Game buatan Double Fine yang satu ini sepertinya butuh cukup lama untuk mereka selesaikan. Namun penantian panjang ini akhirnya terbayar sudah melalui trailer terbarunya yang dibagikan saat pergelaran E3 2021 lalu. Tidak hanya gameplay yang cantik dan penuh dengan aksi, Psychonauts 2 pun ikut membagikan Spesifikasi PC untuk memainkannya. Apakah nantinya akan cukup ringan? Yuk Ikuti terus pembahasan dari kita.
Mengisahkan Kembali Perjalanan Raz yang Penuh Aksi

Sempat diumumkan tahun 2015 silam dan menghilang tanpa jejak, akhirnya game ini pun kembali ke permukaan sebagai kejutan. Psychonauts 2 merupakan game Action Platformer dengan Art-Style PolyColor penuh warna. Game yang satu ini akan melanjutkan kisah sebelumnya. Kalian akan bermain sebagai Raz yang mempunyai ambisi untuk mencari tokoh penghianat yang kini sudah menguasai Organisasi perdamaian bernama Psychonauts.
Dalam game ini kamu akan bertualang untuk memecahkan misteri yang ada. Tentunya petualangan yang mereka lewati tidaklah mudah mengingat dunia yang ada sudah cukup kacau. Banyak rintangan yang harus kalian hadapi mulai dari Monster Laut, Slime, hingga Robot Raksasa. Level Design yang mereka tawarkan akan unik dan memiliki kesan tersendiri. Hal ini langsung terbukti melalui Trailer Gameplay yang baru saja mereka keluarkan.
Spesifikasi PC untuk Memainkan Psychonauts 2
Berikut adalah spesifikasi lengkap untuk memainkan sychonauts 2 di PC:
MINIMUM:
- Requires a 64-bit processor and operating system
- OS: Windows 7 (64 bit)
- Processor: 2 GHz Quad core CPU
- Memory: 8 GB RAM
- Graphics: Nvidia GeForce GTX 1050, AMD Radeon RX 560
- DirectX: Version 11
- Storage: 30 GB available space
- Additional Notes: 2 GB video memory
RECOMMENDED:
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
- Requires a 64-bit processor and operating system
- OS: Windows 10 (64 bit)
- Processor: 3 GHz Quad core CPU
- Memory: 8 GB RAM
- Graphics: Nvidia GeForce GTX 1060, AMD Radeon RX 580
- DirectX: Version 11
- Storage: 30 GB available space
- Additional Notes: 6 GB video memory
Seperti yang terlihat, spesifikasi yang kalian perlukan tidaklah berat dan cukup enteng untuk pengguna PC Gaming rata-rata. Kamu dapat memainkan game ini pada tanggal 25 Agustus mendatang. Nantinya kamu bisa mengakses game Psychonauts 2 lewat platform PC, Xbox One, dan Xbox Series. Seperti biasanya, pengguna PC dapat membeli game ini lewat Portal Digital Steam Store. Bagaimanakah menurut kalian, apakah tertarik untuk mencoba?