Ini Kata Pak AP Tentang Kapan Tanggal MPL ID Season 11

Ini Kata Pak Ap Tentang Kapan Tanggal Mpl Id Sea On 11

Ini Kata Pak Ap Tentang Kapan Tanggal Mpl Id Sea On 11

Beberapa waktu lalu, tim-tim yang berpartisipasi di MPL Indonesia Season 11 telah mengumumkan para pemainnya yang akan bertanding. Memang tidak banyak kejutan, namun tetap saja antusias para penggemar scene MLBB di Indonesia tetaplah tinggi.

Hal itu dibuktikan dari banyaknya penggemar yang penasaran kapan tanggal MPL ID Season 11 diadakan. Menurut kabar yang beredar, event tersebut akan dilangsungkan pada bulan Februari 2023, namun untuk tanggalnya sendiri tidak diketahui pasti.

Salah satu orang penting di scene Mobile Legends, yakni CEO RRQ Pak AP atau Andrian Pauline memberikan bocoran mengenai tanggal dimulainya MPL Indonesia Season 11.

Tanggal MPL ID Season 11 Hadir di Pertengahan Februari

https://www.youtube.com/watch?v=7qt9X6vYjuo

Bocoran dari Pak AP ini kemungkinan terjadinya pasti ada. Karena seperti kita ketahui Andrian Pauline adalah CEO dari RRQ yang telah lama berkecimpung di dunia scene MLBB, jadi sedikit bocoran yang disampaikannya pasti akurat.

Dalam siaran live streaming TikToknya, Pak AP mengatakan jika MPL Indonesia Season 11 akan dilangsungkan antara tanggal 14 atau 17 Februari 2023.

14 atau 17 Februari gitu, lupa saya

Kata Pak AP.

Jadi, terhitung dari sekarang masih ada waktu kurang lebih 2 minggu lagi buat masing-masing tim mempersiapkan dirinya secara matang untuk memulai babak baru MPL Indonesia.

Tentunya kita semua penasaran dengan performa para pemain yang baru bergabung dengan tim barunya. Sebut saja seperti Psychoo bersama Alter Ego, Renbo dengan RRQ, dan Matt bersama dengan Geek Fam ID.

Apakah MPL Indonesia musim depan juga akan didominasi oleh RRQ dan ONIC Esports? Mengingat dalam 3 musim terakhir, kedua tim tersebut selalu menjadi grand finalis dan menjadi wakil Indonesia di ajang M-Series.

Seberapa excited kah kamu dalam menyambut musim MPL Indonesia Season 11 ini?


Nah, karena bocoran ini disampaikan oleh Pak AP, jadi kemungkinan terjadinya cukup besar. Kunjungi terus Gamedaim Esports agar selalu mendapatkan informasi terbaru seputar MPL ID Season 11 lainnya.

Exit mobile version