G ListMobile

5 Rekomendasi Game MMORPG Mobile yang Bisa Kamu Mainkan Selama di Rumah Aja!

Di masa pandemi Covid-19 ini, kita diminta untuk tetap berada di rumah guna memutus mata rantai penyeberan virus tersebut. Selama kalian di rumah, tentu ada rasa bosan yang terus menghampiri setiap saat.

Untuk itu, bermain game menjadi salah satu opsi untuk menghilangkan rasa kebosanan kalian. Salah satu genre game yang cocok untuk dimainkan selama kalian di rumah adalah MMORPG. Nah, berikut kami lampirkan beberapa rekomendasi game MMORPG Mobile yang akan menemani kamu selama di rumah aja.


1. World of Dragon Nest

Dirilis beberapa waktu yang lalu, World of Dragon Nest menjelma sebagai salah satu game MMORPG yang menarik banyak mata pemain. Bagaimana tidak, konsep yang dibawa oleh WoDN berbeda dengan seri lainnya.

Kalian akan diminta untuk menjelajahi segala tempat dan tak perlu terikat pada sebuah dungeon saja. Ini merupakan mekanisme yang paling disukai oleh kebanyakan orang di mana mereka bebas untuk melakukan petualangan.


2. Black Desert Mobile

Selanjutnya, ada nama Black Desert Mobile yang juga patut untuk kamu coba. Sukses di platform PC, Black Desert merambah game mereka ke platform Mobile dengan kualitas visual yang begitu memanjakan.

Jadi tidak heran mengapa game ini butuh spesifikasi yang sedikit gahar. Walaupun begitu, kalian bisa melakukan kostumisasi Grafik yang akan membuat BDM kalian berjalan dengan smooth.


3. Dragon Raja – SEA

Walau belum rilis, kalian sudah bisa menikmati masa CBT dari Dragon Raja – SEA. Game yang diterbtikan oleh ZLOONG ini mendapatkan review positif di berbagai region loh.

Tampil dengan visual serta gameplay menarik dan dipenuhi oleh berbagai fitur membuat Dragon Raja – SEA mendapatkan perhatian khusus dari pecinta game MMORPG.


4. Lineage 2: Revolution

Berikutnya, ada nama Lineage 2: Revolution yang menyajikan grafis kualitas tinggi. Sama seperti game MMORPG pada umumnya, Lineage 2: Revolution hadir dengan mekanisme yang menarik.

Beberapa fitur yang cukup membantu di antaranya adalah Auto Battle yang membuat kamu bermain tanpa harus menggerekkannya. Selain itu, interaksi dengan NPC bisa dilakukan setiap saat.


5. Ragnarok M: Eternal Love

https://www.youtube.com/watch?v=pAaTuDuHEpk

Terakhir, ada nama Ragnarok M: Eternal Love yang tak boleh ketinggalam dalam list kali ini. Game ini akan membawa rasa nostalgia bagi yang telah memainkannya di PC pada tahun 2000-an.

Ragnarok M: Eternal Love hadir dengan konsep visual 3D modern. Ini tentu berbeda dengan Ragnarok Online yang rilis beberapa tahun lalu. Walau begitu, gameplay dari game ini masih cukup sama dengan seri sebelumnya.


Itulah beberapa game MMORPG Mobile yang bisa kamu mainkan selam di rumah aja. Yuk tetap jaga kesehatan kalian dan selalu hidup bersih.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks