BeritaResmi

Unjuk Trailer Perdana, Destiny 2: The Witch Queen Rilis Februari 2022

Sambil merayakan ulang tahun ke-30 mereka, Bungie secara resmi mengumumkan bahwa Destiny 2: The Witch Queen akan rilis pada bulan Februari 2022.

Sambil merayakan ulang tahun ke-30 mereka, Bungie secara resmi mengumumkan bahwa Destiny 2: The Witch Queen akan rilis pada bulan Februari 2022.

Informasi ini resmi diumumkan oleh Bungie melalui acara Destiny 2 Showcase. Jika kalian tertarik dengan game-game Bungie, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di Gamedaim News.

Deskripsi Destiny 2: The Witch Queen

Ekspansi terbaru ini akan membawa kalian sebagai Guardian untuk berhadapan dengan Savathûn (saudara perempuan Oryx, penjahat utama dalam Destiny: The Taken King). Adanya The Witch Queen ini menandai pertama kalinya para pemain dapat berhadapan langsung dengannya.

Seperti dari trailer yang kalian telah tonton, The Witch Queen tidak akan sendirian. Savathûn telah berhasil memanfaatkan Power of Light untuk memberdayakan Hive Guardians dengan kemampuan yang sama.

Ekspansi ini juga akan menampilkan lokasi baru bernama Savathûn’s Throne World. Selain itu, akan ada Campaign baru, Activity baru, Weapon baru, Armor baru, dan Raid baru. Bungie juga menambahkan jenis Weapon baru, yaitu Glaive.

Ekspansi The Witch Queen ini akan menghadirkan kustomisasi senjata yang dapat disesuaikan dan dimodifikasi oleh pemain dengan kemampuan, mod, dan statistik unik yang dibuat sesuai dengan keinginan mereka sendiri.

Destiny 2: The Witch Queen terkonfirmasi akan rilis di PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, PS4, Xbox One, Stadia, dan PC (Steam) pada tanggal 22 Februari 2022.

Season of the Lost

Karena ekspansi baru masih tergolong lama, Bungie telah menyiapkan konten baru untuk Season 15 bernama Season of the Lost. Season ini akan berfokus pada Mara Sov dan menjadi perantara antara konten lama dan ekspansi The Witch Queen.

Season of the Lost akan berlangsung selama 6 bulan dan menjadikannya season yang sangat panjang bagi para pemain Destiny 2. Selain itu, season ini penuh dengan Weapon baru, 6-Man Activity baru, Weekly Mission baru, dan portal ke Shattered Realm.

Cross-Play & Anti-Cheat BattlEye

Destiny 2: The Witch Queen Februari 2022
Destiny 2: The Witch Queen | Bungie

Season of the Lost juga akan membawa kembali mode Trials of Osiris yang baru. Mode ini akan ada percobaan sistem anti-cheat BattlEye yang akan rilis pada tanggal 10 September 2021.

Bungie juga meluncurkan fitur cross-play sebagai bagian dari Season of the Lost. Fitur ini memungkinkan pemain Xbox, PlayStation, PC, dan Stadia untuk bermain bersama untuk pertama kalinya dalam sejarah franchise Destiny.

Ulang Tahun ke-30 Bungie

Seperti yang telah diumumkan sebelumnya, ekspansi The Witch Queen akan diikuti oleh ekspansi lainnya bernama Lightfall. Bungie juga mengumumkan ekspansi selanjutnya, yaitu Destiny 2: The Final Shape.

Menurut Bungie, ekspansi The Final Shape ini akan menjadi sebagai “kesimpulan dramatis” untuk cerita Light dan Darkness yang telah dialami para pemain selama dekade terakhir.

Musim gugur ini telah menandai ulang tahun ke- 30 didirikannya Bungie. Sebagai peringatan ulang tahun ini, mereka akan membawa konten gratis dan berbayar ke Destiny 2. Ini juga untuk membantu para pemain tetap sibuk sementara mereka menunggu ekspansi The Witch Queen.

Destiny 2: The Witch Queen Februari 2022
Destiny 2: The Witch Queen | Bungie

Semua pemain akan dapat menikmati mode 6-Man Activity baru bernama Dares of Eternity yang akan rilis pada tanggal 7 Desember 2021. Kalian juga dapat membeli Bungie 30th Anniversary Pack yang akan menampilkan berbagai kosmetik yang terinspirasi oleh Myth, Marathon, dan Exotic Weapon baru.

Bungie juga akan membawa kembali dungeon “Loot Cave” yang ikonik dan akan mengembalikan Gjallarhorn, Weapon paling kuat di Destiny. Tentunya Weapon itu akan Bungie akan seimbangkan kembali di Destiny 2, tetapi tetap saja sejarahnya tidak akan bisa dilupakan oleh para pemain mereka.

Setelah lulus sebagai analis kimia, Fransiskus mengejar mimpinya untuk menjadi jurnalis dan telah meliput industri game sejak tahun 2020. Saat ini, ia fokus pada gelar Hubungan Masyarakat (Humas) dan tertarik dengan bagaimana para pemimpin industri game…

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks