Spesifikasi PC Undisputed

Spesifikasi PC Undisputed

Sumber: Steel City Interactive / PLAION

Steel City Interactive akan merilis game perdana mereka dengan bantuan PLAION. Gamedaim News akan memberikan kalian informasi singkat mengenai spesifikasi PC Undisputed. Apakah PC kalian sudah siap? Kita bisa cek terlebih dahulu di artikel ini.

Saat artikel ini dipublikasikan, pre-order Undisputed di PC belum dibuka.

Deskripsi Undisputed

Undisputed mengemas pukulan dengan visual yang memukau, sistem gerak kaki yang revolusioner, dan strategi yang mendalam. Dengan lebih dari 60 pukulan yang berbeda, sulih suara dari wasit dan komentator legendaris, dan dukungan dari dunia tinju, Undisputed berniat untuk memenuhi namanya dan menjadi raja tinju.

Peluncuran Early Access akan menampilkan daftar lebih dari 50 karakter yang dapat dimainkan termasuk Tyson Fury, Canelo Alvarez, Deontay Wilder, Katie Taylor, dan divisi wanita yang lengkap di enam lokasi pertarungan unik, termasuk arena besar dan gym Coldwell. Pemain dapat menikmati Undisputed secara offline melawan teman atau lawan AI, atau mereka dapat online dan bersaing untuk mendapatkan tempat di papan peringkat.

Untuk memastikan Undisputed adalah pengalaman yang benar-benar otentik, Steel City Interactive bermitra dengan semua merek kelas berat dalam tinju, termasuk World Boxing Council, British Boxing Board of Control, Empire, dan banyak lagi.

Spesifikasi PC Undisputed

Sumber: Steel City Interactive / PLAION

Spesifikasi Minimum:

Spesifikasi Rekomendasi:

Dari spesifikasi itu, dapat kita simpulkan bahwa Undisputed merupakan game yang lumayan ringan. Steel City Interactive juga menyarankan bahwa spesifikasi itu akan dapat berubah selama game mereka masih dalam Early Access.

Undisputed akan rilis sebagai Early Access untuk PC (Steam) pada tanggal 31 Januari 2023.

Exit mobile version