eSport

Profil dan Biodata Alyssa Ananta: Brand Ambassador Berhijab dari EVOS

Pada 16 September 2023, tim EVOS Esports secara resmi memperkenalkan Alyssa sebagai salah satu brand ambassador mereka, bersama dengan Clausie yang juga merupakan seorang talent.

Bergabungnya Alyssa dengan EVOS tentu saja menambah daftar brand ambassador yang mengenakan hijab di tim tersebut, setelah Una.

Seperti halnya para talent lainnya, Alyssa sebenarnya sudah terkenal sebelumnya sebagai pengguna Tiktok dan memiliki banyak penggemar di platform tersebut.

Lalu siapa EVOS Alyssa sebenarnya? Berikut ini akan kami sajikan profil dan biodatanya untuk kalian.

Baca juga:


Profil

Profil Dan Biodata Alyysa Ananta
Image: Dunia Games

Biodata Alyysa

  • Nama Lengkap: Alyssa Ananta
  • Nama Panggilan: Alyssa
  • Tempat, Tanggal Lahir: Medan, 17 Desember 2002
  • Instagram: @alyssaanantaa
  • TikTok: @dxsh12
  • YouTube: @alyssaananta1596

Fakta Menarik Tentang Alyysa

1. Perjalanan Karir Alyssa

Di beberapa media, Alyssa pernah menyampaikan bahwa ia memulai karirnya sebagai konten kreator hanya karena iseng untuk mengisi waktu senggang selama pandemi Covid-19 di tahun 2020.

Tak disangka, konten iseng yang ia buat justru menjadi viral dan menarik perhatian banyak orang untuk mengikuti akunnya. Sejak momen itu, ia pun memutuskan untuk lebih fokus dan serius dalam menjalani karier sebagai konten kreator.

Selama perjalanan karirnya sebagai konten kreator, Alyssa pernah merasakan masa-masa jenuh, terutama saat awal berkarya. Terlebih lagi, saat itu ia mulai berusaha untuk memperluas jangkauan kontennya ke platform yang berbeda, yaitu YouTube. Alyssa mengakui bahwa ada saat-saat ketika ia merasa ingin menyerah karena jumlah subcriber-nya tidak kunjung bertambah.

Dalam proses mengembangkan akun YouTube-nya, Alyssa selalu berkomitmen untuk konsisten dalam menciptakan konten. Ia terus mempersiapkan berbagai ide video yang diharapkan dapat memberikan manfaat dan menginspirasi banyak orang. Karena itulah, ia menyajikan konten Gaming dan Daily Vlog yang penuh keceriaan, sehingga dapat dinikmati oleh lebih banyak penonton.

Meskipun popularitasnya terus meroket, terutama setelah menjadi brand ambassador EVOS pada tahun 2023, Alyssa masih belum berencana menjadikan konten kreator sebagai karier utamanya.

Ia mengakui masih merasa ragu untuk menjadikan konten kreator sebagai pekerjaan utama karena sifatnya yang tidak menentu. Namun, ia tetap berusaha dan berkomitmen untuk selalu konsisten serta memberikan yang terbaik dalam setiap konten yang dihasilkan.

2. Ciri Khas Konten yang Alyssa Buat

Sebagai brand ambassador untuk tim esports, Alyssa selalu tampak hadir dan memberikan dukungan kepada EVOS dalam berbagai kompetisi. Selain itu, ia juga secara aktif mempromosikan dan membangun citra EVOS melalui berbagai platform media sosialnya, seperti TikTok, YouTube, dan Instagram.

Untuk konten pribadi, EVOS Alyssa sering menampilkan beberapa ciri khas dalam setiap konten yang Ia unggah di media sosialnya. Di Instagram, misalnya, ia membagikan foto-foto estetis dengan palet warna yang seragam, sehingga membuat akunnya terlihat menarik dan nyaman untuk dilihat.

Untuk konten di YouTube, ia sering membuat konten vlog tentang aktivitas sehari-harinya, terutama bersama anggota keluarga EVOS lainnya. Ini sangat berbeda dengan konten TikTok-nya, yang lebih menampilkan bakatnya dalam menari dan menghibur para penonton.


Nah itu dia profil dan biodata dari salah satu Brand Ambassador berhijab yang dimiliki oleh EVOS yaitu Alyysa. Alyysa yang merupakan seorang konten kreator berhijab asal medan mulai bergabung dengan EVOS sebagai brand ambassador pada 2023 lalu.

Jurnalis dunia esports yang tertarik pada dunia games mobile dan suka membaca komik

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks