Produser eksekutif Matt Ellison telah mengungkapkan bahwa TT Games ingin menciptakan kisah Batman yang definitif melalui LEGO Batman: Legacy of the Dark Knight.
Informasi ini diungkapkan oleh Ellison saat diwawancarai GamesRadar+. Jika kalian tertarik dengan game-game TT Games, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.
Dengan LEGO Batman: Legacy of the Dark Knight, TT Games Ingin Ciptakan Kisah Batman yang Definitif
19 Januari 2026 – Berbicara dengan GamesRadar+, produser eksekutif Matt Ellison mengungkapkan tujuan TT Games untuk LEGO Batman: Legacy of the Dark Knight.
“Kami ingin menciptakan kisah Batman yang definitif dan benar-benar fokus pada karakter tersebut,” ungkap Ellison.
“Ada begitu banyak momen berkesan yang akan dikenali penggemar Batman dalam game ini, dan kami tidak akan mampu memasukkan sebanyak itu jika kami hanya menciptakan ulang, misalnya, trilogi Dark Knight saja.”
Menurut Ellison, ada 100 kostum dan pakaian yang dapat dibuka untuk karakter yang dapat dimainkan, yang diambil dari berbagai komik, film, acara TV, dan game selama bertahun-tahun.
“Kami memiliki kedalaman yang jauh lebih besar untuk setiap karakter yang dapat dimainkan dalam game ini daripada yang pernah kami miliki sebelumnya, semuanya dengan unique skill, skill tree, kombo, dan gadget yang memiliki banyak tujuan dan dapat ditingkatkan,” ujar Ellison.
“Misalnya, Batman memiliki Batarang dan Batclaw khasnya, Catwoman akan memiliki cambuknya, dan Jim Gordon akan memiliki penyemprot busa, yang akan sangat berguna untuk menyelesaikan tantangan tertentu.”
Ellison juga yakin bahwa mereka berhasil memasukkan humor Batman sambil tetap setia pada karakter tersebut.
“Kami bangga di sini karena membuat game yang memiliki selera humor dan membuat pemain dari segala usia tersenyum,” kata Ellison.
“Batman umumnya adalah karakter yang serius, tetapi kami sering menemukan bahwa kami dapat menyuntikkan humor ke dalam momen-momen tergelap, dan itu menciptakan sentuhan unik pada situasi yang disukai pemain.”
LEGO Batman: Legacy of the Dark Knight akan rilis di PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, Nintendo Switch 2, dan PC (Steam, Epic Games Store) pada 30 Mei 2026.













