eSportTurnamen

Day 2 WP! Bukovel Minor: Geek Fam, RNG, Gambit Esports, dan Nigma Lolos ke Babak Playoffs!

Kemarin, turnamen WePlay! Bukovel Minor memasuki hari kedua. Beberapa kejutan terjadi sepanjang turnamen ini berlangsung. Salah satunya Nigma yang berhasil lolos dari ambang kekalahan.

Disisi lain, wakil Asia Tenggara Geek Fam memastikan satu tempat di babak Playoffs turnamen ini. Lantas, bagaimana jalannya pertandingan tersebut di hari kedua? Simak penjelasannya berikut ini.


Grup A: Geek Fam Telan Kekalahan dari RNG

Geek Fam 1
Geek Fam Fanpage

Sebelumnya, Geek Fam berhasil lolos ke Winner’s Match dan menghadapi Royal Never Give Up. Berhadapan dengan wakil Cina tersebut, Geek Fam takluk dengan skor 2-0. Hasil ini membawa RNG melaju ke Playoffs sementara Geek Fam harus menghadapi Team Spirit untuk memperebutkan satu tiket.

Beruntung saja, Geek Fam mampu memenangkan pertandingan tersebut dan memastikan satu tempat di Upper Bracket R1. Geek Fam menang dengan skor 2-0 atas Team Spirit.

Hasil ini membuka peluang Geek Fam untuk melaju ke Semifinal asalkan bisa mengatasi perlawanan dari Gambit Esports.


Grup B: Nigma Berhasil Lolos dari Lubang Jarum

Nigma 1
Nigma Website

Nigma yang masuk dalam partai Elimination Match ini sukses membungkam lawannya, FURIA Esports asal Brasil. Mereka menang dengan skor 2-0 dan harus berhadapan dengan Fighting PandaS di Decider Match.

Pertandingan menghadapi PandaS berlangsung sangat sengit. Game pertama saja berhasil dimenangkan oleh Nigma dan membawa mereka satu langkah ke babak Playoffs.

Sayangnya, di game kedua mereka harus takluk dari PandaS dengan durasi mencapai 56 menit. Di game ketiga, pertandingan berlangsung sangat sengit. Masing-masing tim mengeluarkan kemampuan mereka.

Beruntung, Nigma mampu mendominasi pertandingan di menit-menit akhir dan memastikan satu tiket ke babak Playoffs.

Dengan hasil ini, Nigma akan berhadapan dengan Royal Never Give Up. Sementara itu, Geek Fam akan menantang Gambit Esports. Setiap pemenangan dari partai ini akan melaju ke Upper Bracket Finals. Sedangkan yang kalah akan turun ke Lower Bracket R1.


Semoga Geek Fam mampu memberikan permainan terbaik mereka menghadapi Gambit Esports.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks