eSport

Bren Esports Juarai Turnamen M2 Mobile Legends!

Perkembangan Esports di Indonesia memang sangat pesat. Ini tentu tak lepas dari peran-peran game yang mendukung penuh ranah Esports tersebut di Indonesia. Ketika kita berbicara mengenai game yang Esports-nya berkembang pesat di Indonesia, tentu nama Mobile Legends ada dalam daftarnya.

Hampir setiap seasonnya, pihak Moonton sendiri secara rutin menggelar turnamen-turnamen bergengsi di Indonesia. Sebut saja seperti MPLMSC sampai M1. Dari semua turnamen bergengsi tersebut, M1 adalah yang paling baru. Yang mana, digelar pertama kali pada tahun lalu.

M2 Mobile Legends

Bren Esports Juarai Tournamen M2 Mobile Legends
Bren Esports | M2 Mobile Legends | detik.com

Kedua tim asal Indonesia pun berhasil masuk ajang bergengsi tersebut. Bagi kamu para penikmat Esports Mobile Legends pasti mengetahui bahwa M2 Mobile Legends baru-baru ini telah digelar di Singapura. Indonesia sendiri akan diwakili oleh dua tim yaitu RRQ dan Alter Ego.

Bukan tim asal Indonesia, M2 Mobile Legends kali ini dijuarai oleh Bren Esports setelah berhasil mengalahkan tim asal Myanmar. Tim asal Filipina ini berhasil mengalahkan Burmese Ghoul dengan skor tipis 4-3 di pertandingan Best of 7. Ini membuat mereka menjuarai ajang M2 Mobile Legends tahun ini.

Bren Esports Juarai M2 Mobile Legends

Bren Esports Juarai Tournamen M2 Mobile Legends
M2 Mobile Legends | Suara.com

Selain itu, pemain bernama Karltzy dinobatkan sebagai final MVP dan mendapatkan hadiah sebesar USD 3000 atau setara IDR 45 juta. RRQ dan Alter Ego selaku perwakilan dari Indonesia sendiri berhasil Bren Esports kalahkan sebelumnya. Mereka berhasil menundukkan kedua tim raksasa dari Indonesia tersebut.

Kemenangan ini membuktikan kemampuan dari tim asal Filipina ini. Mereka sebelumnya telah terjatuh ke Lower Bracket karena dikalahkan oleh RRQ Hoshi di Upper Bracket. Namun, mereka berhasil mengalahkan Burmese Ghoul yang maju lewat Upper Bracket.

Selamat untuk Bren Esports, dan tetap semangat untuk RRQ Hoshi dan Alter Ego. Kedua tim asal Indonesia ini harus kita beri apresiasi karena telah membawa nama Indonesia ke kancah dunia Mobile Legends. Bagaimana tanggapan mu mengenai hal ini? Berikan tanggapan mu ya.

Halo, saya Syaipul, juga dikenal sebagai Ipul, dan saya adalah seorang penikmat anime yang bersemangat, pecinta game, dan penggemar K-Drama. Mari kita jelajahi dunia yang menarik ini bersama!

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks