PMPL ID Fall 2022 yang merupakan salah satu kasta tertinggi turnamen PUBG Mobile di Indonesia. Turnamen yang sudah mulai degelar pada tanggal 20 Juli 2022 kemarin, saat ini sudah mulai memasuki minggu ke-3 kompetisi.
Dalam kompetisi ini sendiri nantinya tim-tim Esports Profesional terbaik di tanah air akan bertempur demi memperebutkan posisi puncak selama 3 pekan lama durasinya.
Yang mana nanti tim Esports yang “best of the best” dari mereka akan mewakili Indonesia ke kancah internasional, yaitu kompetisi tingkat Asia tenggara seperti PUBG Mobile Pro League Southeast Asia, bahkan ke tingkat dunia seperti PUBG Mobile Global Championship (PMGC).
Genesis Dogma Esports di PMPL ID Fall 2022

PMPL ID Fall 2022 saat ini semakin panas pada minggu ke-3 nya menjelang babak Grand Final.
Kali ini hal tak terduga datang dari tim Genesis Dogma Esports yang bisa dibilang kuda hitam selama ajang turnamen PMPL ID Fall 2202 berlangsung, dan mengingat mereka juga belum terlalu lama hadir di turnamen PUBG Mobile teratas tanah air yaitu PMPL ID.
Genenis Dogma sendiri merupakan pendatang baru di dunia PUBG Mobile Profesional, tim ini bahkan baru dibentuk pada tahun 2020 lalu.
Namun kehadiran mereka dalam ajang PMPL ID Fall 2022 ini cukup membuat banyak kejutan serta berhasil mencuri banyak perhatian dalam turnamen kali ini, apalagi kalau bukan berkat kehebatan dan prestasi mereka di scene kompetitif PUBG Mobile.
Dalam kompetisi PMPL ID Fall 2022 yang sudah berjalan 3 pekan ini, tim Genesis Dogma Esports berhasil menduduki posisi puncak klasmen sementara.
Dengan ketangguhan yang dimiliki, mereka berhasil menggeser paksa tim Alter Ego Esports yang sebelumnya bertengger di posisi puncak klasmen.
Kedua tim tersebut memang terlihat saling kejar-kejaran bagai tikus dan kucing di minggu ke-3 ini.
Perolehan Poin di Week 3 Day 5 Match 3

Perolehan total poin yang berlimpah ruah diraih oleh tim Genesis Dogma ini, mereka berhasil mendapatkan perolehan total eliminasi sebanyak 121, dengan mengoleksi total poin 257.
Sedangkan saingan terdekatnya yaitu tim Alter Ego Esports berhasil meraih 91 eliminasi dengan mengoleksi 214 total poin, kemudian diposisi ke-3 disusul oleh tim GPX Esports yang memperoleh 92 eliminasi dan total poin sebanyak 196.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Ini merupakan perolehan hari akhir di pekan ke-3 kompetisi PMPL ID Fall 2022, demi mengamankan 16 kursi hangat menuju babak Country Final.
Tetap terus pantengin di Gamedaim untuk dapatkan informasi terbaru seputar keseruan turnamen PMPL ID 2022 ini dan hal menarik lainnya di PUBG Mobile.