eSportPro Player

NiP Resmi Lepas Universe Dikarenakan Pandemi Covid-19!

Setelah menyebabkan beberapa masalah, pandemi Covid-19 kembali menelan korban. Kini, giliran pemain milik Ninjas in Pyjamas yaitu Saahil “Universe” Arora yang harus hengkang dari tim tersebut.

Keputusan ini diambil mengingat Universe merupakan pemain Dota 2 asal Amerika Serikat. Sementara itu, Ninjas in Pyjamas merupakan tim Dota 2 yang berbasis di Swedia.


Universe Jadi Korban Keganasan Covid-19

Universe sendiri tampil cukup baik bersama Ninjas in Pyjamas. Namun, karena pandemi Covid-19 membuat beberapa turnamen Dota Pro Circuit musim ini akan dilanjutkan dengan kompetisi regional.

Tentu saja ini membuat beberapa tim Eropa harus menggunakan pemain yang berasal dari region yang sama. Universe termasuk salah satu pemain terbaik asal Amerika Serikat. Bersama ppd, Universe pernah berseragam Evil Geniuses ketika menjuarai The International 2015.

Pada saat ESL One Los Angeles 2020 lalu, NiP harus menggunakan jasa Stand-in dikarenakan Universe tidak bisa tampil bersama dengan tim. Selain Universe, Lelis yang juga pemain milik NiP ini tidak bisa tampil bersama dengan timnya.


Pengganti Universe Sudah Ada

Universe
Universe | ESL

Jika melihat data dari Liquipedia, Universe kemungkinan besar akan digantikan oleh Blizzy yang merupakan pemain Dota 2 asa Kirgistan. Saat ini, Blizzy akan menjadi Stand-in pada turnamen WePlay! Phuska League.

Selain itu, nama MiLAN kemungkinan dipermanenkan oleh Ninjas in Pyjamas menyusul performanya yang terbilang cukup stabil. Ini berarti, Lelis bisa saja didepak dari tim jika MiLAN jadi bergabung.

Sementara itu, pemain milik Evil Geniuses yakni RAMZES666 juga tengah bermain dengan NiP di ESL One Los Angeles 2020. RAMZES666 juga tak dapat membela timnya dikarenakan ia saat ini tengah berada di Rusia.


Menurut kamu, siapa nih yang bakal menggantikan Universe? Komen di bawah yuk.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks