Sebentar lagi, ESL One Mumbai akan resmi digelar. Dalam tournamen ini, akan mempertemukan 8 tim Dota 2 ternama untuk memperebutkan total hadiah sebesar $300.000 atau setara 4,2 miliar rupiah. Tim-tim ini ada yang langsung mendapatkan direct invite, dan ada beberapa tim dari perwakilan regional masing-masing.
Kemarin, ESL One Mumbai telah membagi 8 tim tersebut menjadi dua grup yaitu grup A dan grup B. Grup A terdiri dari tim Natus Vincere, compLexity, TCN Predator, dan J.Strom. Untuk Grup B akan di isi oleh Mineski, The Pango, Keen Gaming, dan Signify.
Sedikit informasi, babak grup sendiri akan diadakan pada tanggal 16 hingga 19 April besok, dimana dua tim yang memiliki poin tertinggi di setiap grup berhak masuk ke upper bracket. Sedangkan dua tim terbawa akan masuk ke lower bracket.
Setelah babak grup selesai, mereka akan bertanding di babak playoff pada tanggal 19 hingga 21 April. Nah, pertandingan ini akan diadakan di NSCI Dome, Mumbai, India. Sistem pertandingan sendiri akan memakai sistem best-of-3, namun untuk masuk ke final akan menggunakan best of-5.