• Berita
  • eSport
  • Listicle
  • Mobile
  • Tips
  • Videos
  • Topup Games

Game Populer

  • Mobile Legends
  • PUBG Mobile
  • Free Fire
  • Valorant
  • GTA 6
  • Delta Force

Follow us

  • 50.3k Fans
  • 13.7k Followers
  • 69k Followers
  • 50.1k Subscribers
Gamedaim
No Result
View All Result
Reach out
Gamedaim
No Result
View All Result
Reach out
Gamedaim
No Result
View All Result
  • Mobile Legends
  • Free Fire
  • PUGB Mobile
  • Wild Rift
  • Genshin Impact
  • COD Mobile
  • Black Desert Mobile
  • Ragnarock Mobile
  • Android
  • Berita
  • PC
  • HaloGame
Home Events

Mendadak Free Fire 2 Sukses Digelar, Ini Dia Momen-Momen Serunya!

by Alfryan Irgie
9 Desember 2024
36 0
Mendadak free fire 2 foto bersama

Mendadak Free Fire 2 Foto Bersama

21
SHARES
ShareTweetSendSend

Mendekati akhir tahun 2024, Mendadak Free Fire 2 berhasil menjadi ajang esportstainment yang penuh tawa, kegembiraan, dan aksi kocak para selebritas Indonesia. Acara yang disiarkan langsung di kanal YouTube Deddy Corbuzier ini tak hanya memikat pemirsa dengan pertandingan seru, tetapi juga tingkah laku kocak para selebritas yang menjadikan acara ini semakin menghibur. Simak ulasan lengkapnya!

Contents

  • 1. Tim Royale Force Mengalahkan Tim Rebel Force
  • 2. Onad Masuk Mengendarai Zoomov, Bikin Celana Boiyen Copot!
  • 3. Boiyen Gak Berkutik, Ditembaki Azka!
  • 4. Kombo Zee & Azka: Kombinasi Over Power!
  • 5. Onad Diganti Pro Player, Tapi Gak Berhasil Maksimal!
  • 6. Rigen Marah, Minta Pertandingan Boiyen vs Onad Dipisah!
  • 7. Kemenangan Tim Royale Force, Azka Jadi MVP!
  • 8. Tonton Kemeriahan dan Kelucuan Mendadak Free Fire 2!

1. Tim Royale Force Mengalahkan Tim Rebel Force

Pada pertandingan utama, Tim Royale Force yang dipimpin oleh Azka Corbuzier berhasil meraih kemenangan telak atas Tim Rebel Force. Tim Royale Force, yang terdiri dari Azka, Elsa Japasal (Aura Eca), Azizi Asadel (Zee), dan Onadio Leonardo, berhasil menunjukkan permainan solid dan kompak.

Baca juga:  Gravity Game Studio Bawa Ragnarok Online 3 ke Taipei Game Show 2025

Sementara itu, Tim Rebel Force yang terdiri dari El Rumi, Rigen Rakelna, Halda Rianta, dan Yeni Rahmawati (Boiyen) harus mengakui keunggulan lawannya. Namun, hasil pertandingan bukanlah hal yang paling menarik perhatian, melainkan tingkah lucu dan kejadian tak terduga selama pertandingan!

2. Onad Masuk Mengendarai Zoomov, Bikin Celana Boiyen Copot!

Jika biasanya selebritas memasuki panggung dengan cara biasa, tim Rebel Force tampil dengan cara yang luar biasa. Onad, Rigen, Halda, dan Boiyen memasuki panggung dengan kendaraan unik, Zoomov! Mereka bahkan meminta kru untuk memarkirkan kendaraan mereka di area siaran. Namun, kejutan belum selesai di situ.

Onad, yang tampak tak puas dengan komposisi tim, langsung mengajukan permohonan untuk pindah ke Tim Royale Force, meninggalkan Boiyen karena dianggap “tidak berguna”. Hal ini membuat suasana semakin kacau dan kocak, bahkan Jirayut Afisan dan Praz Teguh, yang bertugas sebagai caster, kebingungan.

3. Boiyen Gak Berkutik, Ditembaki Azka!

Babak pemanasan yang berlangsung sengit ini mengungkapkan beberapa momen lucu. Sementara tim Azka tampak kompak, Tim Rebel Force, terutama Boiyen, justru terlihat kebingungan dan tak tahu harus berbuat apa. Boiyen yang terus berlari tanpa arah, tiarap, atau bersembunyi justru jadi sasaran empuk bagi Azka, yang dengan mudah menembakinya. Hal ini memicu kekesalan dari rekan tim Boiyen, seperti Rigen dan El Rumi, yang sampai meminta agar Boiyen diganti dengan penonton!

Baca juga:  Yang baru dari C3AFA Jakarta akan datang ke ICE Dengan Konten Terbaru di tanggal 31 Agustus – 2 September

4. Kombo Zee & Azka: Kombinasi Over Power!

Sepanjang pertandingan, Tim Royale Force tampak mendominasi dengan permainan ciamik dari Azka dan Zee. Mereka membuktikan bahwa tidak hanya jago dalam dunia hiburan, tetapi juga handal dalam permainan Free Fire. Kombinasi strategi mereka berhasil menghancurkan Tim Rebel Force, membuat mereka hampir tak berkutik sama sekali. Hanya El Rumi yang tampak memiliki sedikit harapan untuk memberikan perlawanan, namun tetap saja kalah dalam babak final.

5. Onad Diganti Pro Player, Tapi Gak Berhasil Maksimal!

Pada babak kedua, segmen Mendadak Mendidik hadir dengan twist unik, di mana Imam Darto mengajukan pertanyaan pengetahuan umum kepada para pemain. Tim yang berhasil menjawab benar mendapatkan kesempatan untuk mengganti salah satu anggotanya dengan penonton.

Baca juga:  INDOESPORTS LEAGUE DOTA 2 x LG UltraGear Gaming Monitor!

Tim Royale Force, yang menjawab dengan tepat, memutuskan untuk mengganti Onad dengan salah seorang penonton. Sayangnya, kehadiran penonton yang menggantikan Onad tidak membawa banyak perubahan, karena Onad ternyata meninggalkan karakternya di luar zona permainan, yang membuat perubahan tersebut tidak memberikan dampak signifikan.

6. Rigen Marah, Minta Pertandingan Boiyen vs Onad Dipisah!

Kekalahan yang terus menimpa Tim Rebel Force membuat Rigen frustasi. Sebagai bentuk keputusasaannya, Rigen meminta agar pertandingan antara Boiyen dan Onad dipisah saja, karena keduanya dianggap sebagai beban bagi tim masing-masing. Rigen bahkan menyarankan agar pertandingan antara Boiyen dan Onad dilakukan terpisah untuk memastikan permainan yang lebih fair. Komentar ini tentunya menambah kocaknya situasi di panggung.

7. Kemenangan Tim Royale Force, Azka Jadi MVP!

Meskipun Tim Rebel Force harus menerima kekalahan, Deddy Corbuzier sebagai The Commander memberikan apresiasi yang besar terhadap Tim Rebel Force, khususnya Boiyen, yang diberikan gelar Most Wanted Player. Di sisi lain, Azka Corbuzier yang tampil luar biasa di medan pertempuran berhasil menyandang gelar Most Valuable Player (MVP) pada Mendadak Free Fire 2 kali ini.

8. Tonton Kemeriahan dan Kelucuan Mendadak Free Fire 2!

Acara ini menjadi sorotan di kalangan penggemar Free Fire dan para selebritas tanah air. Meski banyak momen lucu dan kejadian tak terduga, namun semangat kekompakan dan keceriaan tetap terjaga. Tonton Kemeriahan dan kelucuan para selebritis, komedian, dan presenter tanah air di Mendadak Free Fire 2 masih dapat disaksikan oleh seluruh survivors di kanal YouTube Deddy Corbuzier.

Tags: eventFree FireGarenaMendadak Free Fire 2
Share8Tweet5SendShare
Alfryan Irgie

Alfryan Irgie

Remaja Gen Z yang punya memori nostalgia zaman SD saat bermain Stronghold Crusader, Harvest Moon: Back to Nature, sampai Warcraft II. Hubungi: irgie@gamedaim.com

Related posts

Fc mobile indonesia bangkok fest 1

Dua Pro Player FC Mobile Indonesia Siap Tampil di Panggung Internasional Bangkok

by Alfryan Irgie
4 jam yang lalu

FC Mobile Festival Bangkok 2025 juga akan dimeriahkan dengan kehadiran legenda Premier League.

Nubia neo 3 series main key visual 1920 1080 digital banner

nubia Neo 3 Series Jadi Co-Branded Smartphone Resmi Garena Free Fire

by Alfryan Irgie
1 minggu yang lalu

nubia Neo 3 Series menjalin kerja sama resmi dengan Garena Free Fire untuk menghadirkan pengalaman gaming yang imersif melalui optimalisasi...

Fc mobile festival jawa barat 1

FC Mobile Festival Jawa Barat Usung Kolaborasi Komunitas Game dan Kebudayaan Tradisional

by Alfryan Irgie
1 minggu yang lalu

Bukti bahwa kebudayaan tradisional hidup berdampingan dengan era modern dan juga merupakan identitas dari masyarakat Indonesia.

Agres entertainment district 2

AGRES.ID Gelar Elite Clash di Jantung Entertainment District

by Irgie
2 minggu yang lalu

Elite Clash by AGRES.ID bukan hanya tentang kecepatan dan kompetisi, tetapi juga tentang pertemuan komunitas.

Yu gi oh duel links

Road to Worlds Telah Dimulai di YU-GI-OH! DUEL LINKS dan YU-GI-OH! MASTER DUEL!

by Alfryan Irgie
3 minggu yang lalu

Ikuti event global in-game, klaim hadiah, dan bertarunglah untuk bertanding di Yu-Gi-Oh! World Championship 2025 di Paris.

Cabal pc sea procyon capella

Para Streamer Ini Unjuk Gigi di Call to Arms Cabal!

by Irgie
4 minggu yang lalu

Para influencer game MMORPG Indonesia jadi sorotan dalam ajang seru yang digelar bareng komunitas oleh Cabal PC SEA.

Mobile 8th anniversary 16 9 en

Ultah ke-8 eFootball™ Mobile Dirayakan KONAMI Lewat Event In-Game Seru

by Alfryan Irgie
1 bulan yang lalu

Konami Digital Entertainment Limited (KONAMI) tengah merayakan delapan tahun perilisan eFootball™ Mobile dengan event spesial anniversary, yang digelar mulai 8...

Ea sports fc mobile mls cup la galaxy

EA SPORTS FC Mobile Hadirkan Siaran Langsung Pertandingan In-Game Perdana Mulai 10 Mei

by Alfryan Irgie
1 bulan yang lalu

Hari ini, Electronic Arts Inc. dan Major League Soccer (MLS) mengumumkan bahwa pemain EA SPORTS FC™ Mobile akan dapat menonton...

Load More
Please login to join discussion

Latest

Acer aspire 7 pro

Review Acer Aspire 7 PRO: Performa Gahar dalam Desain Profesional

13 Juni 2025
The midnight walk dapat adaptasi film dan tv dari story kitchen

The Midnight Walk Dapat Adaptasi Film dan TV dari Story Kitchen

13 Juni 2025
Rumor the witcher 3 wild hunt akan dapat dlc baru pada tahun 2026

Rumor: The Witcher 3: Wild Hunt akan Dapat DLC Baru pada Tahun 2026

13 Juni 2025
Bandai namco 021 fund akan berinvestasi lebih dalam di studio game

Bandai Namco 021 Fund akan Berinvestasi Lebih Dalam di Studio Game

13 Juni 2025
Penjualan devil may cry 5 tembus 10 juta kopi

Penjualan Devil May Cry 5 Tembus 10 Juta Kopi

13 Juni 2025
Gamedaim

© 2025 Gamedaim - Everlasting Gaming Knowledge by Dafunda Media.

Navigate Site

  • Hubungi Kami
  • Tentang kami
  • Contact
  • Privacy
  • F.A.Q
  • Terms of Services
  • Pedoman Media Saber

Follow Us

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
  • Login
  • Sign Up
No Result
View All Result
  • News
  • Esports
  • Tips
  • Review
  • Videos
  • Topup
  • idIndonesia
    • id Indonesia
    • en English

© 2025 Gamedaim - Everlasting Gaming Knowledge by Dafunda Media.

Reach out