Ryu Ga Gotoku Studio akan merilis game terbarunya dengan bantuan SEGA. Gamedaim akan memberikan kalian informasi singkat mengenai spesifikasi PC Like a Dragon: Pirate Yakuza in Hawaii. Apakah PC kalian sudah siap? Kita bisa cek terlebih dahulu di artikel ini.
Pre-order Like a Dragon: Pirate Yakuza in Hawaii di PC sudah dibuka dengan seharga Rp650.000 (Standard Edition) dan Rp810.000 (Deluxe Edition).
Deskripsi Resmi
Legenda baru dimulai saat Anda menginjakkan kaki di sepatu bot baja Goro Majima, seorang pria yang kehilangan ingatan dan menemukan kembali dirinya sebagai bajak laut di lautan lepas.
Mulailah petualangan bajak laut modern yang luar biasa bersama mantan yakuza yang kini menjadi kapten bajak laut dan krunya saat mereka terlibat dalam pertempuran seru di darat dan laut untuk memburu kenangan yang hilang dan harta karun legendaris.
Spesifikasi PC Like a Dragon: Pirate Yakuza in Hawaii
Di bawah ini adalah spesifikasi resminya:
Spesifikasi Minimum:
- OS: Windows 10 (64-bit)
- Processor: Intel Core i5-3470 or AMD Ryzen 3 1200
- Memory: 8 GB RAM
- Graphics: NVIDIA GeForce GTX 1650, AMD Radeon RX 560, or Intel Arc A380
- DirectX: Version 12
- Storage: 56 GB available space
- Sound Card: Windows Compatible Audio Device
- Additional Notes: 1080p Low @ 30FPS w/ Balanced FSR 1.0, requires a CPU with supports the AVX and SSE4.2 instruction set
Spesifikasi Rekomendasi:
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
- OS: Windows 10 (64-bit)
- Processor: Intel Core i7-4790 or AMD Ryzen 5 1600
- Memory: 16 GB RAM
- Graphics: NVIDIA GeForce RTX 2060, AMD Radeon RX 5700, or Intel Arc A750
- DirectX: Version 12
- Storage: 56 GB available space
- Sound Card: Windows Compatible Audio Device
- Additional Notes: 1080p High @ 60 FPS w/o FSR, requires a CPU with supports the AVX and SSE4.2 instruction set, SSD recommended
Dari spesifikasi itu, dapat kita simpulkan bahwa Like a Dragon: Pirate Yakuza in Hawaii adalah game yang lumayan ringan. Ryu Ga Gotoku Studio juga telah memberikan ekspektasi performa dari setiap spesifikasi yang ada.
Like a Dragon: Pirate Yakuza in Hawaii akan rilis di PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, PS4, Xbox One, dan PC (Steam, Microsoft Store) pada 20 Februari 2025.
Update 7 Februari 2025: SEGA dan Ryu Ga Gotoku Studio telah memperbarui persyaratan spesifikasi PC Like a Dragon: Pirate Yakuza in Hawaii.