G ListHardware

5 Rekomendasi Smartphone Gaming dengan Harga di Bawah 2 Juta!

Kopopuleran dari game mobile memang terjadi beberapa tahun terakhir ini, dan orang pun mulai berlomba-lomba mencari smartphone gaming guna menunjang aktivitas bermain game mereka. Namun beberapa smartphone gaming masih memiliki harga yang terbilang mahal, nah untuk itu kami akan memberikan 5 Rekomendasi Smartphone Gaming Terbaik dengan Harga di Bawah 2 Juta.

Rekomendasi kali ini kami berikan dengan menyesuaikan budget yang kalian miliki. Smartphone dengan harga dibawah 2 jutaan ini bisa membuat kalian memainkan game seperti Mobile Legends, Arena of Valor, Vainglory ataupun game keluaran tahun 2018. Agar kalian tidak penasaran yuk kita simak bersama-sama.

5 Rekomendasi Smartphone Gaming Terbaik dengan Harga di Bawah 2 Juta!


1. Lenovo Vibe 5K Plus

Rekomendasi Smartphone Gaming Terbaik Lenovo Vibe 5k Plus

Smartphone besutan Lenovo ini memiliki prosesor Snapdragon 616 dan dilengkapi dengan RAM 3GB untuk menjalankan aktivitas gaming kamu. Walaupun dengan penyimpanan internal sebesar 16 GB, Lenovo Vibe 5K Plus juga didukung dengan slot MicroSD sampai 32 GB. Untuk harga, smartphone ini dibanderol dengan Rp1.550.ooo. Murah bukan?


2. Xiaomi Redmi 3 Pro

Rekomendasi Smartphone Gaming Terbaik Xiaomi Redmi 3 Pro

Smartphone besutan raksasa China ini sangat cocok untuk kamu yang ingin bermain game dengan budget yang pas-pasan. Dengan dukungan prosesor Snapdragon 650 dan prosesor grafis Andreno 510 membuat game yang kalian mainkan akan sangat lancar. Dilengkapi RAM sebesar 3 GB dan internal sebesar 32 GB. kalianpun bisa menginstal banyak game sekaligus.

Selain itu smartphone ini juga didukung dengan MicroSD sampai 256 GB untuk memuat banyak file. Harga dari smartphone ini sektiar Rp1.770.ooo.


3. Xiaomi Redmi 4X

Smartphone yang satu ini tidak bisa diremehkan kalau soal gaming. Dengan prosesor Snapdragon 425, Xiaomi Redmi 4X masih terbilang sangat baik untuk memainkan game yang memiliki grafis cukup berat. Dilengkapi dengan RAM sebesar 3 GB serta penyimpanan internal sebesar 32 GB membuat smartphone ini menjadi salah satu hp yang diinginkan oleh para gamer. Kalian bisa membeli smartphone ini dengan harga Rp1.750.00.


4. HTC One m9

Rekomendasi Smartphone Gaming Terbaik HTC One M9

Walaupun dengan tampilan yang cukup mewah, smartphone ini memiliki harga yang terjangkau. Dengan prosesor Snapdragon 810 yang sangat powerfull ditambah dengan RAM 3 GB serta penyimpanan internal 32 GB yang akan menambah pengalaman bermain kalian semakin menyenangkan. Harga untuk smartphone ini adalah Rp1.900.000.


5. Sony Xperia Z3 Docomo

Rekomendasi Smartphone Gaming Terbaik Sony Xperia Z1 Docomo

Smartphone yang satu ini terbilang jadul, namun performanya tidak bisa dianggap remeh loh. Dengan dukungan prosesor Snapdragon 801 membuat Sony Xperia Z3 Docomo akan sangat bagus buat kalian. Ditambah dengan RAM sebesar 3 GB dan penyimpanan internal sebesar 32 GB sehingga kamu mampu untuk menyimpan banyak game didalamnya. Kalian bisa membeli smartphone ini dengan harga Rp1.500.ooo.


Nah sahabat Gamedaim itulah rekomendasi smartphone gaming dengan harga dibawah 2 juta persembahan kami untuk kalian. Bagaimana? Setelah membaca artikel ini apa kalian berencana untuk membeli salah satu dari rekomendasi kami diatas? Yuk komen dibawah biar ktia diskusikan bersama.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks