BeritaeSport

Turun Gunung, Dendi Resmi Kembali ke Ranah Kompetitif Dota 2!

Siapa sih yang tidak kenal dengan Dendi? Pemain pro bernama asli Danil “Dendi” Ishutin adalah mantan roster dari tim Natus Vincere. Popularitas dan prestasi yang dimiliki oleh Dendi di ranah Kompetitif Dota 2 memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Bahkan, dirinya dinobatkan sebagai legenda di Dota 2.

Kabar tentang baliknya Dendi ke ranah kompetitif Dota 2 memang sudah mulai terdengar belum lama ini. Dimana ia dikabarkan akan membentuk timnya sendiri dan kembali ke ranah Dota 2 dalam waktu dekat.

Namun, faktanya Dendi ternyata tidak membentuk timnya sendiri, melainkan resmi bergabung dengan Viet Flashback.

Dendi sudah bertanding 1560 kali!

Turun Ke Bumi Dendi Resmi Kembali Ke Ranah Kompetitif Dota 2 Gamedaim

Selama 8 tahun berkarir di kompetitif Dota 2, Dendi diketahui telah bertanding sebanyak 1500 kali. Prestasi yang ia raih diantara lain adalah sebagai juara The International 1 dan menjadi runner up di The International 2 dan 3.

Namun sayangnya, setelah sekian lama berlabuh di Natus Vincere, Dendi akhirnya resmi keluar dari tim yang membesarkan namanya tersebut.

Setelah keluar dari Na’Vi dirinya diketahui sempat menjadi standin di Team Secret dan Vega Squadron sebelum akhirnya jadi pemain pinjaman di Tigers.

Sayang karirnya di Tigers tidak bertahan lama dan akhirnya memutuskan untuk berpisah. Bahkan belum lama ini Dendi juga diketahui mengikuti kualifikasi terbuka TI9 bersama The Pango. 

Dendi dan tim barunya

Turun Ke Bumi Dendi Resmi Kembali Ke Ranah Kompetitif Dota 2

Namun lagi-lagi, sayangnya timnya tersebut tidak berhasil lolos kualifikasi regional meski mengikuti dua kali. Terakhir, dia pun kembali main bersama roster TI1 NaVi di Midas Mode 2.

Untuk tim barunya ini, ia ditemani oleh roster-roster dari region CIS. Bahkan V-Tune merupakan pemain muda yang berusia 19 tahun dan terakhir bermain di HellRaisers. Dia sukses membawa timnya meraih juara ketiga DOTA Summit 11.

Nongrata sendiri dikenal saat dirinya bermain di FlyToMoon dan akhirnya diakuisisi oleh Winstrike Team. Dia sukses, sedangkan KingR merupakan pemain lama yang berada di Viet Flashback, karena dia sebelumnya membela Team Empire dan Double Dimension. LebronDota menjadi satu-satunya pemain yang pernah main bersama Dendi.

Keduanya sukses membawa Na’Vi meraih peringkat 3-4 di GESC Indonesia Minor. membawa Winstrike lolos ke TI8 tapi harus puas berada di peringkat 9-12.

Dendi dan kawan-kawan akan bertarung di kualifikasi terbuka DreamLeague Leipzig Major pada tanggal 28 November 2019. Apakah sang legenda akan menunjukan taringnya kembali? Mari kita tunggu.

Halo, saya Syaipul, juga dikenal sebagai Ipul, dan saya adalah seorang penikmat anime yang bersemangat, pecinta game, dan penggemar K-Drama. Mari kita jelajahi dunia yang menarik ini bersama!

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks