G List

5 Glitch Terseram dalam Video Game

Glitch Terseram dalam Video Game - Video Game adalah sebuah permainan maya yang diciptakan untuk suatu sistem, baik itu Personal Computer (PC), Konsol, atau bahkan handphone. DI era sekarang, kehidupan kita sulit untuk dipisahkan dari yang namanya Video Game, bahkan sampai adanya penyelenggaraan kejuaraan untuk suatu video game tertentu atau yang dikenal sengan e-Sport.

Glitch Terseram dalam Video GameVideo Game adalah sebuah permainan maya yang diciptakan untuk suatu sistem, baik itu Personal Computer (PC), Konsol, atau bahkan handphone. Di era sekarang, kehidupan kita sulit untuk dipisahkan dari yang namanya Video Game, bahkan sampai adanya penyelenggaraan kejuaraan untuk suatu video game tertentu atau yang dikenal sengan e-Sport.

Namun, tidak ada yang namanya video game yang diterbitkan dalam kondisi yang benar-benar sempurna. Setiap video game pasti ditemukan adanya glitch atau kecacatan yang tidak disengaja oleh pengembang. Kebanyakan dari glitch memang menjengkelkan, tapi tidak sedikit juga yang menyeramkan.

Berikut Gamedaim sudah merangkum 5 Glitch terseram dalam Video Game

5 Glitch Terseram dalam Video Game

1. MacBook Mother

Mafia 2
Mafia II | via Steam

Yang pertama adalah glitch dari game Mafia II. Game besutan 2K ini diterbitkan pertama kali pada 24 Agustus 2010 untuk Sony PlayStation 3, Microsoft Windows, dan Xbox 360. Meskipun game ini dikembangkan oleh sebuah perusahaan besar, tapi itu tidak membuat game ini bebas dari yang namanya glitch. Bahkan, ada satu glitch yang lumayan menyeramkan di salah satu cutscene game Mafia II.

MacBook Mother | via EliZissou

Glitch ini dijuluki oleh para pemain sebagai MacBook Mother. Texture Glitch ini bisa kalian jumpai dalam salah satu cutscene saat pemain sudah pergi selama bertahun-tahun, dan kembali ke kompleks apartemen sang ibu yang kumuh. Saat dimana kalian membuka pintu apartemen, kalian akan menemukan sosok ibu, tapi tidak dengan muka yang wajar. Terlihat mirip manekin dan sesekali menujukkan wajah manusia.

2. Mannequin Roommates

Skyrim
The Elder Scrolls V: Skyrim | via Eurogamer

Glitch Terseram dalam Video Game selanjutnya datang dari waralaba populer besutan Bethesda Softworks, The Elder Scrolls. Yang masuk dalam daftar ini adalah glitch dari seri The Elder Scroll V: Skyrim. Game ini diterbitkan oleh Bethesda Softworks pada 11 November 2011 untuk PC, Sony PlayStation 3, dan Microsoft Xbox 360, dan mendapatkan remaster untuk Sony PlayStation 4, Microsoft Xbox One, dan PC pada 28 Oktober 2016, dan porting untuk Nintendo Switch 3 bulan setelahnya.

Mannequin Roommates | via BlueBoots

Glitch yang ada dalam game populer ini adalah manekin yang hidup di salah satu lokasi. Tujuan adanya manekin dalam game Skyrim adalah untuk menentukan jenis fashion untuk dipilih pemain sebelum akhirnya dipakai. Tapi bayangkan, manekin-manekin ini bergerak saat kalian tidak memperhatikan mereka. Cukup menyeramkan untuk sebuah glitch yang ada di dalam game RPG.

3. Kepala Berputar-Putar

Fallout New Vegas
FallOut: New Vegas | via Microsoft

Glitch terseram dalam video game selanjutnya masih dari Bethesda Softworks. Fallout: New Vegas adalah game besutan Bethesda Softworks yang diterbitkan pertama kali pada 19 Oktober 2010 untuk Microsoft Windows, Sony PlayStation 3, dan Microsoft Xbox 360. Game ini merupakan entry ke-7 dari keseluruhan Fallout, kalau Van Buren dihitung.

Glitch kepala di Fallout: New Vegas | via loneblade777

Glitch ini bisa dijumpai saat pemain berada di sebuah ruangan, yang terlihat seperti ruangan perawatan dan ditunggui oleh seorang pria yang duduk di kursi. Kepala pria ini bisa berputar turun sejauh 360 derajat. Untuk sebagian orang, mungkin ini terlihat lucu. Tapi coba bayangkan kalau kalian yang mengalami ini dalam kehidupan nyata.

4. Alma the Stalker

Fear 2
F.E.A.R 2 | via Gamewatcher

Glitch terseram dalam video game selanjutnya ada dalam game F.E.A.R 2. Game yang dikembangkan oleh Monolith Production dan diterbitkan oleh Warner Bros. International Enterprises pada 10 februari 2009 ini pertama kali meluncur untuk Sony PlayStation 3, PC, dan Microsoft Xbox 360. Game ini berjenis Psychological FPS, dengan aura horor psikologi yang kental.

Alma the Stalker glitch | via StreidominaTing

Glitch yang menyeramkan ini bisa kalian temui di tepi kolam renang. Alma adalah karakter anak kecil dengan kaki berlumur darah dan muka yang pucat seperti mayat. Pemain tidak bisa menembaki karakter ini, dan yang lebih menyeramkan lagi, Alma akan melayang tinggi ke langit.

5. Manimals

Red Dead Redemption 2
Red Dead Redemption 2 | via Eurogamer

Glitch terseram dalam video game yang terakhir ada dalam game Red Dead Redemption 2. Game ini dikembangkan dan diterbitkan oleh Rockstar Games pada 26 Oktober 2018 untuk Sony PlayStation 4 dan Microsoft Xbox One, dan November 2019 untuk Microsoft Windows dan Stadia. Game Red Dead Redemption 2 lumayan ramai dimainkan oleh gamer dan Streamer.

Manimals | via Remy Burnaugh

Manimals adalah sosok manusia yang berperilaku seperti hewan liar dan menyerang pemain. Sosok glitch ini bisa dibunuh oleh pemain, dan saat sudah terbunuh, wajah dari sosok ini sangat menakutkan dengan mata yang munjulur keluar.

Itu tadi adalah 5 Glitch Terseram dalam Video Game versi Gamedaim. Semoga bisa menambah informasi untuk kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks