Masih terus konsisten menepati janjinya untuk para gamer PC. Kali ini Epic Games kembali lagi dengan penawaran spesialnya yang tidak kalah besar dari sebelumnya. Penawaran yang satu ini rupanya hadir dari Square Enix. Benar sekali, kini Trilogy dari game Tomb Raider Reboot akhirnya gratis lewat Epic Games Store. Penasaran seperti apa? Yuk ikuti pembahasan Gamedaim News berikut.
Siapapun kalian pastinya tahu dengan yang namanya Tomb Raider. Game legendaris satu ini telah menemani kita sejak tahun 1996 lalu. Tomb Raider sangatlah populer terutama bagi penggemar Action Adventure lintas Generasi. Setelah sukses dengan game originalnya, Square Enix memutuskan untuk membuat seri Reboot agar lebih mudah menjangkau para gamer era Modern ini. Upaya tersebut akhirnya berbuah manis hingga saat ini.
Tomb Raider Reboot Trilogy Gratis di Epic Games
Untuk mengakhiri tahun 2021, seperti biasanya Epic Games kembali membagikan game gratis untuk para gamer PC. Yang mereka gratiskan hari ini tidak lain adalah Tomb Raider: Definitive Survivor Trilogy. Seperti yang terlihat, Bundle tersebut berisikan Tomb Raider (2013), Rise of The Tomb Raider, dan Shadow of The Tomb Raider. Menariknya, seluruh game tersebut dapat kalian ambil lengkap dengan seluruh DLC yang ada.
Perlu kami ingatkan, bahwa ketiga game ini akan memiliki batas waktu pengambilan hingga tanggal 1 Januari 2022 mendatang. Itu berarti kalian hanya punya waktu sampai jam 11 Malam. Cara mengambilnya sendiri cukup mudah saja, yang perlu kalian lakukan hanyalah mengunduh aplikasi Epic Game Launcher dan mendaftarkan akun kalian. Setelah itu, pergi ke store dan cari game tersebut lewat kolom Search dan Click tombol “Get.”
Hanya Sampai Jam 11 Malam, Jangan Sampai Ketinggalan!
Saat kalian sudah melakukan klaim, maka game ini akan masuk ke dalam library kalian secara permanen. Kalian juga dapat mendownload game tersebut pada lain waktu. Namun jika kalian terlewat dari jam 11 Malam nanti, maka game ini akan kembali berbayar seperti sebelumnya. Untuk itu, jangan sampai kalian terlewat kesempatan besar yang satu ini.
Bagi kamu pengguna platfrorm lain, jangan khawatir karena Tomb Raider: Definitive Survivor Trilogy bisa kalian beli dengan harga murah melalui store Digital masing-masing. Untuk itu, game ini sudah bisa kalian mainkan melalui platform PC, PS4, PS5, Xbox One, dan Xbox Series. Bagaimanakah menurut kalian, sudah siap kembali berpetualang bersama Lara Croft? Untuk itu, selamat mencoba dan selamat Tahun Baru!
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.