Berita

Ubisoft Kembali Mundurkan Perilisan Prince of Persia Remake

Kemarin, Ubisoft mengumumkan bahwa perilisan Prince of Persia Remake harus tertunda untuk sementara waktu. Ini berarti, Remake dari Prince of Persia: The Sands of Time sudah dua kali tertunda.

Lebih lanjut, penundaan ini bukan tanpa alasan. Pasalnya, Ubisoft menyebut bahwa mereka harus menunda rilisnya game tersebut karena suatu hal.


Remake Prince of Persia Ditunda

Melalui akun Twitter resminya, mereka mengumumkan bahwa Prince of Persia: The Sands of Time akan diluncurkan di kemudian hari. Ini berarti, jelas bahwa game tersebut mengalami penundaan untuk kedua kalinya setelah sebelumnya juga harus tertunda.

Awalnya, Ubisoft mengatakan bahwa mereka akan merilis game tersebut di Januari 2021 lalu. Namun, dibatalkan dan beralih ke bulan Maret. Untuk saat ini, belum ada tanggal rilis pasti dari Prince of Persia. Walau begitu, tim pengembang berharap bisa merilisnya secepat mungkin.

Sejak pengumuman Prince of Persia: Sands of Time Remake pada bulan September lalu, kami melihat banyak respon menarik dari pemain terhadap franchise tercinta ini.

Tulis Tim Developer

Semangat dan dukungan kalian akan mendorong tim developer agar bisa menghadirkan konten menarik ke dalam game. Oleh karena itu, kami telah membuat keputusan untuk menunda perilisan Price of Persia ke kemudian hari. Waktu tambahan ini memungkinkan kami membawa pengalaman bermain yang lebih baik.

Lanjut Ubisoft

Kualitas Visual Buruk Akibat Dana Terbatas?

Prince Of Persia Remake
Prince Of Persia The Sands of Time| USGamer

Sekedar informasi saja, Ubisoft India adalah studio yang mengerjakan game ini. Lebih lanjut, Ubisoft India merupakan cabang studio yang telah membantu beberapa studio lain dalam pengembangan proyek besar.

Karena hal ini, beberapa orang mulai meragukan bahwa Ubisoft India mendapatkan dana yang layak. Selain itu, mereka juga menganggap bahwa Ubisoft India masih kurang pengalaman dalam mengerjakan seri remake dari Prince of Persia.

Sayangnya, rumor ini langsung terbantahkan oleh Ubisoft India. Mereka menyebut, tidak ada masalah dalam hal pendanaan.

Tidak, tidak ada masalah sama waktu dan juga dana. Bagi kami, Ubisoft selaku memberikan kualitas. Proyek ini juga telah kami kembangkan selama 2,5 dan melibatkan 170 orang untuk mengerjakan game ini.

Tidak ada pemotongan apapun baik dari segi dana atau lainnya. Kami juga memiliki banyak waktu untuk menyempurnakan game ini.

Ungkap Sashi Menon, Production Director Ubisoft India

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks