Capcom baru-baru ini mengumumkan tanggal rilis Resident Evil 4 Gold Edition, yaitu pada 9 Februari 2024.
Informasi ini Capcom rilis melalui media sosialnya. Jika kalian tertarik dengan game-game Capcom, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.
Capcom Umumkan Tanggal Rilis Resident Evil 4 Gold Edition
Capcom telah mengungkapkan bahwa Resident Evil 4 Gold Edition akan rilis di PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, PS4, dan PC (Steam) pada 9 Februari 2024.
Resident Evil 4 Gold Edition akan mencakup game dasar berserta DLC dari cerita “Separate Ways” dan “Extra DLC Pack”. Mode “The Mercenaries” juga tersedia sebagai DLC gratis.