Tutup Tahun 2020, Riot Games Gelar Acara All Star Run The Rift 2020

All Star Event Run The Rift 2020

All Star Event Run The Rift 2020 | Dok: Istimewa

Setelah menggelar turnamen tertinggi dalam sistem kompetisi League of Legends yakni Worlds 2020, Riot Games dalam waktu dekat kembali mengumumkan sebuah acara. Event bertajuk All Star Run The Rift ini akan menjadi penutup kompetisi bagi Riot Games.

Menariknya, Riot Games bakal memperkenalkan format baru melalui acara tersebut. Penasaran? Yuk simak artikel ini sampai habis.


All Star Run The Rift 2020

League of Legends All Star merupakan sebuah acara yang digelar oleh Riot Games dengan beberapa tujuan. Salah satunya adalah memperkenalkan format online baru yang memastikan para pro dan influencer bermain sesuai regional mereka. Format ini dinamai Riot sebagai Underdog Uprising dan Superstar Showdown.

Underdog uprising | dok: istimewa

Format ini nantinya akan berlangsung pada tanggal 18 Desember 2020 dengan mempertemukan regional tetangga agar bisa bertanding. Nantinya, tim yang berada pada Underdog Uprising ini merupakan tim yang terbentuk melalui vote para penggemar.

Superstar showdown | dok: istimewa

Sementara itu, Superstar Showdown bakal berlangsung pada 19-20 Desember 2020 dengan menampilkan setidaknya 3 superteams dari wilayah LCK, LCS, LEC, dan LPL. Mengingat pertandingan dilangsungkan secara online, maka tim dari regional LCK dan LPL bakal bertanding lebih dahulu kemudian disusul oleh LCS dan LEC pada 20 Desember 2020.

Bukan hanya itu saja, akan ada panggung spesial dari Red Bull dengan format 1v1 yang siap hadir sepanjang gelaran event All Star milik Riot Games berlangsung.

Jadwal Acara All Star Event by Riot

Jadwal all star event | dok: istimewa

Sesuai jadwal, acara ini akan berlangsung mulai dari tanggal 18-20 Desember 2020. Kalian bisa menonton seluruh rangkaian event melalui link berikut ini. Jadi, pastikan kamu bookmark link tersebut agar tidak ketinggalan.

Voting by alienware | dok: istimewa

Selain itu, fans bisa melakukan Voting yang dipersembahkan oleh Alienware mulai tanggal 9 November 2020 hingga 16 November 2020. Fans bisa memiliki satu dari setiap role yang ada.

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai All Star Event ini, kamu bisa mengunjungi situs resmi Riot Games atau akun Twitter mereka.


Bagaimana? Apakah kamu tertarik untuk mengikuti acara ini? Yuk voting sekarang juga melalui link yang telah disediakan.

Exit mobile version