AndroideSportMobilePUBG Mobile

RRQ RYU Juara PMPL ID S4 Regular Season, Amankan Tiket ke SEA Championship

Semalam, RRQ RYU berhasil memastikan satu tiket ke SEA Championship S4 setelah menjuarai PMPL ID S4 Regular Season.

Semalam, RRQ RYU berhasil memastikan satu tiket ke SEA Championship S4 setelah menjuarai PMPL ID S4 Regular Season. Kepastian ini mereka dapat setelah unggul beberapa poin dari pesaing terdekatnya, Aura Esports.

Lebih lanjut, penampilan RRQ di Superweekend 3 ini memang kurang begitu memuaskan. Sebab, mereka hanya terpaut 2 poin dari Aura Esports yang berada di bawahnya. Lantas, seperti apa klasemen akhir dari PMPL ID S4 Regular Season?


RRQ RYU, Aura Esports, dan Bonafide, 3 Besar PMPL ID S4 Regular Season

Rrq Ryu
Rrq Ryu

Berlangsung sejak akhir Agustus 2021 lalu, gelaran PMPL ID Season 4 Regular Season memang penuh akan kejutan. Bagaimana tidak, Bigetron RA yang notabenenya adalah juara Regular Season sebelumnya harus puas berada di posisi ke-12 setelah hanya mengumpulkan 258 poin.

Sementara itu, beberapa tim komunitas seperti Zone Esports dan NERO Team berhasil memastikan slot mereka ke Country Finals. Lebih lanjut, NERO Team yang tidak bermain di SW3 memang harap-harap cemas. Sebab, poin mereka bisa saja disusul oleh Eagle 365. Namun, hal itu urung terjadi setelah penampilan Catalies dan kawan-kawan kurang memuaskan.

Sedangkan untuk tiga besar, RRQ RYU, Aura Esports, dan Bonafide Esports menjadi tim yang menempatinya. Khusus untuk Aura Esports, mereka berhasil menyamai PMGC Point milik Bigetron RA dan Genesis Dogma GIDS. Tentu, Bigetron RA saat ini dalam tekanan mengingat hanya tersisa Country Finals saja dan mereka perlu memperbaiki segala permasalahan yang ada.


16 Tim di Country Finals

Overall Ranking Pmpl Id S4 Regular Season
Overall Ranking Pmpl Id S4 Regular Season

Setelah gelaran SW3 selesai, 16 tim berhasil memastikan slot mereka di Country Finals. Mereka adalah:

  1. RRQ RYU
  2. Aura Esports
  3. BONAFIDE
  4. Alter Ego LIMAX
  5. TAKAE Esports
  6. Genesis Dogma GIDS
  7. Skylightz Gaming Reverse Blue
  8. NFT Esports
  9. Victim Sovers
  10. LIVESCAPE
  11. BOOM Esports
  12. Bigetron RA
  13. Voin Victory88
  14. ZONE Esports
  15. Dewa United Esports
  16. NERO Team

Country Finals sendiri akan berlangsung pada tanggal 17 September 2021 mendatang. Jadi, pastikan kamu tidak melewatkan keseruannya minggu depan yah.


Bagaimana pendapat kamu mengenai penampilan RRQ RYU di Regular Season kali ini? Yuk tulis di kolom yang telah kami sediakan.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks