Franchise game yang mengangkat kisah adaptasi Novel Lord of The Rings memang nyatanya tidak jarang kita temui. Faktanya dunia Middle Earth ini selalu saja memberikan hal baru bagi kita para penikmat game RPG fantasy. Karena sesuksesan franchise filmnya yang melegenda, banyak Publisher game akhirnya juga ikut tertarik mengangkat dunia Lord of The Rings. Namun sayangnya game terbaru berjudul Lord of The Rings: Gollum ternyata harus alami penundaan hingga tahun 2022 mendatang.
The Lord of The Rings: Gollum Alami Penundaan Sampai 2022
Sempat menunjukan keberadaannya pada tahun 2019 lalu, hingga saat ini game tersebut tidak memberikan banyak detail terbarunya. Meskipun begitu, TLOTR: Gollum sudah memberikan Teaser game pertamanya. Karena belum banyak detail yang muncul, para gamer masih belum tertarik dengan game ini. Seperti namanya, game tersebut akan membuat kita berperan sebagai Gollum. Dengan mekanik Stealth game ini akan memberikan kita pengalaman yang cukup menegangkan.
Bagi kalian yang tidak tahu, Gollum adalah karakter ikonik dalam Novel The Lord of The Rings serta The Hobbit. Karakter ini memiliki 2 keperibadian yang cukup kompleks. Inilah mengapa karakter ini sangat ikonik dalam kisah tersebut. Namun sayang bagi kalian yang tidak sabar ingin mencoba game tersebut kalian masih harus menunggu hingga tahun 2022 mendatang. Deadalic Entertainment mengaku sedang berfokus pada pengembangan kinerja game buatan mereka ini ke Console Next Gen.
Warner Bross Tidak Akan Terlibat dalam Pembuatan Game Ini
Salah satu hal yang mungkin membuat para gamer ragu adalah pihak Warner Bros yang tidak memegang kendali game ambisius ini. Padahal game sebelumnya yaitu Middle Earth: Shadow of War, Warner Bros sendirilah yang bertanggung jawab mengembangkan game ini. Bersama dengan berita ini, Daedalic juga memastikan keterlibatan Nacon yang akan berperan sebagai co-publisher. Seperti yang kita tahu, Nacon juga sedang mengembangkan game Werewolf: The Apocalypse Earthblood.
Meskipun sudah resmi mengalami penundaan, The Lord of The Rings: Gollum masih belum mau menunjukkan tanggal rilis kepastian game ini. Karena masih dalam pengembangan, sepertinya game buatan Deadalic Entertainment ini tidak akan rilis pada awal tahun 2022 mendatang. Bagaimanakah menurut kalian, apakah kalian sudah tidak sabar untuk mencobanya? Itu saja Informasi dari kita, jangan lupa untuk kunjungi terus situs milik kita agar tidak ketinggalan berita seputar Video Game.