BeritaPC

Spesifikasi PC untuk Memainkan NieR Replicant ver.1.22474487139…

Franchise NieR memang telah muncul sejak satu dekade silam. Namun, nama NieR baru dilirik oleh banyak fans sejak kesuksesan yang NieR: Automata raih lewat desain karakter yang cukup menggoda mata. Seperti yang kita ketahui bahwa NieR telah muncul setidaknya dua generasi sebelumnya.

Alih-alih menghadirkan seri terbaru dari NieR, Square Enix diketahui lebih tertarik untuk menghadirkan seri lama kembali ke permukaan. Usaha pertama ini akan mereka lakukan bersama dengan NieR: Replicant remake yang rencananya akan rilis dalam waktu dekat ini.

NieR Replicant Remake ini memang terlihat cukup menjanjikan sejak pertama kali diumumkan. Selain itu, pengembangan proyek teranyar ini diawasi langsung oleh peracik dari seri originalnya, yang mana akan pengembangan ini sendiri akan diambil alih oleh Toylogic Inc.

Belum lama ini Square Enix telah merilis sebuah trailer gameplay dari game tersebut. Yang mana bersamaan dengan ini mereka juga telah membuka laman pre-order di Steam dengan harga IDR 879 ribu. Mendekati hari perilisan, Square Enix juga ungkap Spesifikasi PC untuk memainkan NieR: Automata.

Penasaran dengan spesifikasi PC tersebut? Berikut ini NieR Replicant ver.1.22474487139…! Cek di bawah ini.

Spesifikasi PC untuk Memainkan NieR Replicant ver.1.22474487139…


Spesifikasi Minimum Nier Replicant:

  • OS: Windows® 10 64-bit
  • Processor: AMD Ryzen™ 3 1300X; Intel® Core™ i5-6400
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: AMD Radeon™ R9 270X; NVIDIA® GeForce® GTX 960
  • DX: Version 11
  • Storage: 25 GB available space
  • Sound Card: DirectX Compatible Sound Card

Spesifikasi Rekomendasi:

  • OS: Windows® 10 64-bit
  • Processor: AMD Ryzen™ 3 1300X; Intel® Core™ i5-6400
  • Memory: 16 GB RAM
  • Graphics: AMD Radeon™ RX Vega 56; NVIDIA® GeForce® GTX 1660
  • DX: Version 11
  • Storage: 25 GB available space
  • Sound Card: DirectX Compatible Sound Card

NieR Replicant ver.1.22474487139… sendiri rencananya akan rilis pada tanggal 23 April 2021 mendatang. Apakah PC mu sanggup untuk memainkan game besutan Square Enix ini? Berikan tanggapan mu ya.

Halo, saya Syaipul, juga dikenal sebagai Ipul, dan saya adalah seorang penikmat anime yang bersemangat, pecinta game, dan penggemar K-Drama. Mari kita jelajahi dunia yang menarik ini bersama!

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks