Apakah EVOS Esports akan membuka divisi untuk Honor of Kings? Tim yang terkenal dengan julukan Macan Putih ini terlihat hadir dalam sebuah pertemuan di Malaysia beberapa waktu lalu. Pertemuan tersebut diyakini merupakan acara dari Level Infinite atau Tencent untuk membahas rencana Honor of Kings di Asia Tenggara.
Tidak hanya EVOS Esports, namun juga tim-tim ternama lainnya termasuk RRQ, Alter Ego , Bigetron Esports, dan ONIC Esports turut serta dalam pertemuan penting tersebut. Sejumlah tim tersebut mengumumkan secara terbuka tentang penerimaan anggota baru untuk membentuk divisi Honor of Kings (HOK).
Meskipun demikian, hingga saat ini EVOS Esports belum mengeluarkan pengumuman resmi mengenai hal ini. Satu-satunya informasi yang tersedia adalah dari Age, yang memberikan indikasi melalui tweetnya di X tentang kemungkinan ini.
Baca juga:
ONER Menyatakan Peluang EVOS Esports Membentuk Tim Honor of Kings Image: Level Infinite ONER akhirnya buka suara tentang kemungkinan EVOS Esports memulai divisi baru Honor of Kings. Namun, dia tidak memberikan jawaban pasti. Hal ini terkait Tencent , yang tampaknya akan mengumumkan secara serentak tim-tim yang berpartisipasi dalam kompetisi Honor of Kings.
“Mungkin dari tim Tencent memiliki agenda pengumumannya tersendiri. Oleh karena itu, kami tidak ingin mengganggu rencana mereka,” ujarnya.
“Apakah EVOS HOK nantinya akan ada ataupun tidak akan terlihat dalam pengumuman official Tancent. Jadi, bagi kalian yang sedang menanti informasi tentang EVOS Esports dalam Honor of Kings, mohon bersabar.”
“Kemarin, tim kami telah melakukan kunjungan ke Malaysia untuk mengeksplorasi dan memahami potensi serta dinamika skena turnamen yang ada. Kami sedang dalam proses evaluasi untuk menentukan kemungkinan pembentukan EVOS Honor of Kings . Untuk saat ini, detail lebih lanjut masih dirahasiakan.
“Terlepas dari itu kami sudah datang ke Malaysia kemarin untuk melihat peluangnya seperti apa, dan turnamennya seperti apa. Sehingga kami sudah melakukan analisa apakah EVOS HOK akan ada atau tidak. Masih rahasia.” Tambahnya.
“Sebenarnya bukan hanya di Honor of Kings saja, tetapi di semua game pada umumnya. Kami tidak hanya fokus pada turnamen. Kami selalu siap untuk menjajaki kemungkinan kerjasama dengan berbagai tim. Namun, hingga saat ini, belum ada kesepakatan kolaborasi khususnya di Honor of Kings dengan tim EVOS Esports,” tutupnya.
Nah itu dia informasi seputar EVOS Esports yang sampai saat ini belum mengumumkan apakah akan membuka divisi HOK atau tidak. Sampai saat ini pihak EVOS masih menutup rapat mengenai informasi divisi baru HOK. Sepertinya penggemar harus lebih bersabar dan menunggu pengumuman dari official Tencent agar mengetahui apakah ada VOS HOK atau tidak.