Profil dan Biodata Nerpehko: Pemain PUBG Mobile Paling Setia RRQ

Profil Dan Biodata Nerpehko Gamedaim

Nerpehko

Apabila dalam permainan Mobile Legends, RRQ memiliki Muhammad “Lemon” Ikhsan. Dalam permainan PUBG Mobile, RRQ memiliki Nerpehko. Sosok rusher ini tentu sudah dikenal para penggemar yang mengikuti kompetisi PUBG Mobile.

Bersama RRQ, Nerpehko telah sukses mencapai berbagai prestasi dalam dunia esports PUBG Mobile, baik di tingkat nasional maupun regional. Pada bulan Maret 2024 yang lalu, Nerpehko dan RRQ Ryu memenangkan $8,4 ribu setelah meraih peringkat ke-10 di PUBG Mobile Super League – Southeast Asia Spring 2024.

Bahkan dalam beberapa tahun terakhir Nerpehko konsisten berada di jajaran rusher top Indonesia, bahkan dia sempat meraih MVP 2022 PMPL ID Spring dan FMVP 2022 PMPL SEA Championship Spring.

Bahkan dalam beberapa tahun terakhir, Nerpehko telah secara konsisten menjadi salah satu rusher terbaik di Indonesia. Dan juga dia pernah meraih penghargaan MVP 2022 di PMPL ID Spring dan FMVP 2022 di PMPL SEA Championship Spring.

Selain memiliki skill yang sangat terampil, Nerpehko juga memiliki ketangguhan mental yang luar biasa, itulah yang berhasil membawanya melampaui para Rusher berpengalaman lainnya.

Bagi kalian yang ingin mengetahui Nerpehko lebih dalam, berikut ini akan kita sajikan profil dan biodatanya.

Baca juga:


Profil Nerpehko

Image: ONE Esports

Biodata

Perjalanan Karir Sebagai Pro Player Mobile Legends

Pada tahun 2018, Nerpehko memulai karirnya di industri esports dengan bergabung bersama RRQ. Setelah setahun bergabung, Nerpehko dan timnya berhasil meraih posisi ketiga di PUBG Mobile Indonesia Championship (PINC) 2019.

Pada mulanya, Nerpehko merupakan anggota dari RRQ Kage. Namun, saat ini, dia terkenal sebagai pemain utama dari RRQ Ryu. Seperti Lemon, Nerpehko juga tetap setia dengan RRQ. Ia tidak pernah dipindahkan ke tim lain atau memilih untuk bergabung dengan tim lain.

Fakta Menarik Tentang Nerpehko

1. Pemain Profesional Paling Setia

Sejak memulai karier profesionalnya hingga sekarang, Nerpehko tetap setia bertahan dengan tim RRQ. Sebelumnya, dia bermain untuk tim RRQ Kage dan kemudian dipindahkan ke RRQ Ryu sebagai pengganti Kenbo.

Meskipun sudah bermain PUBG Mobile selama lima tahun, pemain berusia 21 tahun ini tetap menjadi rusher andalan untuk tim RRQ Ryu.

2. Mekanik Tua Tidak Berlaku Bagi Nerpehko

Tahun ini, Peko sudah memasuki tahun keenamnya sebagai pemain profesional PUBG Mobile. Meskipun pemain seumurannya mulai menunjukkan penurunan performa dan mendapat julukan “Pemain Mekanik Tua”, Nerpehko justru mengalami kebalikannya.

Bahkan pada even PMSL SEA Summer 2024, Nerpehko berhasil mencetak rekor dengan jumlah eliminasi terbanyak dalam satu pertandingan. Peko berhasil mengumpulkan 12 eliminasi sendirian, jumlah yang biasanya sama dengan total eliminasi yang dicapai oleh satu tim.


Prestasi Nerpehko Selama Berkarir di Dunia Esports

Image: Yodu

Sepanjang karirnya bersama dengan RRQ, Nerpehko telah meraih banyak prestasi baik regional maupun internasional. Berikut ini kita rangkum daftar prestasi yang Nerpehko raih sepanjang karirnya:


Nah itu dia profil dan biodata dari seorang Nerehko yang merupakan salah satu pro player yang setia dari tim RRQ. Meskipun pemain sumurannya sudah menunjukan penurunan performa, akan tetapi performa Nerpehko masih sangat luar biasa.

Exit mobile version