BeritaPCResmi

Spesifikasi PC Untuk Memainkan Soundfall

Kali ini, Gamedaim News akan memberikan kalian informasi mengenai spesifikasi PC dari Soundfall besutan Drastic Games. Apakah PC kalian kuat?

Drastic Games akan merilis game pertama mereka dengan bantuan Noodlecake. Kali ini, Gamedaim News akan memberikan kalian informasi mengenai spesifikasi PC dari Soundfall. Apakah PC kalian kuat? Kita cek terlebih dahulu di artikel ini.

Untuk saat ini, Drastic Games belum merilis tanggal rilis atau membuka pre-order Soundfall. Mengingat juga bahwa game ini pertama kali mereka umumkan pada tahun 2018.

Deskripsi Singkat

Soundfall adalah fast-paced music-based dungeon crawler yang menggabungkan looter-shooter action dengan gameplay berbasis ritme untuk menciptakan dunia musik yang berbeda dari yang lain.

Kalian adalah Guardian of Harmony, seorang jenius musik yang terbawa ke dunia Symphonia oleh Composer untuk melawan kekuatan Discord. Bersama dengan 4 pemain lainnya, kalian akan berjuang melalui Timbrelands of Symphonia yang rusak, memberantas musuh dan memulihkan Harmony ke lingkungan.

Spesifikasi PC Soundfall

Spesifikasi PC Soundfall
Soundfall | Drastic Games

Spesifikasi Minimum:

  • OS: Windows 10 x64
  • CPU: Intel Core i5-3470 atau AMD FX-8350
  • RAM: 4 GB
  • GPU: NVIDIA GeForce GTX 660 atau AMD Radeon R9 390X
  • DirectX: Version 11
  • Network: Koneksi Internet Broadband
  • HDD: 10 GB atau lebih

Spesifikasi Rekomendasi:

  • OS: Windows 10 x64
  • CPU: Intel Core i7-6700K atau AMD Ryzen 5 2600
  • RAM: 8 GB
  • GPU: NVIDIA GeForce GTX 1070 atau AMD Radeon RX 5700
  • DirectX: Version 12
  • Network: Koneksi Internet Broadband
  • HDD: 10 GB atau lebih

Dari spesifikasi tersebut, dapat kita simpulkan bahwa Soundfall adalah game yang lumayan ringan. Drastic Games juga menyarankan kalian untuk mempunyai koneksi internet yang stabil.

Soundfall terkonfirmasi akan rilis di konsol dan PC (Steam, Epic Games Store).

Setelah lulus sebagai analis kimia, Fransiskus mengejar mimpinya untuk menjadi jurnalis dan telah meliput industri game sejak tahun 2020. Saat ini, ia fokus pada gelar Hubungan Masyarakat (Humas) dan tertarik dengan bagaimana para pemimpin industri game…

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks