Tanggal Rilis Touhou Spell Carnival Diumumkan

Tanggal Rilis Touhou Spell Carnival Diumumkan

Sumber: Sting / Compile Heart & Idea Factory International

Idea Factory International, Compile Heart, dan Sting telah mengumumkan tanggal rilis Touhou Spell Carnival, yaitu pada 19 November 2024.

Informasi ini Idea Factory International rilis melalui media sosialnya. Jika kalian tertarik dengan game-game Sting, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.

Deskripsi dan Tanggal Rilis Touhou Spell Carnival

Gensokyo – daerah terpencil yang terisolasi dari Outside World, di mana manusia dan youkai hidup berdampingan.

Suatu hari, gadis kuil dari Kuil Hakurei, Reimu Hakurei, melihat pilar-pilar misterius yang menjulang tinggi di berbagai lokasi di seluruh Gensokyo.

Pilar-pilar ini menandakan dimulainya Karnaval Mantra, sebuah festival yang diselenggarakan oleh Yukari Yakumo di mana seseorang harus mempertaruhkan Kartu Mantra mereka dalam pertempuran.

Untuk menyelidiki maksud sebenarnya dari Yukari Yakumo, yang memprakarsai Spell Carnival secara tiba-tiba, Reimu Hakurei bergabung dalam pertarungan memperebutkan Kartu Mantra.

Touhou Spell Carnival akan rilis di PS5, PS4, dan Nintendo Switch pada 19 November 2024. Game ini akan menampilkan sulih suara bahasa Jepang dengan teks bahasa Inggris, Prancis, dan Spanyol.

Exit mobile version