eSportTurnamen

Day 1 Week 1 MPL Season 5: Langkah Manis dari BTR dan ONIC!

Kemarin, Mobile Legends Professional League Season 5 atau MPL Season 5 telah memulai dua laga perdana mereka. Hasilnya Bigetron Alpha dan ONIC Esports sukses mengawali langkah mereka dengan manis.

Pasalnya, kedua tim ini mampu memenangkan pertandingan perdana mereka kemarin menghadapi Alter Ego dan Aura Esports. Lantas, bagaimana jalannya pertandingan tersebut? Simak ulasannya berikut ini.


Bigetron Alpha vs Alter Ego

Bigetron 1
Credit: Bigetron

Sama seperti musim sebelumnya, Bigetron Alpha mampu tancap gas di awal turnamen. Di laga pembuka kali ini, Bigetron Alpha menang dengan skor 2-1 atas tamunya Alter Ego.

Kemenangan ini tentu saja menjadi modal berharga bagi BTR. Walau begitu, BTR harus tetap waspada, pasalnya di musim lalu mereka kehilangan fokus dan performanya sampai jeblok.

Untuk laga selanjutnya, Bigetron Alpha akan berhadapan dengan ONIC Esports. Sementara itu Alter Ego bersua dengan Geek Fam ID.


Aura Esports vs ONIC Esports

Aura Esports 1
Source: IG Aura Esports

Sangat disayangkan, Aura Esports harus takluk atas tamunya ONIC Esports dengan skor tipis 1-2. Walau begitu, performa dari Aura terbilang cukup memukau. Namun, tetap saja mereka harus mengakui keunggulan dari ONIC yang tampil lebih baik.

Hasil ini membawa Aura berada di posisi juru kunci. Aura harus bangkit pada pertandingan selanjutnya, tepatnya saat menghadapi Genflix Aerowolf. Sementara itu, ONIC akan berhadapan dengan Bigetron Alpha.


Hari Sabtu, 8 Februari 2020 akan tersaji laga seru yakni El Clasico antara Rex Regum Qeon vs EVOS Esports. Laga ini diprediksi akan berjalan cukup ketat mengingat kedua tim merupakan tim Mobile Legends terbaik saat ini.

Jangan lupa untuk terus ikuti perkembangan dari MPL Season 5 setiap minggunya hanya di Gamedaim ya guys.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks