G List

7 Fakta Unik Tentang Sonic, Si Landak Biru Yang Menjadi Maskot SEGA

Selain fakta di atas, masih ada fakta unik tentang Sonic yang jarang diketahui orang. Nah untuk pembahasan artikel kali ini, kita akan membahas fakta unik tentang Sonic, si landak biru yang menjadi maskot SEGA. Apa saja fakta uniknya? Tanpa berlama-lama lagi, mari kita langsung ke pembahasannya.

Fakta Unik Tentang Sonic – Dalam artikel sebelumnya, kita sudah membahas tentang Mario, karakter Italia yang menjadi maskot dari Nintendo. Kali ini, kita akan membahas tentang karakter milik kompetitor Nintendo, yaitu SEGA. Kalau mendengar kata SEGA, Apa yang ada dalam pikiran kalian? Game Sonic the Hedgehog? Atau game Rhythm yang membawa karakter Vocaloid? yah keduanya bukanlah hal yang salah karena kedua hal tadi memang melekat pada citra SEGA.

Tapi dalam artikel kali ini, kita akan membahas tentang Sonic. Kebanyakan dari kalian pasti tidak asing dengan karakter landak biru yang memiliki kecepatan tinggi ini. Sonic the Hedgehog adalah karakter yang diciptakan oleh SEGA pada tahun 1991, untuk menyaingi kesuksesan maskot kompetitornya, Mario. Kesuksesan Sonic ini berhasil membawa SEGA menjadi perusahaan video game terdepan selama era Konsol generasi keempat.

Selain fakta di atas, masih ada fakta unik tentang Sonic yang jarang diketahui orang. Nah untuk pembahasan artikel kali ini, kita akan membahas fakta unik tentang Sonic, si landak biru yang menjadi maskot SEGA. Apa saja fakta uniknya? Tanpa berlama-lama lagi, mari kita langsung ke pembahasannya.

7 Fakta Unik Tentang Sonic

1. Kisah Sonic Dimulai Sebagai Bola Dalam Tabung

Sonic Dalam Wujud Bola
Sonic dalam wujud Bola | via Sonic News Network

Kalian pasti sudah tidak asing dengan fakta unik tentang Sonic yang satu ini. Dalam game-nya, Sonic memang bisa menjadi gumpalan bola biru saat melaju dengan kecepatan tinggi. Dalam wujud ini juga, Sonic bisa menghancurkan musuh dan juga segel power-up yang ada di depannya. Tapi tahukah kalian, kalau ternyata wujud bola yang ada dalam game ini merupakan konsep yang direncanakan sebagai wujud tetap dari Sonic?

Ceritanya berawal dari ide Yuji Naka, sang mantan pimpinan Team Sonic dari SEGA. Dia merancang versi prototype ini dengan petualangan Sonic menyusuri sebuah tabung atau terowongan pipa dalam wujud bola raksasa. Bisa kalian bayangkan kalau Sonic benar-benar berwujud bola sepenuhnya layaknya Bounce? Nah Yuji Naka sendiri menerapkan wujud ini dalam game yang sekarang untuk menciptakan algoritma yang bisa membuat skema pergerakan Sonic yang rumit menjadi mungkin untuk dikembangkan.

2. Sonic Sebenarnya Seekor Kelinci

Konsep Awal Sonic
Konsep Awal Sonic | via Twitter

Selanjutnya adalah fakta unik tentang Sonic yang sebenarnya adalah seekor kelinci. SEGA bertekad menciptakan karakter yang akan menyaingi daya tarik Mario milik Nintendo. Konsep awal karakter ikonik ini menggambarkan dirinya sebagai kelinci yang bisa menangkap sesuatu dan bertarung dengan telinga yang dapat memegang.

Tapi ketika SEGA menyadari bahwa desain ini akan terlalu sulit secara teknologi untuk dilakukan dan bahwa memiliki karakter yang akan mengambil dan melempar barang akan memperlambat kecepatan permainan, SEGA akhirnya memutuskan untuk mengalihkan pandangannya ke kawanan hewan berguling yang dapat menggunakan tubuh mereka sebagai senjata. Mereka mencapai keputusan akhir dengan penentuan antara landak dan armadillo. Dan kepeutusan akhirnya jatuh pada landak.

3. Nama Sonic Tidaklah Selalu Sonic

Project Needlemouse
Project Needlemouse | via VG247

Fakta unik tentang Sonic yang satu ini mungkin masih terdengar asing di telinga kalian. Dalam game-nya, ternyata Sonic tidak selalu bernama Sonic. Bahkan setelah SEGA menetapkan karakter ini sebagai seekor landak sebagaimana ide yang diusulkan oleh desainer Naoto Ohshima, SEGA ternyata telah mencoba membuat nama taksonomi membingungkan untuk karakter ini, yaitu Mr. Needlemouse.

Kalian bisa menemukan nama ini dalam sebuah video trailer singkat yang diterbitkan oleh SEGA pada tahun 2010 silam. Project Needlemouse adalah sebuah codename atau nama samaran dari game Sonic the Hedgehog 4 Episode I yang diluncurkan perdana pada awal bulan Oktober tahun 2010. Game ini merupakan sequel langsung dari Sonic & Knuckles tahun 1994 dan menceritakan perjuangan Sonic dalam menggagalkan kembalinya Dr. Eggman.

4. Sonic Dipengaruhi Karakter Terkenal

Sonic The Hedgehog
Sonic the Hedgehog | via The Guardian

Fakta selanjutnya adalah fakta unik tentang Sonic yang mendapatkan pengaruh dari banyak tokoh dan karakter terkenal. Kalau kalian lihat lagi dari detail dan desain karakter landak biru satu ini, kalian pasti akan menemukan referensi dari karakter-karakter yang sangat terkenal. Tentunya ini juga tidak jauh dari awal pembuatan Sonic oleh Naoto Ohshima yang menjadi pencipta karakter satu ini.

Ohshima pernah mengungkapkan bahwa karakter Sonic ini menyerap banyak referensi dari karakter dan tokoh terkenal yang ada di dunia. Seperti bagian kepala dari Sonic yang meminjam desain dari kepala karakter populer Felix the Cat. Selain kepala, bagian badan dari Sonic juga meminjam desain dari karakter Disney yang ikonik, yaitu Mickey Mouse, dan sepatu bootnya yang menjadi trademark terinspirasi dari sepatu King of Pop mendiang Michael Jackson dalam album Bad.

5. Musuh Utamanya Memiliki Banyak Nama

Dr. Eggman
Dr. Eggman | via GamesRadar

Fakta unik tentang Sonic yang kelima adalah fakta kalau musuh utama dari si landak biru ini punya banyak nama. Kalau berbicara soal musuh utama Sonic, pasti kalian tau siapa yang akan kita bahas. Yup! Dr. Eggman! Mungkin untuk kita yang ada di Indonesia akan lebih familiar dengan nama Dr. Eggman ketimbang nama yang lainnya. Karena memang versi konsol SEGA yang populer di negara kita adalah konsol SEGA versi region Asia alias Mega Drive.

Nah karakter Dr. Eggman ini adalah nama versi Jepang yang original. Sementara untuk versi Amerika, nama dari karakter antagonis ini adalah Dr. Ivo Robotnik. Hal ini terjadi karena pimpinan dari SEGA Jepang dan SEGA Amerika Serikat tidak menyetujui penggunaan nama yang universal. Pengembang versi Amerika, Dean Sitton, menamai karakter musuh Sonic dengan nama Robotnik, dengan membawa nama Ivo yang mana adalah nama belakang dari mantan pacar saudari perempuannya yang merupakan orang Kroasia.

6. Game Sonic Berlatar Di Pesisir Barat

Green Hill Zone
Green Hill Zone | via SmashWiki

Fakta unik tentang Sonic yang selanjutnya berhubungan dengan latar tempat dari game-nya. Seperti yang kalian semua tau, latar tempat dalam game Sonic itu berada di sebuah tempat fiksi yang disebut dengan South Island. Pemandangan yang ikonik dengan langit dan lautan berwarna biru. Nah South Island sendiri kemungkinan terletak di sebuah planet fiksi yang bernama Mobius.

Mobius sendiri adalah planet fiksi yang menjadi rumah dari Sonic dan teman-temannya, seperti yang terjadi dalam komik dan adaptasi kartunnya. Tapi salah satu level dalam game ini, yaitu Green Hill Zone, adalah salah satu level ikonik yang terinpirasi dari sebuah tempat di kehidupan nyata, yaitu terinspirasi dari pemandangan di California, Amerika Serikat.

7. Ada 2 Versi Sonic Yang Pernah Diluncurkan

Versi Game Sonic
Versi Game Sonic | via The Gaming Historian

Fakta unik tentang Sonic yang terakhir adalah Sonic yang ternyata pernah diluncurkan dalam dua versi. Variasi Sonic the Hedgehog yang paling mencolok terkait dengan judulnya adalah versi SEGA Genesis 16-bit yang populer, tetapi versi lain yang juga diluncurkan adalah game 8-bit untuk pendahulu Genesis, yaitu SEGA Master System dan Game Gear yang menjadi pesaing dari SEGA untuk GameBoy milik Nintendo.

Sejumlah perbedaan kecil ada antara versi 16-bit dan 8-bit. Game 8-bit ini memiliki lebih sedikit cincin untuk dikumpulkan Sonic, lebih banyak genangan air yang harus dihindarinya, dan checkpoint level yang berbentuk sebagai monitor alih-alih tiang lampu. Selain itu, Special Stage 8-bit berbeda dari yang 16-bit. Yang paling menonjol, game 8-bit tidak memiliki loop di mana Sonic dapat berlari, sesuai komponen merek dagang dari waralaba Sonic.

Dan itu tadi adalah 7 fakta unik tentang Sonic yang jarang diketahui orang. Kalau kalian punya fakta unik tentang Sonic yang tidak ada dalamj daftar, jangan lupa tambahkan di kolom komentar.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks