eSport

5 Tim Esport Terbaik di Indonesia Tahun 2019!

Sepanjang tahun 2019, tim-tim Esports asal Indonesia menunjukkan taji mereka dalam kancah international maupun di dalam negeri. Beberapa tim Esports Indonesia juga berhasil memenangkan gelar dalam turnamen luar negeri.

Untuk itu, kami coba mengumpulkan beberapa tim Esports terbaik asal Indonesia. Lantas, siapa saja yang masuk dalam daftar kali ini? Simak sampai habis.


1. Bigetron RA

Tim Esports Terbaik Indonesia Tahun 2019
Bigetron IG

Tak bisa dipungkiri lagi bahwa Bigetron RA menjadi tim Esports terbaik di scene kompetitif PUBG Mobile. Pasalnya, mereka didapuk sebagai juara dunia PUBG Mobile setelah menjuarai PMCO Split Final 2019 lalu.

Tidak hanya itu, sudah banyak prestasi yang diukir oleh Bigetron RA, baik dalam maupun luar negeri. Jadi, tidak heran mengapa mereka menjadi salah satu tim Esports terbaik asal Indonesia.


2. EVOS Legends

Tim Esports Terbaik Indonesia Tahun 2019
Youtube Evos Esports

Beralih ke scene kompetitif Mobile Legends, ada nama EVOS Esports. Tim ini berhasil menjuarai M1 World Championship 2019 atau Piala Dunia Mobile Legends serta MPL Season 4.


3. BOOM Esports

Tim Esports Terbaik Indonesia Tahun 2019
BOOM Esports

Dari divisi Dota 2, ada nama BOOM Esports. Patut diakui bahwa tahun lalu BOOM Esports tampil kurang meyakinkan dalam berbagai turnamen. Namun, mereka tetap tim yang cukup perkasa dalam region SEA.

Sayangnya saja, apakah karena faktor kurang beruntung membuat mereka gagal melaju ke dalam turnamen Major atau Minor DPC 2019/2020.


4. EVOS Capital

Tim Esports Terbaik Indonesia Tahun 2019
IG Evos Esports

Di scene Free Fire, ada nama EVOS Capital sebagai salah satu tim terbaik dari Indonesia. Ini terbukti ketika mereka berhasil menjuarai turnamen Free Fire World Cup di Bangkok, Thailand.


5. Aerowolf Team One

Tim Esports Terbaik Indonesia Tahun 2019 Aerowolf
Youtube Aerowolf

Terakhir, ada nama Aerowolf Team One dari kancah kompetitif PUBG. ATO merupakan tim tersukses di Indonesia untuk scene PUBG PC. Baru-baru saja, mereka berhasil menjuarai Legion of Champions IV 2019.


Itulah beberapa tim Esports terbaik asal Indonesia di tahun 2019. Apakah kalian punya tim Esports terbaik versi kamu. Komen di bawah yuk.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks