EVOS Esports adalah satu-satunya wakil Indonesia di ajang Arena of Valor International Championship (AIC) 2019. Namun jejak mereka harus terhenti di babak perempat final setelah tumbang atas wakil Thailand, Buriram United Esports.
Menggunakan format best-of-seven (BO7) yang digelar di ICOSIAM Bangkok Thailand, Sabtu lalu. Di pertandingan tersebut, EVOS Esports harus mengakui keunggulan Buriram Esports dengan skor 4-1.
Kuatnya Tim Tuan Rumah

Dalam lima game yang digelar pada Sabtu lalu, EVOS Esports hanya mampu merebut game ketiga. Hal ini lantaran performa hebat dari Wiraww bersama hero Fennick yang meraih 10 kill dan 5 assists.
Sementara itu, empat game lainnya berhasil dimenangkan oleh Buriram lantaran EVOS tak mampu mengatasi perlawanan tim tuan rumah.
Hasil ini juga membuat Buriram lolos ke semifinal dan bakal berjumpa dengan Hongkong Attitude yang berhasil mengalahkan ONE Team dengan skor 4-0.
Sementara itu, di semifinal lainnya HTV IGP Gaming bakal berjumpa dengan Team Flash yang menyingkiran ahq Esports Club dengan skor 4-2.
Penampilan EVOS Cukup Memukau

DI AIC 2019, penampilan EVOS Esports terbilang cukup memuaskan. Pasalnya, mereka berhasil lolos ke babak playoff setelah menempati posisi 4. Di fase grup, EVOS Esports mencatatkan statistik 1 kali kemenangan, 2 imbang, dan 2 kekalahan.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Satu kemenangan tersebut didapat ketika menghadapi Team Olympus. Sementara dua hasil imbang didapat setelah berhadapan dengan ahq Esports Club dan Nova Esports. Sedangkan, dua kekalahan di raih ketika menghadapi Hongkong Attitude dan HTVC IGP Gaming.
Dengan hasil tersebut, EVOS Esports berhak membawa pulang hadiah senilai $16.000 USD bersama tim-tim seperti Unsold Stuff Gaming, ahq Esports Club, dan ONE Team.
Setelah mengikuti AIC 2019, EVOS Esports bakal kembali berlaga di ajang SEA Games 2019 pada 7 Desember 2019 mendatang di Manila.
Mampukah mereka mempersembahkan medali emas di ajang tersebut? patut kita tunggu.