Splinter Cell Chaos Theory & Double Agent Gratis di Ubisoft Store, Klaim Sekarang!

Ezgif 6 5f085fd3fc19

Ezgif 6 5f085fd3fc19

Hari ini sepertinya menjadi hari besar bagi Developer sekaligus Publisher legendaris Ubisoft. Setelah sukses dengan Anniversary ke-35, Ubisoft akhirnya kembali lagi untuk memberikan game gratis dari franchise Classic miliknya. Game Ubisoft yang satu ini rupanya adalah Splinter Cell Chaos Theory & Double Agent. Bakal seperti apa cara pengambilannya? Yuk ikuti terus pembahasan Gamedaim News berikut ini.

Hampir semua gamer era Modern ini tahu betul siapa itu Ubisoft. Perusahaan gaming legendaris ini pertama kali dibentuk tahun 1986. Pada saat kemunculannya ke publik, Ubisoft sudah memperkenalkan kita dengan banyak sekali jajaran game super keren. Meskipun begitu, salah satu yang cukup berpengaruh besar dalam kesuksesan industrinya tentunya datang dari Franchise bertemakan militer yaitu Tom Clancy’s.

Splinter Cell Chaos Theory & Double Agent Kini Gratis Lewat Ubisoft Store

Berbicara soal Franchise game Tom Clancy’s, tentunya yang terbesit dalam pikiran kita adalah seri Splinter Cell. Game yang satu ini menjadi salah satu game Ubisoft yang bertanggung jawab atas kesuksesan genre Stealth Action pada era Modern ini. Selain gameplay-nya yang penuh perhitungan, Splinter Cell juga punya cerita kompleks dengan melahirkan karakter Ikonik bernama Sam Fisher, Agen black-ops sub-division dari NSA.

Masih dalam perayaan Anniversary Ubisoft ke-35, mereka akhirnya memberikan dua game Splinter Cell Classic secara gratis. Game tersebut diantaranya adalah Splinter Cell Chaos Theory dan Splinter Cell Double Agent. Kalian dapat langsung mengambil seri Chaos Theory melalui situs milik Ubisoft yang berikut ini. Namun, untuk Double Agent kalian perlu menyalakan VPN Region Jepang untuk mengakses gamenya secara gratis lewat situs berikut.

Dapat Kalian Ambil Secara Permanen

Dapat kalian ambil secara permanen | ubisoft

Cara mengambilnya cukup mudah saja, kalian hanya perlu mengakses Link yang kami berikan dan lakukan Log In ke akun Ubisoft. Setelah itu, kamu dapat meng-klaim game ini sesuai dengan saran yang situs ini berikan. Jika sudah, game ini akan masuk ke Library akun kalian secara permanen. Untuk mengaksesnya, kalian perlu mendownload aplikasi portal Ubisoft Connect yang satu ini.

Sekedar mengingatkan lagi bahwa penawaran ini juga hanya tersedia secara terbatas. Untuk itu, kalian dapat mengambil kedua game tersebut mulai tanggal 17 November sampai tanggal 25 November 2021 mendatang. Jika sudah terlewat, maka kedua game ini akan kembali berbayar seperti sebelumnya. Untuk itu, jangan sampai kalian terlewat kesempatan spesial tersebut. bagaimanakah menurut kalian, apakah kalian tertarik?

Exit mobile version