BeritaPC

Studio FOW Batalkan Early Acces Game Dewasa ‘Subverse’, Kenapa?

Bagi kalian yang sudah menyelam ke dalam gemerlapnya dunia game dengan konten dewasa atau nakal pasti sudah tidak asing lagi dengan nama Studio FOW. Dan mungkin kini kalian sedang mengikuti perkembangan game dewasa terbaru mereka yang berjudul Subverse, yang bahkan berhasil mendapatkan dana kampanye hingga 18 miliar rupiah dari para penggemar.

Sebelumnya Studio FOW sempat menjanjikan bahwa para penggemarnya di Kickstarter akan mendapatkan akses Early Acces dalam waktu dekat ini. Namun baru-baru ini Studio FOW menyatakan bahwa Early Access tersebut dibatalkan karena ada beberapa alasan. Berikut pernyataan dari Mr Krisoff selaku senior producer dari Studio FOW.

Kami sangat senang untuk mengumumkan bahwa dua software engineers dengan pengalaman membuat game AAA telah bergabung dengan tim Subverse. Dan mereka telah memberikan dampak yang besar dalam produksi.

Selama beberapa bulan terakhir ini, kami juga telah melakukan kontak dengan beberapa produser game terkenal dunia yang telah berperan sebagai mentor bagi kami.

Anjuran mereka, bersama dengan engineer baru kami, membuat kami memutuskan untuk mengaudit kembali strategi perilisan game ini. Sehingga kami menyimpulkan bahwa Early Access tidak akan cocok untuk Subverse.

Alasan kenapa Early Acces tidak cocok Subverse:

  • Single-player, story-driven RPGs tidak cenderung melakukan Early Access. Early Access biasanya dimanfaatkan oleh game FPS, Rogue-likes, dan MMO yang menghadirkan gameplay dan komponen online yang harus diuji secara mendalam.
  • Kami sudah memiliki hampir 4500 orang yang telah memenuhi saran untuk ikut sebagai closed beta tester. Jumlah ini merupakan jumlah yang sangat besar dimana kami bisa memanfaatkannya untuk membuat ‘tweak’ gameplay.
  • Subverse merupakan story-driven game yang seharusnya dimainkan secara keseluruhan, tidak mulai atau berhenti di suatu titik seperti kebanyakan game Early Access. Harus menunggu hingga sebulan untuk memainkan chapter berikutnya akan merusak momentum keseluruhan game.
  • Secara internal, kami telah melihat perbedaan antara versi game yang telah selesai dan versi game untuk Early Access, dan perbedaannya bagaikan siang dan malam dalam hal kualitas. Kami merasa bahwa hal tersebut akan merugikan pemain dan game Subverse sendiri sebelum kualitas game yang pemain layak dapatkan terpenuhi dari awal hingga akhir permainan.

Meskipun terdengar cukup mengecewakan untuk para penggemar yang sudah menunggu lama, namun tujuan dari Studio FOW ini ingin memberikan para penggemarnya kepuasaan dalam bermain game ini ketimbang sekedar mengambil keuntungan lebih awal dari Early Access. Studio FOW ingin memberikan kualitas terbaik untuk para pemainnya. Subverse rencananya akan dirilis di platform PC melalui Steam akhir tahun ini.

Halo, saya Syaipul, juga dikenal sebagai Ipul, dan saya adalah seorang penikmat anime yang bersemangat, pecinta game, dan penggemar K-Drama. Mari kita jelajahi dunia yang menarik ini bersama!

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks