Hardware

HUAWEI Band 6 Resmi Diluncurkan di Indonesia, Hadir dengan Fitur Layaknya Smartwatch

Beberapa hari yang lalu, Huawei mengumumkan kehadiran Huawei Band 6 yang masuk ke dalam keluarga HUAWEI Band Series.

Beberapa hari yang lalu, Huawei mengumumkan kehadiran Huawei Band 6 yang masuk ke dalam keluarga HUAWEI Band Series. Dengan produk baru ini, konsumen bisa meningkatkan pengalaman mereka mengingat daya tahan baterai yang lebih lama.

Penasaran seperti apa produk baru dari Huawei ini? Yuk simak artikel berikut sampai habis agar kalian tidak ketinggalan informasi pentingnya.


Kata Head of Huawei CBG Indonesia Tentang Band 6

Huawei Band 6 1
Huawei Band | Istimewa

Patrick Ru, Country Head of Huawei CBG Indonesia turut memberikan komentarnya terkait peluncuran Band Series kali ini.

Huawei melanjutkan dedikasi kami terhadap pengembangan teknologi melalui peluncuran HUAWEI Band 6 sebagai anggota baru keluarga perangkat wearable Huawei. Produk terbaru kami membuat debut yang menakjubkan dengan peningkatan dalam hal teknologi dan mendefinisikan kembali kategori pelacak kebugaran.

Patrick Ru, Country Head of Huawei CBG Indonesia

Meskipun HUAWEI Band 6 dikategorikan sebagai smartband, namun HUAWEI tetap menghadirkan fitur-fitur terbaik serupa dengan yang biasa ditemukan pada smartwatch namun Anda bisa mendapatkannya dengan harga smartband.

Lanjutnya

Dengan desain luar biasa yang menampilkan layar tampilan penuh, mendukung 96 mode latihan menjadikan Anda seperti memiliki pelatih pribadi, dan dilengkapi dengan pemantauan kesehatan profesional, kami berharap dapat menyediakan smartband terbaik untuk konsumen dan menawarkan nilai terbaik bagi mereka.


Beberapa Keunggulan dari Smart Band ini

Huawei Band 6 2
Huawei Band | Istimewa

1. Nikmati Pengaturan Mudah dengan AMOLED Full-Screen Display

HUAWEI Band 6 adalah smartband pertama dari Huawei yang memiliki layar AMOLED besar 1,47 inci dengan tombol samping, yang 148% lebih besar dari pendahulunya. Rasio screen-to-body juga sangat meningkat, dengan resolusi layar 194*368 dengan 282ppi, menawarkan konten yang tampak lebih hidup di layar.

Layar yang berwarna-warni tidak hanya menghadirkan pengalaman interaktif seperti pada smartwatch, tetapi juga memberi lebih banyak informasi, latihan, dan data kesehatan dengan rasio tampilan yang lebih ramah bagi pengguna.

Pengguna dapat dengan mudah menggeser tampilan ke atas dan ke bawah, ke kiri dan ke kanan, seperti menggunakan smartwatch. Kaca lengkung 2.5D dengan lapisan anti sidik jari juga membuat pengguna tidak perlu khawatir sidik jari mereka akan tertinggal di permukaan kaca.

2. Pelatih Pribadi di Pergelangan Tangan Anda

HUAWEI Band 6 adalah smartband yang sempurna tidak hanya untuk olahraga di luar ruangan namun  juga di dalam ruangan. Produk ini mendukung 96 mode olahraga mulai dari olahraga umum seperti lari, berjalan, bersepeda, dan berenang hingga elliptical machines, rowing machines, dan sebagainya.

Selain itu, HUAWEI Band 6 mendukung Mode Lompat Tali yang tidak hanya memantau jumlah lompatan secara akurat namun juga menyediakan data latihan seperti jumlah lompatan yang berurutan. Sensor monitor pintar dari HUAWEI Band 6 mampu menampilkan detak jantung pengguna, zona detak jantung, kalori yang terbakar, durasi olahraga, dan data olahraga lainnya.

3. Fitur Kesehatan Profesional yang Siap Setiap Saat

Huawei TruSeenTM 4.0 yang telah mengalami pengoptimalan dan algoritma smart power saving terbaru membuat HUAWEI Band Six mendukung pemantauan terus menerus 24/7 terhadap tingkat oksigen darah (SpO2) konsumen.

Produk ini menampilkan alarm setiap kali tingkat oksigen dalam darah rendah, membantu konsumen untuk mengambil tindakan cepat dan mengelola kesehatan mereka secara proaktif.

4. Ringan dengan Kapasitas Baterai Besar

Struktur yang ringkas dan penggunaan polimer yang telah mendapatkan penguatan fiberglass membuat HUAWEI Band 6 tidak hanya memastikan daya tahannya, tetapi juga mengurangi berat tali jam hingga hanya 18 gram, menawarkan pengalaman pemakaian yang ringan.

Dengan dukungan chipset efisiensi tinggi dan algoritma hemat daya yang cerdas, HUAWEI Band Six memungkinkan pemantauan detak jantung dan tidur terus menerus dengan masa pakai baterai hingga 14 hari.


Harga

Konsumen dapat mulai memasukan HUAWEI Band 6 dalam keranjang belanja online mulai dari 16 – 21 April dengan harga spesial Rp 499.000 selama periode peluncuran di toko resmi Huawei pada e-commerce Shopee, Lazada, JD.ID, dan Blibli dan kemudian proses check out dapat dilakukan mulai 22 April – 5 Mei. Selain itu konsumen juga dapat memperoleh tambahan voucher senilai Rp 20.000 saat melakukan check out.


Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks