Jarosław “pashaBiceps” Jarząbkowski, legenda dari scene kompetitif Counter Strike: Global Offensive dikabarkan akan segera beralih ke game milik Riot Games, Valorant. Informasi ini diperkuat dengan rumor yang menyatakan bahwa Pasha saat ini telah melakukan pembicaraan dengan sebuah perusahaan besar yang ingin dirinya menjadi duta di region Eropa.
Selain itu, Pasha juga mempertegas bahwa dirinya tidak akan menjadi pemain profesional mengingat dirinya saat ini telah berkeluarga.
Pasha yang Mulai Terpikat dengan Valorant

Berdasarkan pernyataan dari Pasha, dirinya mengungkapkan bahwa ia telah bermain Valorant setidaknya selama 50-60 jam lebih. Dirinya juga membeberkan sedikit informasi di mana Pasha tengah dalam pembicaraan dengan sebuah organisasi yang besar dan berencana membuatnya menjadi duta besar mereka di Eropa.
Informasi ini didapat melalui Sport.pl di mana Pasha saat ini dalam proses penyelesaian kontrak dengan pihak terkait.
Saya saat ini tengah menyelesaikan detail dan mendatangani kontrak dan ingin segera mencurahkan waktu lagi untuk Valorant.
Pasha
Lebih lanjut, Pasha belum mau mengungkapkan nama organisasi yang ia ikuti dan memberikan sedikit clue bahwa organisasi ini telah memiliki tim CS:GO.
Sulit Bagi Pasha untuk Terjun ke Scene Kompetitif Valorant

Pasha sendiri telah mengetahui peran yang akan ia ambil di organisasi tersebut nantinya. Namun, ia mengungkapkan bahwa dirinya ingin membuat tim profesional tetapi ini akan mengambil waktunya yang sangat banyak.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Sulit bagiku untuk membentuk tim profesional dan memisah waktu bagi keluarga saya.
Pasha
Pasha memberikan contoh ketika seorang pemain sepakbola harus menghabiskan waktu hingga 5-6 jam untuk berlatih. Tentu saja ini berlaku bagi dirinya yang harus menghabiskan waktu 10-12 jam di depan komputer.
Walau begitu, Pasha menerima sebuah permintaan di mana dirinya diharuskan menjadi “Konten Kreator” untuk Valorant.
Menarik untuk dilihat organisasi apa yang akan merekrut Pasha sebagai konten kreator.