BeritaPCResmi

SuperPower III Tuju PC, Ajak Kalian Untuk Menjalankan Dunia

THQ Nordic secara resmi mengumumkan sekuel terbaru dari franchise SuperPower besutan GolemLabs, yaitu SuperPower III di PC.

THQ Nordic secara resmi mengumumkan sekuel terbaru dari franchise SuperPower besutan GolemLabs, yaitu SuperPower III di PC.

Informasi ini resmi diumumkan oleh THQ Nordic melalui acara ulang tahun ke-10 mereka. Jika kalian tertarik dengan game-game THQ Nordic, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di Gamedaim News.

Baca Juga:

Deskripsi SuperPower III

SuperPower dibuat khusus untuk semua megalomaniak di luar sana yang percaya bahwa mereka akan melakukan pekerjaan yang jauh lebih baik dalam menjalankan dunia daripada para pemimpin kehidupan nyata di seluruh dunia.

Dalam game yang berlatar dunia kontemporer ini, tujuan kalian adalah memimpin negara pilihan kalian menuju dominasi dunia atau menguasai skenario unik. Misalnya, bukankah kalian tergoda untuk mendirikan kembali Kerajaan Inggris?

Kalian akan mengontrol ekonomi, politik, diplomasi, pembangunan sosial, strategi militer, dan banyak lagi. Jadi, jika kalian ingin menjadi penguasa dunia, SuperPower III di PC adalah pilihan kalian.

Eksklusif di PC, Platform Lain?

SuperPower III PC
Image Credit: GolemLabs

SuperPower III akan menghadirkan grafik modern, perangkat keras dan teknologi militer saat kini, serta teknologi EHE/AI untuk pengalaman yang GolemLabs buat khusus untuk setiap gaya bermain kalian.

SuperPower adalah franchise besutan GolemLabs yang memulai debutnya di PC pada tanggal 28 Maret 2002. Setelah itu, mereka merilis SuperPower II pada tahun 2004. SuperPower II dapat masuk ke PC (Steam) dengan bantuan Nordic Games.

SuperPower III terkonfirmasi akan rilis di PC (Steam). THQ Nordic belum memiliki tanggal rilis atau konfirmasi apakah game ini akan rilis di platform lain.

Setelah lulus sebagai analis kimia, Fransiskus mengejar mimpinya untuk menjadi jurnalis dan telah meliput industri game sejak tahun 2020. Saat ini, ia fokus pada gelar Hubungan Masyarakat (Humas) dan tertarik dengan bagaimana para pemimpin industri game…

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks