahun ke depan”.

Setelah lulus sebagai analis kimia, Fransiskus mengejar mimpinya untuk menjadi jurnalis dan telah meliput industri game sejak tahun 2020. Saat ini, ia fokus pada gelar Hubungan Masyarakat (Humas) dan tertarik dengan bagaimana para pemimpin industri game…

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks